Connect with us

Hi, what are you looking for?

Berita Hiburan

8 Film Paling Untung di Tahun 2018

Terakhir diperbarui 26 Agustus, 2022

Jakarta, Layar.id – Dengan banyaknya film yang memecahkan rekor box office dunia, 2018 merupakan sebuah tahun yang istimewa untuk Hollywood. Tapi film mana yang menduduki posisi puncak? Lalu film mana yang ‘diam-diam’ untung? Berikut adalah 8 film paling untung di dunia.

8. Mission: Impossible – Fallout ($791,1 Juta)

Best Holywood Film Di Tahun 2018

Aktor kelas wahid Hollywood, Tom Cruise, mungkin sudah tidak muda lagi. Namun itu tidak menghalanginya untuk melaksanakan aksi-aksi berbahaya di setiap waralaba film Mission: Impossible. Usaha kerasnya membuahkan hasil dengan membawa sekuel terakhir garapan Christopher McQuarrie, Mission: Impossible – Fallout, lebih cepat ke jajaran papan atas box office. Para kritikus juga menyukai film tersebut, dan memberikan 97% nilai positif di Rotten Tomatoes.

7. Bohemian Rhapsody ($844,7 Juta)

Film biografi (disutradarai oleh Bryan Singer) tentang pentolan dan ikon grup band Queen, Freddie Mercury, ini cuma dianggap ‘oke’ oleh para kritikus Rotten Tomatoes (62% nilai positif). Namun sepertinya penonton di seluruh dunia tetap merasa terhibur dengan film ini. Bohemian Rhapsody sekarang menduduki posisi teratas untuk pendapatan kotor di antara film-film biografi musik lainnya. Film tersebut mendapatkan ‘serangan’ ketika mengubah beberapa kejadian penting terkait sejarah band dan kehidupan pribadi Freddie. Namun demikian Bohemian Rhapsody tetap mendapatkan tempat di hati para pecinta film.

6. Venom ($855 Juta)

Banyak yang ragu tentang potensi suksesnya film solo Venom, yang tidak berkaitan sama sekali dengan Spider-Man. Namun keraguan itu hilang ketika Venom melesat menjadi film dengan pendapatan terbaik di pembukaan bulan Oktober sepanjang masa. Meski film yang disutradarai oleh Ruben Fleischer ini mendapatkan ulasan yang kurang baik dari para kritikus (30% di Rotten Tomatoes). tapi para penggemarnya tidak setuju dengan itu.

Terbukti dengan pendapatan film ini yang menembus 850 juta dolar di seluruh dunia. Meskipun demikian pertanyaan apakah akan ada sekuel dari film ini dan Tom Hardy akan kembali memerankan Eddie Brock belum terjawab hingga sekarang.

5. Aquaman ($1.12 Miliar)

Fantastic! Pendapatan Box Office Global AQUAMAN Kalahkan THE DARK KNIGHT

Setelah kekecewaan besar pada film Justice League, Warner Bros dan DC Films meluncurkan film teranyarnya di akhir 2018, Aquaman. Film ini mendapatkan nilai kritik yang cukup bagus (64% di Rotten Tomatoes), dan para penggemar pun membanjirinya dengan pujian. Berkat semua hal tersebut Aquaman membawa DCEU ke tingkatan baru di seluruh dunia. Petualangan akuatik James Wan dan Jason Momoa ini sekarang memberikan mereka lebih dari 1.1 miliar dolar di seluruh dunia. Ini menjadikannya sebagai film dengan pendapatan kotor terbesar DC sepanjang masa.

4. Incredibles 2 ($1.24 Miliar)

Setelah ditunggu-tunggu selama 15 tahun, film superhero komedi Pixar, The Incredibles akhirnya mendapatkan sekuel. Dengan modal nilai tinggi di Rotten Tomatoes (94%), Incredibles 2 tidak butuh waktu lama untuk masuk daftar ini. Film garapan Brad Bird itu mengumpulkan lebih dari 1.2 miliar dolar di box office, melampaui semua perkiraan. Incredibles 2 dengan cepat melampaui pendapatan film pendahulunya yang mencapai 633 juta dolar.

3. Jurassic World: Fallen Kingdom ($1.31 Miliar)

Di tahun 2015, film Jurassic World merupakan sebuah kasus yang unik. Dengan ulasan dan kritik yang tidak terlalu bagus, namun mampu memberikan jumlah pendapatan yang luar biasa di box office. Sekuelnya, Jurassic World: Fallen Kingdom juga mampu memperoleh nilai 51% di Rotten Tomatoes. Namun untuk urusan pendapatan, sebaik film pendahulunya. Dengan pemasukan 150 juta dolar di minggu pembukaan domestiknya, Jurassic World: Fallen Kingdom telah membukukan keuntungan sebesar 1 miliar dolar lebih di seluruh dunia.

2. Black Panther ($1.35 Miliar)

The Winner Screen Actors Guild Awards 2019 - Simak Daftar Lengkapnya!

Pada titik ini, seluruh rumah produksi telah belajar untuk tidak menandingi kesuksesan film MCU. Semua orang sudah menduga Black Panther akan laris, tetapi tidak ada yang menduga film tentang superhero Wakanda ini akan sesukses itu. Black Panther adalah film adaptasi komik dengan pendapatan paling tinggi sepanjang masa di Amerika Serikat, dan juga seluruh dunia. Kritikus juga mencintai debut solo T’Challa dan memberikan nilai 97% di Rotten Tomatoes. Kemungkinan adanya film sekuel sangatlah besar, dan pasti diharapkan setidaknya mendapatkan hasil yang serupa.

1. Avengers: Infinity War ($2.05 Miliar)

Di awal penciptaan jalan cerita MCU 10 tahun lalu, tidak pernah ada keraguan bahwa mega blockbuster Joe dan Anthony Russo ini akan sukses besar. Dan dengan perkiraan itu, Avengers: Infinity War juga diharapkan mendatangkan untung besar. Para kritikus mengatakan film tersebut melampaui ekspektasi seluruh orang. Dengan nilai 84% di Rotten Tomatoes, film ini juga mampu memecahkan rekor sebagai film dengan pendapatan terbaik di pekan pembukaan domestik dan seluruh dunia. Infinity War mengalahkan Star Wars: The Force Awakens di pekan pembukaan domestik dengan pemasukan raksasa sebesar 257,7 juta dolar. Avengers: Infinity War sejauh ini sudah mengantongi 2 miliar dolar di seluruh dunia.

Itulah film-film yang mendapatkan untung terbesar di tahun 2018. Apakah ada film favorit Anda?

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Film Barat

Layar.id – Film superhero Venom: Let There Be Carnage yang tayang pada tahun 2021 ini merupakan sekuel film sebelumnya, Venom (2018). Sony Entertainment menyebutkan...

Berita Hiburan

Jakarta, Layar.id – Dunia perfilman Korea terus menampilkan beberapa film baru yang bisa dinikmati penggemarnya di seluruh dunia. Salah satu film terbaru yang  tayang...

Film

Jakarta, Layar.id – Box office pekan ini menunjukkan sedikit peningkatan, meskipun tidak terlalu signifikan. Ini adalah akhir pekan keenam terendah sejak tahun 2000, dengan...

Berita Hiburan

Jakarta, Layar.id – Film biografi rock garapan Baz Lurhmann, Elvis, naik melewati $150 juta atau Rp2,2 triliun di box office domestik. Pencapaian ini menjadikan film...