Connect with us

Hi, what are you looking for?

Sinetron

Profil Farhan Rasyid Pemain Sinetron My Love My Enemy

My Love My Enemy
Sumber: Instagram (@farhanrasyidd)

Jakarta, Layar.id – Muhammad Farhan Friadi Rasyid atau biasa dikenal dengan Farhan Rasyid lahir pada 25 Maret 2001 yang merupakan aktor berkebangsaan Indonesia keturunan Minangkabau, Sumatera Barat.

Dia memulai karir di dunia hiburan dimulai saat berperan pada sinetron Diam Diam Suka pada tahun 2013. Namanya kian terkenal setelah bermain sinertron Anak Band pada 2020 yang berperan sebagai Devan.

Adapun fakta menarik tentang dirinya yakni disebut mirip dengan aktor Jefri Nichol. Dan yang terbaru dia bermain sinetron My Love My Enemy yan berperan sebagai Alkafi Ihlam yang mempunyai karakter cool dan wajah yang tampan dan beradu akting dengan Megan Domani. Sementara Anda juga bisa mengetahui beberapa film yang dibintanginya yang dapat Anda simak di bawah ini.

Baca juga: Profil Ajil Ditto Dan Film Yang Dibintanginya

1. Di Bawah umur (2020)

Di Bawah umur

Sumber: Youtube

Di Bawah Umur merupakan film drama percintaan Indonesia pada 2020 yang disutradarai oleh Emil Heradi yang diadapatasi dari novel berjudul sama karya Febriani dan diproduksi oleh MD Pictures.

Film ini ditayangkan di Disney+Hotstar pada 13 November 2020 dan aktor ini berperan sebagai Bima yang beradu akting dengan Angga Yunanda dan Yuriko Angeline. Film ini berkisah tentang dinamika kehidupan remaja antara Angga Yunanda yang berperan sebagai Aryo dan Yoriko Angeline sebagai Lana

2. Geez & Ann (2020)

Geez & Ann merupakan film drama romantis Indonesia pada 2021 yang disutradrai oleh Rizki Balki dan produksi oleh MVP Pictures. Film ini diadaptasi dari novel berjudul sama karya Nadhifa Allya Tsana. Farhan Rasyid di film ini memerankan sebagai Rifky yang memiliki karakter protagonis yang mirip dengan kepribadiannya. Film ini bercerita tentang kisah perjalanan anak muda yang tengah jatuh cinta hingga menemukan arti tentang komitmen.

3. Akhirat: A Love Story (2021)

Akhirat: A Love Story merupakan film drama fantasi romantis Indonesia pada 2021 yang diproduksi oleh BASE Entertaiment, Surya Citra Media, Trinity Optima Production, Studio Antelepole, dan Ivan Picture yang disutrdarai dan ditulis oleh Jason Iskandar. Di sini dia berperan sebagai Peter yang beradu akting dengan Adipati Dolken sebagai Timur dan Della Dartyan sebagai Mentari.

 

Sumber: Berbagai Sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Vidio

Terakhir diperbarui 18 Desember, 2022 Layar.id – Serial Cupcake untuk Rain kembali dengan musim kedua, rilis perdana pada Sabtu, 26 November 2022. Sutradara Dinna...

Jadwal Tayang

Terakhir diperbarui 26 November, 2022 Layar.id – Serial web Cupcake untuk Rain rilis pertama kali pada 16 Juli 2022 di aplikasi streaming Vidio. Dibintangi...

Sinetron

Terakhir diperbarui 5 Juli, 2022 Layar.id – Sinetron terbaru dari SCTV berjudul Garis Cinta tayang perdana pada Senin, 16 Mei 2022. Mari simak daftar nama...

Sinopsis

Jakarta, Layar.id – Garis Cinta merupakan sinetron Indonesia yang akan rilis pada 16 Mei 2022 dengan disutradarai Rafky Sati dan produksinya adalah SinemArt Anda...