Connect with us

Hi, what are you looking for?

Film Asia

5 Rekomendasi Film Yoshihiro Nakamura untuk Akhir Pekan

Terakhir diperbarui 27 Agustus, 2023

Layar.id  –  Yoshihiro Nakamura merupakan salah satu sutradara dan penulis naskah kenamaan asal Jepang. Pertama kali berkarir sebagai sutradara dalam film Lizard Baby (2004), salah satu film dalam antologi horror Hideshi Hino’s Theater of Horror. Tidak hanya di Jepang, film Nakamura yang identik dengan pembawaan cerita yang unik tersebut juga dikenal hingga mancanegara.

Selain berkiprah di dunia perfilman horror, ia juga pernah menggarap sejumlah film dengan genre lain seperti komedi, thriller, dan drama. Tidak jarang juga ia menyelipkan kritik dari fenomena tertentu dalam film garapannya. Berikut beberapa rekomendasi film garapan Yoshihiro Nakamura.

THE FOREIGN DUCK, THE NATIVE DUCK AND GOD IN A COIN LOCKER (2007)

Bercerita tentang seorang mahasiswa bernama Shiina yang baru pindah ke sebuah apartemen di Sendai. Ia kemudian berkenalan dengan Kawasaki, salah satu tetangga di kawasan apartemen tersebut. Meski keduanya memiliki sifat yang bertolak belakang, namun berangkat dari ketertarikan pada Bob Dylan, mereka pun menjadi akrab.

Film yang memadukan dua genre yaitu drama dan kriminal tersebut diperankan oleh Gaku Hamada, Eita, Akio Seki, Kei Tamura, dan Nene Otsuka.

FISH STORY (2009)

Dibuka dengan setting tahun 2012, yang kala itu disebut sebagai akhir dunia. Akan tetapi, kedatangan akhir dunia di depan mata nampaknya bukan alasan bagi orang-orang untuk tidak bersantai sambil mendengarkan lagu. Sebuah konsep yang terbilang tidak masuk akal namun dikemas dengan apik oleh Nakamura.

Tidak hanya kembali menggandeng Gaku Hamada, Fish Story juga turut diperankan oleh Atsushi Ito, Kengo Kora, Mirai Moriyama, dan nama lainnya. Film bergenre komedi ini terbagi dalam beberapa kisah pendek. Semua kisah tersebut mengantar kita pada sepak terjang tak kasat mata dari sebuah lagu dalam menyelamatkan dunia.

A BOY AND HIS SAMURAI (2010)

Diadaptasi dari sebuah manga berjudul Chonmage Purin karya Gen Araki. Film ini berfokus pada kisah seorang samurai zaman Edo yang terdampar di masa depan. Di masa depan tersebut, ia bertemu dengan seorang ibu tunggal dengan anak lelakinya.

Akibat terdampar tanpa tahu kapan dan bagaimana cara untuk kembali, ia mau tidak mau harus beradaptasi dengan berbagai kondisi di masa depan. Film komedi drama yang naskahnya juga turut digarap langsung oleh Nakamura sendiri diperankan oleh Ryo Nishikido, Rie Tomosaka, Fuku Suzuki, Hiroki Konno, dan Hitomi Sato.

THE SNOW WHITE MURDER CASE (2014)

Film thriller pertama yang digarap Nakamura. Bercerita tentang seorang jurnalis bernama Yuji Akahoshi. Suatu hari ia menyelidiki kasus kematian seorang wanita bernama Noriko Miki yang bekerja di perusahaan kosmetik. Ia mewawancarai beberapa mantan rekan kerja wanita tersebut untuk kemudian dibagikan di media sosial dan acara liputan miliknya.

Selain mengangkat sisi investigasi dari berbagai sudut pandang, The Snow White Murder Case turut menyoroti pengaruh dan dampak media sosial dalam hidup seseorang. Sejumlah nama digandeng dalam film tersebut, yaitu Go Ayano, Mao Inoue, Nanao, Nobuaki Kaneko serta sederet nama lain.

THE MAGNIFICENT NINE (2016)

Mengambil setting di era feodal. The Magnificent Nine menyoroti kisah sebuah kota sederhana, dimana penduduknya hidup menderita akibat pajak dan kerja paksa. Kemudian sekelompok orang yang khawatir akan kota tersebut berencana untuk melakukan bisnis ilegal pada tuan tanah dimana keuntungannya akan dibagikan pada penduduk secara diam-diam.

Film yang diadaptasi dari salah satu cerita bertajuk Kokudaya Juzaburo karya Michifumi Isoda tersebut diperankan oleh Sadao Abe, Satoshi Tsumabuki, Yuko Takeuchi, Ryuhei Matsuda, dan Yuzuru Hanyu. Film tersebut juga kembali menggandeng Eita yang sebelumnya bermain dalam film Nakamura.

Itulah sebagian rekomendasi dari film karya Nakamura. Kelima film tersebut dapat ditonton di berbagai platform digital, semoga dapat menjadi alternatif tontonan ringan di akhir pekan.

Sumber dan foto: berbagai sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Film Jepang

Layar.id – Aktor sekaligus sutradara Matsubayashi Urara kembali membuat film yang melibatkan isu kekerasan seksual dengan judul Blue Imagine. Seperti apa ceritanya? Cari tahu...

Film Jepang

Layar.id – Tiga korban kekerasan seksual di Jepang bergabung untuk mengecam pembuat film yang melakukan pelecehan terhadap mereka dan banyak orang lainnya. Cerita selengkapnya...

Film Jepang

Layar.id – Berawal dari kecurigaan terhadap sang istri, Mogi Hajime terpaksa memasang kamera tersembunyi di seluruh rumahnya. Simak selengkapnya mengenai sinopsis Hozo wo Kamu,...

Film Jepang

Layar.id – Tayang pada 2 Desember 2023, sinopsis 18-sai no Otonatachi menggambarkan tentang anak-anak muda yang terpecah antara orang dewasa dan anak-anak. Film coming-of-age...