Connect with us

Hi, what are you looking for?

Entertainment

Ryan Reynolds Jadi Petarung Video Game Di “Free Guy”

Ryan Reynolds Jadi Petarung Video Game Di “Free Guy”
Film Free Guy (2020)

Terakhir diperbarui 20 April, 2022

DI FILM “FREE GUY”, RYAN REYNOLDS TANPA SADAR TELAH HIDUP DALAM VIDEO GAME.

Layar.id – Aktor Ryan Reynolds akan menjadi petarung dalam gim video di film terbarunya yang bertajuk Free Guy. Itu tampak pada trailer perdana yang resmi dirilis 20th Century Fox pada Minggu (8/12).

Naskah film Free Guy ini ditulis oleh Matt Lieberman dan Zak Penn. Sedangkan Shawn Levy adalah sutradara untuk film yang bergenre action comedy ini.

Bagaimana jika seorang NPC (Non-Playable Characters) sadar bahwa selama ini hidup di dalam sebuah game? Tentu saja Free Guy yang bisa menjawabnya.

Baca juga: “Temen Kondangan” Realita Hadiri Pernikahan Mantan

TRAILER

Ryan Reynolds Jadi Petarung Video Game Di “Free Guy”

Ryan Reynolds dalam film Free Guy (2020)

Dalam rilisan perdana, Guy (Ryan Reynolds) tanpa sadar hidup di dalam video game. Dengan nuansa The Truman Show dan Stranger Than Fiction, Guy perlahan-lahan menyadari bahwa ledakan, kecelakaan, kekerasan, dan perampokan bank yang terjadi itu tidak wajar.

Setelah memiliki sepasang kacamata hitam khusus, Guy dapat melihat bahwa rumahnya di Free City sebenarnya adalah permainan video game yang penuh tugas, misi, dan lorong-lorong rahasia.

Baca juga: “Titus – Mystery of the Enygma” Animasi Anak Bangsa

Ryan Reynolds Jadi Petarung Video Game Di “Free Guy”

Ryan Reynolds

Lalu tampak aktris Jodie Comer (Killing Eve). Dia merankan karakter penembak pistol yang dikenal sebagai Molotov Girl. Ia mengatakan,”Guy, dunia ini, ini adalah video game, dan penuh dengan orang jahat.” “Kami ingin kamu menjadi pria yang baik.”

Baca juga: Perjuangan “Mulan” untuk Keluarganya dalam Trailer Terbaru

PEMERAN

Ryan Reynolds Jadi Petarung Video Game Di “Free Guy”

Adegan dalam film Free Guy (2020)

Selain Ryan Reynolds, film Free Guy akan dibintangi Jodie Comer, Joe Keery, Lil Rel Howery, Utkarsh Ambudkar, Channing Tatum dan Taika Waititi. Ryan Reynolds akan berperan sebagai Guy, seorang teller bank yang sesungguhnya bukan termasuk karakter gim video. Namun ia tinggal di kota bernama Free City, yang akhirnya menyadari bahwa dirinya tinggal di dalam gim video.

Baca juga: Oprah Produseri Film Dokumenter Pelecehan Seksual

MUDAH DITEBAK

Ryan Reynolds Jadi Petarung Video Game Di “Free Guy”

Poster film Free Guy (2020)

Sekilas, alur cerita ini memang mudah ditebak ending-nya. Tapi sepertinya memang itulah daya tarik dari film yang menunjukkan hal-hal unlogic yang terjadi di dunia game. Meski demikian, kita perlu tahu bahwa beberapa film yang mengusung genre sama telah berhasil menarik perhatian dan sukses seperti Wreck-It-Ralph dan Ready Player One.

Dua film itu bisa dibilang sukses, sayangnya Pixels justru mendapat respon negatif. Namun hal itu tak mengurangi antusiasme penikmat film sci-fi.

Akankah Ryan Reynolds berhasil menghantarkan film Free Guy meraih sukses laiknya Deadpool? Well, kita tunggu saja saat film ini tayang pada 3 Juli 2020.

 

Sumber: berbagai sumber
Foto: berbagai sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.

Baca Juga

Drama Jepang

Layar.id – Land of Tanabata adalah serial Jepang terbaru yang akan tayang perdana di Disney+ Hotstar pada 4 Juli 2024 dengan jumlah 10 episode. Sebelum...

Drama Korea

Layar.id – Simak jadwal tayang Chief Detective 1958, drama korea dengan genre action yang menyuguhkan para aktor ganteng yang siap menggaet hati para penggermarnya....

Film Barat

Layar.id – Romantis! film The Vow, hadirkan kisah cinta yang romantis tentang seorang wanita yang baru saja menikah mengalami amnesia. Tidak ingin kehilangan, suaminya...

Film Barat

Layar.id – Lama tidak terdengar, Zoe Kravits yang sudah malang melintang di industry Hollywood kini muncul dengan sebuah kejutan baru. Pasalnya, kini ia akan...