Connect with us

Hi, what are you looking for?

Film

Indonesia Tak Terpengaruh Penundaan Jadwal “Playmobil”

Terakhir diperbarui 24 Mei, 2023

Layar.id  –  Playmobil merupakan film animasi terbaru yang karakternya menyerupai lego dan ramah anak. Kabar terbaru menyebutkan bahwa jadwal rilis animasi ini ditunda hingga 6 Desember 2019.

Beruntungnya, penundaan tersebut tak berlaku di Indonesia, karena Playmobil dijadwalkan ke layar mulai 28 Agustus mendatang.

Baca: Siap-siap Tertantang Lewat Thriller “Luce”

PEMERAN

Film karya sutradara Lino Disalvo ini dibintangi sederet artis muda seperti Daniel Radcliffe, Anya Taylor-Joy, Gabriel Bateman dan masih banyak lagi.

Berhasil menjadi bintang papan atas lewat peran kaku dan pintar di Harry Potter, terlibatnya Radcliffe dalam Playmobil disebut sebagai filmnya yang paling ramah.

Ini adalah peran utamanya dalam beberapa tahun terakhir setelah sebelumnya tampil di film indie seperti Imperium, Jungle and Swiss Angry Man. Pemeran Harry Potter ini akan menyuarakan karakter mata-mata bernama Rex Dasher dalam Playmobil.

Radcliffe dan Taylor Joy

Sementara Joy dan Bateman digambarkan sebagai kakak beradik yang mendapati diri mereka terbawa dalam dunia ajaib Playmobil. Mereka membutuhkan bantuan Dasher untuk kembali ke rumah menjalani kehidupan normal.

Baca: “The Art of Racing in the Rain”: Kisah Manusia dan Anjing Peliharaan

PENUNDAAN

Film ini sempat dijadwalkan rilis secara global pada Agustus 2019, tetapi berita terbaru menyebutkan bahwa Playmobil ingin bertahan hingga momen Natal.

Oleh karena itu, STX Entertainment mengambil langkah untuk menunda Playmobil di bioskop USA hingga 6 Desember 2019.

 

Karakter Playmobil

Beruntungnya, pemutaran Playmobil di bioskop Indonesia tak terpengaruh sama sekali. Film ini sudah dapat Anda saksikan bersama keluarga mulai 28 Agustus mendatang.

Playmobil menampilkan beragam karakter seperti bajak laut, vikings, bahkan makhluk bersayap berkilauan. Sekilas, karakter ini menyerupai lego hanya saja dalam bentuk yang lebih halus.

Baca: “James Bond” Menanti Jawaban Pangeran Charles Untuk Jadi Pemeran Khusus

PLAYMOBIL

Dalam karya terbarunya, Disavo menunjukkan kelas dengan animasi yang memanjakan mata. Film ini tak hanya suguhkan cerita ringan bagi anak, tetapi berisi pesan yang dalam disertai kelucuan.

Karakter Playmobil

Sejak diumumkan, Playmobil kerapkali dibandingkan dengan Lego, mainan populer yang juga menjadi film hit. Kemiripan keduanya membuahkan harapan bahwa film Playmobil juga akan sukses di pasaran.

Dalam kredit penutup Playmobil, terselip tulisan dedikasi untuk Horst Brandstatter. Ia adalah pengusaha Jerman yang memproduksi mainan Playmobil, patung-patung mungil yang kini menyebar di belahan dunia.

Baca: Film Charlie Hunnam,“The Gentleman” Bakal Rilis di Awal Tahun

Nah, untuk Anda yang penasaran dengan film Playmobil, jangan lupa catat tanggalnya yaa.

Sumber: berbagai sumber
Foto : berbagai sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Film Indonesia

Terakhir diperbarui 8 Desember, 2022 Jakarta,Layar.id – Daftar film komedi romantis persembahan Tanah Air kembali bersemi. Salah satunya adalah film yang menampilkan duo Irzan...

Film

Jakarta, Layar.id – Box office pekan ini menunjukkan sedikit peningkatan, meskipun tidak terlalu signifikan. Ini adalah akhir pekan keenam terendah sejak tahun 2000, dengan...

Film

Jakarta, Layar.id – Dengan Cobra Kai telah memperkenalkan generasi baru pemirsa ke alam Karate Kid, tidak mengherankan ada film baru yang akan menyusul. Divisi...

Video

Jakarta, Layar.id – Mendengar Winnie the Pooh tentu saja segera terlintas makhluk kuning besar yang lucu dan menggemaskan. Namun, tidak dengan fitur film yang...