Connect with us

Hi, what are you looking for?

Jadwal Tayang

“Black Dog: Being a Teacher” Kisah Epik Para Guru

Black Dog: Being a Teacher
Black Dog: Being a Teacher

Jakarta, Layar.id – Serial drama terkenal tvN Black Dog: Being a Teacher berlatar di Korea Selatan. Ini adalah drama yang dibuat dengan baik. Ketika pemirsa berempati dengan lingkungan, masalah, dan penjahat yang dihadapi oleh guru. Serial ini ditulis oleh Park Joo Yeon dan disutradarai oleh Hwang Joon Hyeok.

Drama ini telah ditayangkan di tvN setiap Senin dan Selasa, mulai dari 16 Desember 2019 hingga 4 Februari 2020. Sayangnya, tidak ada kesepakatan Kerjasama antara Netflix dan CJ ENM perusahaan induk dari tvN. Sehingga ini menjadi alasan, mengapa drama ini tidak tayang perdana di Netflix.

Setelah beberapa waktu, kini Black Dog: Being a Teacher akhirnya memiliki jadwal rilis streaming di Netflix. Dikonfirmasi serial drama ini tayang perdana Selasa, 5 April 2022, dan akan memiliki 16 episode.  Setiap episode Black Dog: Being a Teacher akan memiliki perkiraan waktu tayang 75 menit.

Baca juga: “Umma” Horor Supernatural Dibintangi Sandra Oh

PLOT CERITA

Black Dog: Being a Teacher

Black Dog: Being a Teacher

Saat berurusan dengan pekerjaan barunya, masalah demi masalah datang menyertainya. Melihat trailer drama ini memberi kita gambaran sekilas tentang kehidupan KoHa. Baik itu mimpi-mimpinya, aspirasi, perjuangan, kebahagiaan, kehancuran, konflik, dan banyak lagi. Musik latar drama ini pun menambah intrik dan memungkinkan pemirsa untuk merasakan emosi.

Itu sebabnya, plot cerita dari Black Dog: Being a Teacher ini mengikuti kisah Ko Ha-neul. Ia ingin menjadi guru karena terinspirasi salah satu instrukturnya yang menyelamatkan hidupnya ketika ia masih di sekolah dasar. Lalu ia mengajar di sekolah menengah. Berharap ia dapat membantu generasi muda dalam mencari tahu jati diri sendiri. Akhirnya ia mendaftar di Daechi High School, yang merupakan lingkungan yang kompetitif dengan serangkaian masalahnya sendiri.

Sayangnya di tempat kerja ada intrik politik, perselisihan di antara rekan kerja, termasuk tekanan besar dari para siswa. Khususnya bagaimana membuat mereka masuk ke universitas terkemuka. Bahkan sampai dengan masalah sistem pendidikan. Semuanya dibahas dalam drama ini.

Baca juga: Mengenal Karakter “Hyun Jae Is Beautiful”

PEMERAN DRAMA

Black Dog: Being a Teacher

Black Dog: Being a Teacher

Drama ini dibintangi oleh Seo Hyun Jin sebagai pemeran utama untuk karakter Ko Ha Neul. Ia memutuskan untuk menjadi guru setelah seorang guru melindunginya ketika dia masih menjadi siswa. Bertahun-tahun kemudian, dia mulai bekerja sebagai guru pengganti di sekolah menengah swasta. Disitu ia merasakan sebagai guru, atau pun pribadi yang merasakan berbagai macam kesulitannya.

Sedangkan Ra Mi Ran akan berperan sebagai Park Seong Soon, seorang pendidik berpengalaman yang menjadi mentor Ha Neul. Ia adalah seorang guru bahasa Korea dan Direktur Penerimaan Perguruan Tinggi. Ia terkenal di antara para siswa sebagai seorang yang gila kerja.

Satu lagi pemeran utama pria yang tampil, yakni Ha Jun sebagai Do Yeon Woo, seorang guru bahasa Korea yang sangat populer di kalangan siswa.

Black Dog: Being a Teacher

Black Dog: Being a Teacher

Selain ketiganya, drama ini juga didukung oleh Lee Chang Hoon (Koo) sebagai Bae Myung Soo. Kemudian ada Baek Eun Hye memerankan Song Chan Hee, Lee Hang Na berperan sebagai Song Young Sook. Sedangkan Jung Hae Kyun sebagai Moon Soo Ho, Kim Hong Pa berperan sebagai Byeon Seong Joo, Yoo Min Kyu memerankan Ji Hae Won.

Lalu ada Park Ji Hwan akan berperan sebagai Song Yeong Tae. Berikutnya adalah Lee Eun Saem sebagai Lee Seul Ki, Jo Sun Joo berperan sebagai Kim Yi Boon. Aktor Lee Yoon Hee memerankan Lee Seung Taek, Heo Tae Hee memerankan karakter Han Soo Hyun, dan Ye Soo Jung akan berperan sebagai Yoon Yeo Wwa.

Dalam drama ini juga ada penampilan khusus dari Ryu Ji Eun sebagai Go Ha Neul muda. Lalu, Tae In Ho sebagai Kim Young Ha, seorang mantan guru SMA Ha Neul yang akan tampil di episode 1 dan 2.

Untuk yang penasaran, kita tunggu penayangan Black Dog: Being a Teacher di Netflix pada tanggal 5 April.

 

 

Sumber dan foto: dari berbagai sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Film Barat

Layar.id – Netflix siap luncurkan film komedi keluarga meksiko, Down The Rabbit Hole, bulan Mei 2024. Film ini mengisahkan anak berusia 10 tahun, Tochtli...

TV Series

Layar.id – A Man in Full menjadi salah satu serial barat yang rilis di Netflix bulan Mei 2024. serial ini menceritakan tentang seorang pengusaha...

Film Jepang

Layar.id – City Hunter merupakan manga ciptaan Tsukasa Hojo yang menjadi bagian budaya populer dekade 80 hingga 90-an silam. Manga ini terjual lebih dari...

TV Series

Layar.id – Serial Anna Karenina sangat dinantikan tayangannya di tahun 2024 ini. Kabar baik, Netflix telah mengumumkan jadwal tayangnya. Serial ini tampilkan kisah cinta...