Connect with us

Hi, what are you looking for?

Video

Monster Family, Dikutuk Karena Tidak Bahagia

Terakhir diperbarui 6 Oktober, 2021

Layar.id – Satu lagi film animasi berjudul Monster Family yang layak ditonton dengan kisah keluarga yang berubah menjadi monster.

Film ini dibuat berdasarkan sebuah buku untuk anak berjudul Happy Family karangan David Safier.

Meski ceritanya berdasarkan buku anak, namun film ini mendapatkan rating PG dari asosiasi perfiliman Amerika.

PG adalah singkatan dari Parental Guide dimana orang tua dihimbau untuk memberikan bimbingan kepada anak dibawah pra-remaja (biasanya umur 15 tahun) tentang cerita maupun adegan dalam film yang mungkin tidak cocok untuk anak di bawah umur tersebut.

Baca juga: Trailer Monsters At Work Telah Rilis Di Disney+

Alur Cerita Monster Family

Monster Family

Keluarga Wishbone terdiri dari Emma Wishbone (Emily Watson), suaminya Frank Wishbone (Nick Frost), dan kedua anaknya Fay Wishbone (Jessica Brown Findlay) dan Max Wishbone (Ethan Rouse).

Mereka adalah keluarga yang sedang dihadapi banyak masalah, Emma pusing dengan toko bukunya yang hampir bangkrut.

Frank selalu sibuk bekerja, kurang tidur dan terlihat stress dan kadang mengabaikan Emma.

Anaknya Max selalu menjadi korban bully disekolah, dan terakhir putrinya Fey yang narsis dan hanya perduli dengan dirinya sendiri.

Ingin keluarganya bahagia, Emma mengajak mereka untuk ikut pesta kostum dimana Emma menjadi Vampir, suaminya menjadi monster Frankenstain, max menjadi Manusia Serigala (Werewolf) dan Fey berkostum Mumi.

Namun rencana tersebut menjadi kacau karena ada penyihir Baba Yaga (Catherine Tate) yang mengutuk mereka menjadi monster dan berubah sesuai dengan kostum yang dipakai.

Awalnya keluarga Wishbone sedih dengan perubahan diri mereka, namun setelah berubah mereka memperoleh kemampuan, mereka malah menikmati menjadi monster.

Emma yang masih bisa menahan diri ingin keluarganya kembali dan menjadi manusia normal.

Saat mengetahui bahwa kutukan Baba Yaga bisa hilang apabila keluarga mereka hidup bahagia, Emma berusaha menyatukan keluarga tersebut sembari menghadapi sosok yang menjadi otak dibalik kutukan terhadap keluarganya.

Baca juga: 11 Film Animasi Disney Yang Rilis Setelah Luca

Sekuel Monster Family 2

Meski mendapatkan kritikan pedas dari kritikus film di situs Rottentomatoes, dengan skor 10% dan rating penonton 23% untuk film pertama, sekualnya dijadwalkan segera rilis.

Film kedua diberi judul Monster Family: Nobody’s Perfect dan akan tayang pada 15 Oktober 2021.

Sinopsis Monster Family: Nobody’s Perfect mengisahkan keluarga Whisbone dengan tantangan barunya.

Max dan Fey cukup tertekan untuk menjalani hidup bertumbuh menjadi dewasa, Ayah dan Ibunya juga harus sibuk bekerja dan membagi waktu untuk mereka.

Seorang pemburu Monster bernama Mila Starr berniat untuk menangkap semua monster termasuk King Conga, The Loch Ness, dan The Yeti yang merupakan teman keluarga Wishbone.

Demi menyelamatkan ketiga temannya, keluarga Wishbone berniat untuk berubah kembali menjadi monster.

Apakah mereka sanggup melawan sang pemburu monster, dan bagaimana mereka bisa merubah diri lagi?

Tertarik untuk menonton, boleh coba dulu lihat trailernya:

Tentunya film kartun yang satu ini cocok untuk dinikmati buat Pelayar yang senang dengan film bertemakan monster.

Masih ada banyak monster-monster lain yang mungkin pernah kamu lihat di film lain, muncul dalam kedua film ini.

Rating di iMDB film pertama Monter Family ratingnya 4,8 dengan banyak kritik yang menyatakan menyesal karena menontonnya bersama anak-anak.

Tapi Pelayar bolehlah memberi film ini kesempatan, mungkin menarik untuk ditonton sekaligus bersama dengan sekuelnya. (Crs)

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Film Animasi

a Layar.id – Untuk kalian yang selalu mengikuti perkembangan film Trolls (2016) dan Trolls World Tour (2020), penantian kalian akan segera berakhir karena secara...

Film Animasi

Layar.id – Trolls Band Together merupakan film komedi musikal animasi dari Amerika Serikat yang diproduksi oleh DreamWorks Animation dan didistribusikan oleh Universal Pictures. Trolls...

Film Indonesia

Layar.id – Film Indonesia memang tengah berkembang dan juga semakin menarik untuk bisa ditonton lebih lanjut oleh para penontonnya. Dalam hal ini, film-film yang...

Berita Hiburan

Layar.id – Film The Sea Beast adalah film animasi produksi Netflix dan Sony Pictures Imageworks. Film yang berdurasi 119 menit ini telah rilis pada...