Connect with us

Hi, what are you looking for?

Disney+

Guardians of the Galaxy Holiday Special Akan Menampilkan Karakter Baru Marvel

Guardians of the Galaxy Holiday Special
Guardians of the Galaxy Holiday Special

Last updated on 10 Mei, 2022

Layar.id – James Gunn mengatakan Guardians of The Galaxy Holiday Special akan memperkenalkan banyak karakter ke Marvel Cinematic Universe.

Penulis dan sutradara itu menggoda bahwa akan ada lebih dari satu pahlawan Marvel akan membuat penampilan MCU perdana mereka di acara Disney+ Desember ini.

Series spesial ini sudah mendapatkan banyak hype daripada film Guardians ketiga yang akan datang.

Meskipun tidak terkenal di antara pembaca komik Marvel, James Gunn telah berhasil membuat penjaga luar angkasa sebagai komponen MCU yang disukai banyak penggemar.

Dipimpin oleh Peter ‘Star Lord’ Quill dan awalnya terdiri dari Drax, Gamora, Rocket, dan Groot, dengan Mantis dan Nebula yang tergabung kemudian, Guardians of the Galaxy telah memainkan peran besar dalam kekalahan Thanos serta memiliki perjalanan petualangan mereka.

Saat melakukan beberapa Q&A di Twitter, Gunn ditanya apakah dia akan memperkenalkan karakter baru, dan Gunn menjawab “lebih dari satu karakter MCU baru yang hebat akan diperkenalkan,” menyiratkan bahwa tambahan tersebut akan sama pentingnya untuk acara ini.

Baca juga: James Gunn Menggoda, Cameo ALF Muncul di “Guardian of the Galaxy Vol. 3” 

Baca juga: James Gunn Sebarkan Berbagai Info Baru Guardian of the Galaxy 3

Meskipun Gunn telah menggoda penampilan beberapa karakter MCU baru, sejauh ini dia belum memberikan indikasi nyata tentang siapa karakter tersebut nantinya. Dalam menjawab pertanyaan penggemar, Gunn selalu mengesampingkan beberapa nama seperti Homer dan Happy Ghost, dengan kemungkinan beberapa karakter ini tidak muncul.

Ada sejumlah karakter baru yang akan ditampilkan dalam waktu dekat di MCU yang bisa saja membuat penampilan cameo di Guardians Holiday Special, termasuk Nova atau Adam Warlock, yang dikatakan akan muncul dalam alur cerita Guardians of the Galaxy Vol. 3. Namun dengan runtime yang singkat, sekitar 40 menit, maka tidak mungkin dapat mendapatkan banyak waktu layar, atau pengembangan karakter yang mendalam dalam series ini.

Sebelumnya dikabarkan bahwa dengan Holiday Special dan film ketiga Guardians ditetapkan menjadi penampilan terakhir untuk beberapa karakter dan untuk sutradara James Gunn. Ia dengan kuat menyatakan ini akan menjadi proyek Marvel terakhirnya, setelah mendedikasikan dirinya untuk sejumlah acara TV dengan Warner Bros dan spin off dari film The Suicide Squad.

Apapun itu, Guardians Holiday Special akan tayang perdana di Disney+ pada bulan Desember ini, untuk membuka perjalanan bagi Guardians of the Galaxy Vol. 3 pada 3 Mei 2023.

 

Sumber: MovieWeb, ScreenRant

Foto: Berbagai sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Film

Layar.id – Disney nampaknya akan kembali mengeluarkan film animasi pada tahun ini. Di tengah gempuran film live action yang merupakan adaptasi dari animasi, mereka...

Film

Layar.id – Setelah Ant-Man and The Wasp: Quantumania rilis sebagai pembuka fase kelima Marvel Cinematic Universe (MCU), film kedua dalam fase inipun akan segera...

Film

Layar.id – Film dengan tema luar angkasa mungkin menjadi salah satu tema film yang cukup sering muncul ke layar lebar. Setelah ada film seperti...

Berita Hiburan

Layar.id – Ryan Gosling kabarnya akan bergabung dengan Marvel Cinematic Universe atau MCU dalam film Fantastic Four. Fase Lima MCU akan dimulai bulan Februari dengan...