Connect with us

Hi, what are you looking for?

Film

Kisah Cinta Segitiga Layangan Putus berlanjut di Garis Waktu ?

poster film garis waktu

Terakhir diperbarui 23 Februari, 2022

Layar.id – Beberapa penonton masih dihebohkan dengan kisah Anya Geraldine dan Reza Rahadian pada series Layangan Putus. Apakah kisah mereka berlanjut dalam film Garis Waktu?

Rumor ini disanggah oleh rumah produksi, keduanya memang dipertemukan kembali sebagai sepasang kekasih yang terlibat cinta segitiga namun, tidak ada hubungannya dengan cerita dalam series sebelumnya.

Rencananya, film ini perdana diputar di seluruh bioskop pada 24 Februari mendatang.

Infomasi ini dibagikan oleh akun CGV Indonesia yang mengunggah poster pada media sosial Twitter resmi mereka @CGV_ID.

Pada unggahan itu, CGV menyampaikan bahawa film terbaru Garis Waktu tayang di CGV Indonesia pada 24 Februari 2022.

Baca juga: One Night Stand : Kisah Ara Dan Lea Dalam Satu Malam

Jadwal tayang Garis Waktu juga sudah dikonfirmasi secara resmi dari  pihak MD Pictures jika filmnya mulai tayang di bioskop pada 24 Februari 2022, tinggal menunggu beberapa hari lagi.

Ceritanya diadaptasi dari novel Garis Waktu karya Fiersa Besari, selain Reza Rahadian dan Anya Geraldine ada juga Michelle Ziudith.

Film ini menjadi lebih menarik dikarenakan Reza Rahardian dan Michelle Ziudith bukan hanya hadir sebagai pemeran utama tapi ikut mengisi OST.

Reza akan menyanyikan kembali lagu karya dari Fiersa Besari yang berjudul Melawan Hati.

Film ini merupakan garapan sutradara Jeihan Angga dan Hanung Bramantyo dengan produser Manoj Punjabi dan diproduksi oleh MD Pictures.

Ternyata dulu memang sempat disebutkan pada tahun 2019, jika novel dan lagunya akan diadaptasi ke layar lebar.

Baca juga: Makin Penasaran Dengan Rilis Poster ‘Pengabdi Setan 2 : The Communion’

Sinopsis

Garis Waktu menceritakan tentang kisah cinta Senandika (Reza Rahadian) dan April (Michelle Ziudith).

Sekilas kehidupan pemuda bernama Sena, dia adalah anak sebatang kara yang bertahan hidup dari bekerja sebagai musisi kafe.

Hingga kehadiran April membuat hidupnya berubah sehingga dia merasakan cinta. April adalah anak dari keluarga bangsawan dengan kehidupan hidup yang tercukupi.

Meskipun saling mencintai, namun hubungan mereka tidak mendapatkan restu yang baik dari keluarga April.

Orang tua  April merasa menjadi musisi seperti Senandika tidak memiliki masa depan yang jelas.

Hingga akhirnya, muncul sosok lain bernama Sanya (Anya Geraldine). Kehadirannya membantu Senandika menjadi musisi profesional.

Hanya saja, selama mereka bekerjasama ternyata ada hubungan terselubung yang terjadi yang membuat April sakit hati.

Bagi Pelayar mungkin sudah mendengar lagu atau membaca bukunya, tapi tentu saja akan berbeda dengan film yang ditampilkan. (Prs/Crs)

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.

Trending

Baca Juga

Film Indonesia

Layar.id – Jujur baru kali ini kita menonton film dengan pemain dari teman-teman dari timur Indonesia dan semuanya punya peran utama! Bayangin aja dulu...

Film Indonesia

Terakhir diperbarui 2 September, 2024 Layar.id – Akhir bulan Agustus ini, aplikasi streaming Vidio menghadirkan sederet film Indonesia terbaru dengan berbagai genre yang siap...

Film

Terakhir diperbarui 29 Agustus, 2024 Layar.id – Gimana kalau seorang konsultan pernikahan justru harus berjuang untuk melancarkan pernikahannya sendiri? Dan gimana kalau perjuangannya itu...

TV Series

Layar.id – Kawin Tangan, series indonesia terbaru 2024, resmi tayang di We TV mulai 14 Juni 2024. Series ini hadirkan kisah permasalahan rumah tangga...