Connect with us

Hi, what are you looking for?

Film Barat

The Boogeyman Horor Stephen King Pindah dari Streaming ke Teater

film the boogeyman 2023
Film The Boogeyman 2023

Jakarta, Layar.idPembaruan datang untuk The Boogeyman, sebuah film adaptasi cerita pendek Stephen King oleh Disney dan 20th Century Studios. Semula akan rilis di layanan streaming Hulu, kini berganti dengan pemutaran di layar lebar.

Thriller horor The Boogeyman garapan sutradara Rob Savage dijadwalkan rilis di bioskop pada 2 Juni 2023.

Film ini berdasarkan cerita yang agak suram sebagai bagian antologi horor Stephen King tahun 1978, The Night Shift.

Film The Boogeyman berpusat pada seorang anak berusia 16 tahun dan adik perempuannya. Mereka berdua masih belum pulih dari kematian ibu mereka, yang menjadi sasaran entitas supranatural. Kejadian ini terjadi setelah ayah mereka yang seorang psikolog, bertemu dengan seorang pasien putus asa di rumah mereka.

Plot cerita adaptasi ini memiliki perbedaan besar dengan kisah aslinya, dimana film ini menggunakan sudut pandang dari anak-anak.

Baca juga: Sinopsis Mr. Harrigan’s Phone: Pesan Dari Dalam Kubur

Pemeran The Boogeyman

David Dastmalchian, Marin Ireland, Vivien Lyra Blair, dan Madison Hu Pemeran The Boogeyman

Aktor yang membintangi The Boogeyman adalah Chris Messina, Sophie Thatcher, Vivien Lyra Blair, David Dastmalchian, Marin Ireland dan Madison Hu.

Pengambilan gambar berlangsung di New Orleans pada musim dingin tahun 2022 dengan Shawn Levy, Dan Levine, dan Dan Cohen dari 21 Laps memproduksi.

Scott Beck dan Bryan Woods mengerjakan skenario bersama dengan Mark Heyman, dan Emily Morris adalah produser eksekutif.

Film The Boogeyman menjalani uji pemutaran pada bulan Desember 2022, yang membuat eksekutif studio dan produser mempertimbangkan kembali strategi rilis mereka.

Rencana awal rilis di Hulu kini berubah menjadi pemutaran bioskop pada 2 Juni mendatang.

Langkah tersebut menggemakan apa yang terjadi dengan Smile, film horor garapan Parker Finn yang rencana awalnya rillis untuk Paramount+.

Tetapi tes pemutaran mengubah takdirnya menuju layar lebar. Film beranggaran $17 juta (Rp256 miliar) tersebut meraup lebih dari $216 juta (Rp3,2 triliun) di seluruh dunia.

Film Smile pun menjadi salah satu pembawa standar untuk kebangkitan horor terbaru setelah pandemi panjang.

Stephen King

Stephen King

Genre horor muncul selama pandemi sebagai satu-satunya genre selain pahlawan super yang menarik penonton ke bioskop.

Film horor terbaru rilisan Universal, M3GAN, menjadi film horor dengan performa terbaik di box office saat ini.

Prediksi menyebut film M3GAN akan melampaui angka $100 juta (Rp1,5 triliun) di seluruh dunia dan sekuel sedang dalam pembicaraan.

Untuk Pelayar penggemar horor yang sudah penasaran, catat jadwal tayang The Boogeyman yang rilis di bioskop pada 2 Juni 2023 mendatang.

 

Sumber: hollywoodreporter.com, variety.com

Foto: berbagai sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Aktor/ Aktris

Layar.id – Film horor terbaru MVP Pictures, yakni Pusaka rencananya bakal tayang di tahun 2024 ini. Seperti apa bocoran ceritanya? Baca selengkapnya mengenai sinopsis...

Film Indonesia

Layar.id – Tahun 2024 menjadi tahun yang menakutkan bagi para pecinta film Indonesia. Pasalnya, industri perfilman Tanah Air siap menyuguhkan beragam film horor yang...

Film Asia

Layar.id – Satu lagi film horor Thailand yang telah tayang pada 25 Januari 2024 berjudul Cursed (Moei: The Promised). Seperti apa kisahnya? Berikut sinopsis...

Sinopsis

Layar.id – Horor! Film The Boogeyman menceritakan kisah teror menakutkan yang terjadi pada dua gadis yang baru saja kehilangan ibunya. Film ini telah tayang...