Connect with us

Hi, what are you looking for?

Berita Hiburan

Film Before, Now & Then (Nana) Masuk 11 Nominasi Piala Citra 2022

Film Before, Now & Then (Nana) (sumber: @fourcoloursfilms/Instagram)

Layar.id Before, Now & Then (Nana) merupakan film yang ceritanya mengadaptasi dari salah satu bab pada biografi berjudul Jais Darga Namaku ciptaan Ahda Imran.

Menariknya, film yang menggunakan bahasa Sunda ini telah ditayangkan pada 1 Agustus 2022 melalui platform streaming Prime Video.

Aktor dan aktris Indonesia yang terlibat dalam film ini antara lain Happy Salma, Laura Basuki, Ibnul Jamil, Arswendy Nasution, dan masih banyak lagi.

Dua bulan setelah penayangannya, kini film garapan Kamila Andini ini meraih prestasi di Piala Citra 2022. Before, Now & Then (Nana) masuk dalam nominasi 11 katagori, yaitu:

  1. Piala Citra untuk Pemeran Pendukung Perempuan Terbaik (Laura Basuki)
  2. Piala Citra untuk Pemeran Utama Perempuan Terbaik (Happy Salma)
  3. Piala Citra untuk Film Cerita Panjang Terbaik (Ifa Isfansyah, Fourcolours Films)
  4. Piala Citra untuk Sutradara Terbaik (Kamila Andini)
  5. Piala Citra untuk Penata Musik Terbaik (Ricky Lionardi)
  6. Piala Citra untuk Penulis Skenario adaptasi Terbaik (Kamila Andini, Ahda Imran)
  7. Piala Citra untuk Penata Busana Terbaik (Retno Ratih Damayanti)
  8. Piala Citra untuk Penyunting Gambar Terbaik (akhmad Fesdi Anggoro)
  9. Piala Citra untuk Pengarah Artistik Terbaik (Vida Sylvia Pasaribu)
  10. Piala Citra untuk Penata Rias Terbaik (Eba Sheba)
  11. Piala Citra untuk Pengarah Sinematografi Terbaik (Bata Goempar)

Baca juga: Film Nana Tayang di Bandung

Sinopsis Before, Now and Then (Nana)

Nana dan Icang

Nana bertemu dengan mantan suaminya (sumber: Fourcolours Films/Titimangsa)

Mengisahkan seorang wanita Sunda yang bernama Nana yang menjalani sebagai seorang istri di keluarga ternama setelah kehilangan suami dan ayahnya.

Berlatarbelakang waktu tahun 60-an, Nana kehilangan dua sosok laki-laki yang ia cintai ketika konflik terjadi di Jawa Barat. Suami Nana diculik ke hutan dan tak kembali lagi.

Setlah peristiwa tersebut, Nana menikah lagi dengan Raden Darga.

Raden Darga merupakan keluarga terhormat dan kaya. Nana sering dipojokkan oleh orang-orang di desanya karena menikah dengan keluarga kaya. Mereka mengira Nana hanya mengincar kekayaan Raden Darga.

Nana hidup nyaman dengan keluarga barunya. Hingga suatu hari mulai curiga suaminya punya wanita simpanan lain ketika pembantu rumah menemukan selendang yang bukan miliknya.

Setelah menyusuri asal selendang tersebut, pemiliknya adalah Mak Ino, pemotong daging yang berjualan di pasar.

Nana dan Darga juga beberapa kali meminta tolong Mak Ino mengasuh anak mereka, Dais.

Hal yang terduga terjadi kembali di kehidupan Nana. Ia bertemu mantan suaminya, Icang, yang ia pikir telah meninggal.

Apa yang akan dilakukan Nana setelah bertemu Icang?

Before, Now and Then (Nana) Banjir Prestasi

Nana dengan Raden Darga

Nana dengan Raden Darga (sumber: Fourcolours Films/Titimangsa)

Selain masuk dalam nominasi Piala Citra, film Before, Now and Then (Nana) juga telah memenangi ajang penghargaan internasional.

Film ini juga terpilih untuk tayang perdana di Berlinale pada 12 Februari 2022.

Laura Basuki meraih penghargaan Silver Bear for best Supporting Performance dalam Berlin International Film Festival (Berlinale) 2022.

Kira-kira, Before, Now and Then (Nana) dapat memenangkan kategori Piala Citra mana saja ya?

 

Sumber: berbagai sumber

Foto : Fourcolours Films/Titimangsa

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Amazon Prime Video

Layar.id – Penggemar serial animasi superhero Amerika, Invincible Season 2, akan mendapati perubahan jadwal tayang untuk episode selanjutnya akhir pekan ini. Menariknya, serial animasi...

Amazon Prime Video

Layar.id – Mungkin saja, penerus dari seri film Citadel bakalan bikin kamu penasaran. Pasalnya, dari seluruh tayangan yang ada belum ada yang bahas kelanjutan...

Film India

Layar.id – India dikenal sebagai salah satu Negara yang produktif dalam mengembangkan dunia entertainment nya. Berbagai genre dirilis setiap tahunnya dan terus mengekspansi pasar...

Film Barat

Layar.id – Film Lone Wolf McQuade yang dibintangi aktor kenamaan Chuck Norris sukses menyuguhkan penonton aksi seru dan petualangan yang memikat. Film ini sukses...