Connect with us

Hi, what are you looking for?

Video

Teaser Pertama Preacher Season 3 Meluncur

Kalian pengikut serial Preacher? Atau malah belum mengetahuinya sama sekali? Yang jelas serial ini dinilai cukup bagus akan jalan ceritanya. Terbukti AMC telah memperbarui serial ini untuk musim ketiganya, lho!

Jakarta, Layar.id – Setelah dipastikan akan dibuat musim barunya, pihak AMC pada akhirnya merilis sebuah teaser serial Preacher yang pertama secara resmi. Dalam perilisan teaser tersebut tampak menawarkan pandangan pertama pada beberapa karakter kunci dan satu lokasi penting dari komik aslinya yang mereka dibuat untuk membuat debutnya di televisi nanti. Pingin tahu lebih jauh tentang teaser dan kapan debutnya? Langsung simak saja, guys!

Tentang Teaser

Preacher di musim ketiganya ini diberi titel “Angelville”. Diketahui bahwa Angelville adalah merupakan bagian penting dari mitologi Preacher itu sendiri karena merupakan rumah dari keluarga Jesse Custer yang gila. Anggota keluarga yang gila itu pun bahkan ditunjukkan dalam teaser singkat diatas. Ada nama Betty Buckley sebagai Gran’ma, Jeremy Childs sebagai Jody, dan Colin Cunningham sebagai TC dalam teaser tersebut.

Selain itu ada juga nama Dominic Cooper yang berperan sebagai pemimpin Jesse Custer, Ruth Negga sebagai Tulip O’Hare, dan Joseph Gilgun sebagai Cassidy, serta Ian Coletti sebagai Arseface, Graham McTavish sebagai Saint of Killers, Pip Torrens sebagai Herr Starr, Julie Ann Emery sebagai Featherstone, Malcolm Barrett sebagai Hoover, Noah Taylor sebagai Adolf Hitler, dan Jonny Coyne sebagai Allfather D’Aronique. Bila mdilihat seksama, D’Aronique terlihat memegang foto atau lukisan para keturunan Yesus Kristus yang dituduh Grail untuk dilindungi.

Cerita tentang Preacher ini sendiri masih didasarkan pada seri buku Vertigo Comics yang dibuat oleh Garth Ennis dan Steve Dillon. Serial ini membahas tokoh Jesse Custer setelah ia dirasuki oleh makhluk surgawi di pelarian yang memberinya kekuatan Tuhan , yang memaksa siapa saja yang mendengar perintah Custer untuk patuh padanya. Ketika Custer menemukan bahwa Tuhan Sendiri hilang dari surga, dia lalu berusaha mencari jalan dengan cinta-Nya untuk menemukan Tuhan dan tentunya ada banyak ancaman aneh dan gila sepanjang jalannya. Salah satunya adalah Saint of Killers, sang mesin pembunuh tak terbendung yang dikeluarkan dari Neraka dengan tujuan untuk menghentikan pencarian Jesse tersebut.

Pada Preacher Season 3 ini, nantinya kita akan melihat Jesse dan kawan-kawannya pergi melawan masyarakat rahasia yang dikenal sebagai The Grail dan juga nenek Jesse dan ibu dari keluarga fanatik L”Angelle. Nampak seru, bukan?

Debut Preacher Season 3

Diketahui serial ini memulai debutnya di AMC pada tahun 2016 dengan 10 episode, lalu diperbarui untuk musim kedua sebanyak 13 episode pada tahun 2017. Dan kini untuk Preacher season 3 yang banyak syuting di New Orleans akan mulai ditayangkan di chanel AMC pada 24 Juni mendatang. So, nantikan saja updatenya, guys!

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Film

Terakhir diperbarui 22 Mei, 2022 JADWAL TAYANG RESMI SPY CITY DI AMERIKA SUDAH DITETAPKAN. Jakarta, Layar.id – Seri thriller mata-mata ini berjumlah 6 episode...

Film Barat

Terakhir diperbarui 29 Maret, 2023 Layar.id –  Seri film horor Walking Dead, salah satu judul film horor yang layak diantisipasi, kini telah memasuki Season...

Film

Terakhir diperbarui 10 Januari, 2023 DENGAN PLOT CERIA DAN PEMERAN BARU, THE SON SEASON 2 TELAH SIAP UNTUK DIRILIS DI AMC PADA MUSIM SEMI...

Entertainment

Terakhir diperbarui 5 Juli, 2022 Pemeran Rick Grimes membuat surat pernyataan untuk mengucapkan selamat tinggal pada serial yang dibintanginya, The Walking Dead. Intip isi...