Connect with us

Hi, what are you looking for?

Drama Korea

Sinopsis A Model Family: Terancamnya Kehidupan Dong Ha Dan Keluarganya Setelah Mencuri Uang

sinopsis a model family netflix
Drama Korea A Model Family (sumber: Netflix)

Terakhir diperbarui 16 Agustus, 2022

Jakarta, layar.id A Model Family merupakan drama Korea terbaru Netflix yang dirilis pada 12 Agustus 2022 dengan disutradarai Kim Jin Woo.

Kim Jin Woo juga pernah menyutradarai drama-drama populer, seperti Good Doctor, Healer, Queen of Mystery, Suits, dan Love Alarm.

Selain itu, drama Korea A Model Family akan dibintangi oleh aktor dan aktris ternama Korea Selatan, seperti Jung Woo, Park Hee Soon, Yoon Jin Seo, Park Ji Yeon, dan Kim Sung Oh.

Genre drama Korea A Model Family yang dihadirkan adalah thriller, misteri, kejahatan, dan drama yang bisa Anda tonton dengan 10 episode melalui Netflix, tiap episode yang disajikan berdurasi 43 menit.

Baca juga: Sinopsis The Good Detective 2: Target Kang Do Chang Dan Oh Ji Hjyuk Dalam Membongkar Kejahatan

SINOPSIS A MODE FAMILY

A Model Family

Mengisahkan tentang sebuah keluarga biasa, dimana kepala keluarganya adalah Dong Ha yang sebentar lagi akan mengalami kehancuran karena adanya kebangkrutan serta diambang perceraian.

Pada suatu hari, Dong Ha menemukan uang di dalam kendaraan dan memutuskan untuk mengambilnya karena ingin mengakhiri situasi krisis yang dialami keluarganya.

Namun ternyata, uang yang diambilnya adalah milik dari seorang kartel narkoba bernama Gwang Cheol. Akibatnya, Dong Ha pun harus berurusan dengan geng narkoba dan menjadi target termasuk juga keluarganya.

Untuk itulah, keluarga ini pun akan bersatu dalam menghadapi kartel narkoba yang akan mengancam hidup mereka.

Lalu, bagaimana kisah selanjutnya? Apakah Dong Ha bisa menghadapinya? Temukan jawabannya di layanan streaming Netflix pada 12 Agustus 2022.

Pemeran A Model Family

Jung Woo sebagai Dong Ha

Park Hee Soon sebagai Ma Gwang Cheol

Yoon Jin Seo sebagai Eun Joo

Park Ji Yeon sebagai Joo Hyeon

Kim Sung Oh sebagai Choi Kang Jun

Kim Shin Bi sebagai Oh Jae Chan

Park Doo Shik sebagai Min Gyu

Won Hyun Joon

Choi Moo Sung

Kim Shin Rok

Shin Eun Soo

Oh Gwang Rok

Seok Min Gi sebagai Park Hyeon Woo

 

Sumber: Berbagai Sumber

Foto: Netflix

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.

Baca Juga

Film

Terakhir diperbarui 2 September, 2024 Layar.id – Netflix menayangkan sejumlah tayangan drama Korea dengan berbagai genre, mulai drama romantis hingga drama thriller yang mencekam....

Film Barat

Layar.id – Beverly Hills Cop: Axel F merupakan sebuah film aksi komedi asal Amerika Serikat yang tayang pada 3 Juli 2024 di platform Netflix....

Film Barat

Terakhir diperbarui 5 Juli, 2024 Layar.id – A Quiet Place: Day One adalah prekuel film A Quiet Place dan A Quiet Place: Part II...

Film

Terakhir diperbarui 24 Mei, 2024 Layar.id – Avatar 2 : The Way of Water merupakan sekuel dari film Avatar tahun 2009 yang legendaris dan...