Connect with us

Hi, what are you looking for?

TV Series

Hal-hal Penting Dalam Seri Baru Marvel Disney+ “What If…?”

Ilustrasi What If (sumber Collider)

Terakhir diperbarui 3 Juli, 2022

MULAI DARI JUMLAH EPISODE HINGGA PENGISI SUARA LENGKAP, INILAH INFORMASI PENTING SERI ANIMASI “WHAT IF…?”.

Jakarta, Layar.id – Loki telah berakhir dan seri Marvel di Disney+ akan dilanjutkan oleh seri animasi. Seri berjudul “What If…?” ini akan bercerita tentang kisah alternatif yang akan terjadi bila poin-poin penting kisah para pahlawan berbeda dari yang ada. Seri ini akan disiapkan dalam 2 season dengan 10 episode untuk setiap season-nya di rencana awal. Namun akibat pandemi, executive producer Brad Winderbaum mengonfirmasi perubahan rencana menjadi hanya 9 episode.

Untuk durasi tiap episodenya sendiri, Brad mengatakan tidak ada perintah khusus yang diberikan. “Kami menargetkan satu setengah untuk tiap episode,” kata Brad dikutip oleh Collider. “Beberapa dari mereka akan lebih lama, dan beberapa lagi menjadi lebih pendek. Kami ingin bercerita sebanyak mungkin dan kami memiliki budget tertentu yang harus kami atur sehingga merasa 10 episode – sekarang 9 episode – adalah jumlah yang tepat.

Perilisan What If…? sendiri setelah Loki bukan sesuatu yang kebetulan. Dalam wawancara baru-baru ini dengan Deadline, Brad juga membocorkan bahwa jadwal ini menunjukkan kemungkinan lain dalam Multiverse Marvel. “Ini bukan sebuah kebetulan kalau seri ini melanjutkan setelah Loki. Multiverse sudah terbuka di berbagai arah kemungkinan. What If…? memberi kesempatan kepada kami untuk mengeksplornya,” kata Brad dikutip oleh Screen Rant.

Baca juga: Deadpool 3 70% Bakal Syuting Mulai Tahun Depan

DAFTAR PENGISI SUARA

Poster WHAT IF…? (sumber disney geek)

Para aktor asli para superhero akan menjadi pengisi suara karakter masing-masing dalam film animasi ini. Meskipun beberapa karakter seperti Iron-Man (Robert Downey Jr.), Captain America (Chris Evans), Spider-Man (Tom Holland), Black Widow (Scarlet Johansson), Captain Marvel (Brie Larson), dan Scarlet Witch (Elizabeth Olsen) tidak akan tampil, tetapi sisanya semua akan menyumbangkan suara. Berikut adalah daftar lengkapnya.

  1. Jaimie Alexander (Sif),
  2. Hayley Atwell (Peggy Carter),
  3. Angela Bassett (Ramonda),
  4. Paul Bettany (Vision),
  5. Leslie Bibb (Christine Everheart),
  6. Chadwick Boseman (T’Challa),
  7. Josh Brolin (Thanos),
  8. Clancy Brown (Surtur),
  9. Don Cheadle (War Machine),
  10. Carrie Coon (Proxima Midnight),
  11. Dominic Cooper (Howard Stark),
  12. Benedict Cumberbatch (Doctor Strange),
  13. David Dastmalchian (Kurt),
  14. Benicio Del Toro (The Collector),
  15. Kat Dennings (Darcy Lewis),
  16. Michael Douglas (Hank Pym),
  17. Jon Favreau (Happy Hogan),
  18. Karen Gillan (Nebula),
  19. Jeff Goldblum (Grandmaster),
  20. Seth Green (Howard the Duck),
  21. Clark Gregg (Phil Coulson),
  22. Frank Grillo (Crossbones),
  23. Sean Gunn (Kraglin),
  24. Danai Gurira (Okoye),
  25. Chris Hemsworth (Thor),
  26. Tom Hiddleston (Loki),
  27. Djimon Hounsou (Korath the Pursuer),
  28. Rachel House (Topaz),
  29. Samuel L. Jackson (Nick Fury),
  30. Toby Jones (Arnim Zola),
  31. Michael B. Jordan (Killmonger),
  32. John Kani (T’Chaka),
  33. Evangeline Lilly (Wasp),
  34. Ophelia Lovibond (Carina),
  35. Rachel McAdams (Christine Palmer),
  36. Neal McDonough (Dum Dum Dugan),
  37. Natalie Portman (Dr. Jane Foster),
  38. Jeremy Renner (Hawkeye),
  39. Michael Rooker (Yondu),
  40. Paul Rudd (Ant-Man),
  41. Mark Ruffalo (Bruce Banner),
  42. Kurt Russell (Ego),
  43. Andy Serkis (Ulysses Klaue),
  44. Cobie Smulders (Maria Hill),
  45. Sebastian Stan (Bucky Barnes),
  46. Georges St-Pierre (Batroc),
  47. Chris Sullivan (Taserface),
  48. Tilda Swinton (The Ancient One),
  49. Stanley Tucci (Abraham Erskine),
  50. Emily VanCamp (Sharon Carter),
  51. Tom Vaughan-Lawlor (Ebony Maw),
  52. Taika Waititi (Korg),
  53. Bradley Whitford (John Flynn),
  54. Benedict Wong (Wong),
  55. Jeffrey Wright (The Watcher).

The Watcher sendiri adalah karakter penting dalam seri animasi ini. Ia adalah sosok kuat yang akan berperan sebagai pemandu dalam seri ini. Ialah yang akan membawakan dunia penuh kemungkinan tidak terbatas tempat semua kejadian terjadi.

Baca juga: Carrie dan Big Terlihat Nyaman Dalam Foto Perdana ‘And Just Like That’

TRAILER GAMBARKAN ISI EPISODE

Isi episodenya sudah mulai terlihat dalam trailer yang dibagikan bulan lalu (08/07). Garis cerita bisa terlihat dalam banyak cuplikan penting yang berbeda-beda. Beberapa perubahan penting yang terjadi. Misalnya, Tony Stark berhasil diselamatkan oleh Erik Killmonger dan tidak disiksa oleh di Afghanistan. Hal ini akan membawa banyak perubahan.

Mulai dari Erik Killmonger yang kemudian menyerang Wakanda dengan pasukan android (mungkin dari sponsor Tony Stark). Tony Stark juga mungkin tidak bertobat dan akhirnya dikhianati sekretarisnya Pepper Potts (mungkin, karena Pepper akan terlihat bersama keluarga kerajaan Wakanda melawan Erik Killmonger).

Ada juga gambaran Doctor Strange menjadi jahat setelah kematian orang tercintanya. Ia juga digambarkan masuk ke ruangan penuh tulisan kuno yang kemudian ia jatuh ke dalamnya. Ruangan ini pernah terlihat di WandaVision jadi tidak salah bila mengasumsikan aturan sihir di sini masih sama dengan jalan cerita utama MCU. Kemudian ada juga gambaran ia masuk keruangan dengan pohon sakura dan Doctor Strange melawan The Ancient One.

T’Challa dan Yondu dalam trailer What If (sumber animated times)

Baca juga: Box Office Debut The Suicide Squad Hanya $26.5 Juta

Jalur cerita utama lain adalah saat T’Challa menggantikan Peter Quill menjadi anak kecil yang diculik Yondu. Quill berpisah dengan Ravagers, tetapi T’Challa tidak. Ia juga terlihat memiliki hubungan yang lebih kuat dengan Yondu, terlihat di cuplikan “Ravager tidak pernah terbang sendirian.” Saat ia menjadi Star Lord juga Yondu ikut sebagai penasihatnya.

T’Challa tidak hanya muncul dalam satu episode. Brad Winderbaum mengatakan ia akan muncul dalam 4 versi. Dalam kutipan lengkap oleh Collider, ia berkata, “Dia [Boseman, pemeran T’Challa] sebenarnya mucul dalam 4 episode di seri ini, memainkan versi berbeda dari karakter, dan setiap kali, dia benar-benar antusias menemukan sisi baru di karakter.”

Pahlawan yang mendapat kisah berbeda lain adalah Natasha Romanoff yang tidak kabur dari program Red Room. Ia juga terlihat memakai peralatan Black Widow Red Room dan menyusup dalam proyek tentara super Jenderal Ross. Di sana ia melihat Hulk dan mencampuri pembuatannya. Thor sendiri menjadi versi yang tidak serius alias “Party Thor” yang masih memegang Mjolnir. Selain itu ada juga gambaran Loki yang memimpin pasukan Asgard dan menantang SHIELD di bumi.

Salah satu alternatif paling terkenal lain dalam What If…? adalah Captain Carter. Peggy Carter-lah yang akhirnya menjadi super-soldier pertama dan mendapatkan identitas Captain Britain. Steve Rogers sendiri dirumorkan akan menjadi side-kick dengan kostum Iron-Man dari Howard Stark. Untuk Vision sendiri, ia memiliki peran misterius dengan ia mengetahui adanya Multiverse dan mengeluarkan Mind Stone dari keningnya.

Baca juga: Melissa Benoist Ungkapkan Supergirl Akan Berakhir

Gambaran-gambaran penting lain yang bisa diperhatikan adalah kemunculan Marvel Zombie, perubahan susunan Guardian of the Multiverse, dan cuplikan punggung yang mungkin milik Scarlet Witch. Semua ini bisa dilihat dalam What If…? yang akan ditayangkan mulai 11 Agustus mendatang di Disney+ setiap hari Rabu.

 

Sumber dan foto: berbagai sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Jadwal Tayang

Layar.id – Fans Marvel pasti sudah menunggu lama ini. Kemanakah film Marvel mereka akan tayang? Karena ada banyak jadwal tayang MCU yang akan segera...

Film Asia

Layar.id – Bagaimana kalau pelayars menonton film dari negara tetangga? Mungkin tahu Noktah Merah Perkawinan? Jika tahu mungkin sinopsis What If, film terbaru dari...

Film Barat

Layar.id – Rene Russo mempunyai nama lengkap Rene Marie Russo, seorang aktris dan model asal Amerika Serikat. Berawal dari model majalah seperti Vogue dan...

Streaming

Layar.id – Dengan Marvel yang terus melanjutkan dan memperluas Marvel Cinematic Universe (MCU), ekspansi ini terus menelurkan tayangan yang menarik. Selain film, serial juga...