Connect with us

Hi, what are you looking for?

Drama Korea

“Yumi’s Cells” Kembali Untuk Musim Kedua

Yumi's Cells Season 1
Yumi's Cells Season 1

Jakarta, Layar.id Yumi’s Cells akan kembali menampilkan Kim Go Eun sebagai Yumi. Serial TVING asli Yumi’s Cells musim kedua bahkan telah merilis poster teaser yang menarik. Mengingatkan lagi bahwa Yumi’s Cells adalah seri hit dan Naver Webtoon mega-populer yang menjadi dasar seri tersebut.

Diadaptasi dari The Naver Webtoon dengan judul yang sama, dibuat oleh Lee Dong-geun, serial Webtoon ini memiliki 512 episode. Semuanya telah mengumpulkan sekitar 3,2 miliar tampilan, dan 5 juta komentar selama lebih dari lima tahun. Sedangkan untuk serial drama diproduksi oleh Studio Dragon, Marycow dan Studio N, dan didistribusikan oleh TVING.

Baca juga: Para Pemeran Utama “Tale Of The Nine-Tailed Season 2”

POSTER TEASER

Yumi's Cells Season 1

Yumi’s Cells Season 1

Musim pertama drama ini ditayangkan melalui TVING dan tvN pada September 2021. Dan menerima banyak cinta, karena menjadi K-drama pertama yang menggabungkan aksi langsung dengan animasi 3D.

Dalam rilisan poster teaser musim kedua, tampak gaya rambut bob unik Yumi di musim pertama, telah berubah menjadi kuncir kuda. Menyiratkan karakternya nampak lebih dewasa di musim kedua. Di sebelahnya adalah sel cinta dan sel penulis Yumi. Anda sudah bisa menebak seperti apa musim baru ini akan melalui sel-sel yang mengatur mimpi dan cintanya. Tentu saja ini adalah poster yang mengisyaratkan banyak perubahan dalam kehidupan Yumi.

Hal lain yang menjadi sorotan dalam poster itu adalah bergabungnya sel cinta, yang merupakan sel utamanya (sel yang mewakili seseorang), dan sel penulis. Sel cinta itu energik dan menyenangkan seperti biasa. Sementara sel penulis Yumi akan matang bersama Yumi, saat dia mengejar mimpi yang telah dia tinggalkan untuk sementara waktu. Nampak wajah Yumi tersenyum cerah di antara dua selnya, yang mewakili cinta dan mimpi, membuat pemirsa semakin mengantisipasi musim kedua.

Dalam poster itu terdapat sebuah catatan yang berbunyi, “Cerita kedua Yumi dan selnya,” dan “Yumi telah kembali.”

Baca juga: “Kiss Sixth Sense” Melihat Masa Depan Lewat Ciuman

AKSI LANGSUNG DAN 3D

Yumi's Cells Season 1

Yumi’s Cells Season 1

Yumi’s Cells musim pertama, ditayangkan pada bulan September tahun lalu. Menggambarkan kisah Yumi, yang makan, mencintai, dan tumbuh dengan sel-selnya. Pesona webtoon dimaksimalkan dalam seri ini, karena menggabungkan aksi langsung dengan animasi 3D.

Dalam musim kedua ini Kim Go Eun akan melanjutkan penampilannya yang penuh semangat. Di musim lalu Yumi menjadi dewasa melalui hubungannya, dan putus dengan Goo Woong (Ahn Bo Hyun). Sementara itu, dia menantang pekerjaan baru dengan dorongan dari rekannya Yoo Bobby (Jinyoung).

Kim Go-eun, yang memainkan karakter protagonis Kim Yumi di musim pertama, kali ini akan kembali memainkan peran utamanya. Jika pemirsa teliti, dalam foto teaser tersebut terdapat perbedaan, bahwa Kim sekarang memiliki rambut panjang, persis seperti Yumi di serial webtoon.

Sedangkan Ahn Bo-hyun akan terus memainkan karakter Goo Woong di musim kedua.

Yumi's Cells Season 1

Yumi’s Cells Season 1

Di musim pertama, ceritaYumi’s Cells berpusat pada wanita berusia 30-an tahun bernama Kim Yumi, dan sekitar 200 sel berbeda yang berada di otaknya. Masing-masing sel memiliki tujuan yang berbeda. Dengan beberapa mengendalikan pikirannya, beberapa emosinya, dan yang lain perilakunya.

Pada musim kedua Yumi’s Cells akan melukiskan kisah Yumi, yang sekarang berdiri di persimpangan mimpi dan cintanya. Tim produksi berbagi informasi, bahwa pemirsa akan sekali lagi berhubungan dengan cerita Yumi, sementara hati penonton akan berdebar untuk cintanya.

Jadi untuk yang tak sabar berdebar dengan cintanya Yumi, maka drama Yumi’s Cells musim kedua akan dirilis di TVING pada bulan Juni.

 

 

Sumber dan foto: dari berbagai sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Aktor/ Aktris

Layar.id – Film horor Korea Selatan yang sedang menjadi viral di media sosial adalah Exhuma. Dalam film ini, penonton disuguhkan dengan adegan-adegan mencekam yang...

Amazon Prime Video

Layar.id – Film Lone Wolf McQuade yang dibintangi aktor kenamaan Chuck Norris sukses menyuguhkan penonton aksi seru dan petualangan yang memikat. Film ini sukses...

Aktor/ Aktris

Layar.id – Film Exhuma menjadi film layar lebar pertama bagi Kim Go Eun dan Lee Do Hyun di tahun 2024 ini. Banyak penggemar yang...

Film Korea

Layar.id – Film Exhuma yang telah lama penggemar nantikan akhirnya bakal segera tayang di bioskop. Showbox selaku distributor filmnya pun mulai gencar untuk mempromosikan...