Connect with us

Hi, what are you looking for?

Jadwal Tayang

‘John Wick Chapter 3: Parabellum’, Beri Sinyal Adanya Film Lanjutan

Terakhir diperbarui 20 Juni, 2022

Layar.id – Film aksi yang dibintangi oleh Keanu Reeves, John Wick Chapter 3: Parabellum, telah lewati pekan pertama. Dirilis pada Jumat, 17 Mei lalu, film berdurasi dua jam tersebut hadirkan ketegangan tiada henti. Perasaan penonton dibuat bercampur aduk karena akhir ceritanya yang sulit diprediksi. Ending menggantung dari karya Chad Stahelski tersebut, berikan sinyal kuat akan adanya film lanjutan.

JOHN WICK

Akhir dari John Wick: 2 (2017) memberikan gambaran awal tentang Parabellum dengan sangat manis. Telah pensiun sebagai pembunuh sadis, Wick terpaksa kembali ke kehidupan lamanya. Ia bertindak dalam kemarahan ketika mengetahui sang mafia Italia menginginkan kematian dirinya selama ini.

Keanu Reeves

Wick pun membunuh mafia di properti Continental, sebuah hotel yang harusnya menjadi wilayah aman. Akibat melanggar peraturan, Wick dengan cepat menjadi target dari banyak pembunuh berbahaya. Jadi di Parabellum, ia dalam pelarian dari New York ke Maroko, dan kembali lagi ke New York.

Baca: 18 Tahun Geluti Trilogi ‘Glass’, M. Night Shyamalan Punya Proyek Baru

PARABELLUM

Dalam entri ketiga, Anda akan melihat Asia Kate Dillon yang menjadi Adjudikator. Ia adalah utusan High Table yang ditugaskan memberi sanksi terhadap orang-orang yang membantu bebasnya Wick. Orang yang dihakimi olehnya adalah Winston (Ian McShane) dan Bowery King (Laurence Fishburne). Menariknya, kedua orang ini punya cara sendiri dalam menghadapi konsekuensi perbuatan mereka.

Laurence Fishburne dan Ian McShane

Akhir dari John Wick Chapter 3: Parabellum ditandai dengan perputaran alur cerita secara mendadak. Penggemar dibuat kagum dengan kerjasama Winston dan Wick, yang teguh dalam pendirian untuk menentang High Table. Berhasil menang, tiba-tiba Wick malah ditembak oleh Winston. Tapi ini bukanlah akhir, karena Wick masih hidup dan bertemu dengan Bowery King.

Ending menggantung ini sisakan tanda tanya besar, bagaimanakah Wick akan membalas Winston, sahabatnya sendiri.

Baca: Film Woody Allen Terbaru Akan Dibuka Di Perancis, September Mendatang

INDONESIA

Sungguh menarik memang, bila mempertimbangkan kemitraan Wick dengan King dalam John Wick Chapter 4. Tetapi ada hal lebih menarik lagi untuk penggemar Indonesia, karena film ini melibatkan dua aktor tanah air dan diselingi dengan scene berbahasa Indonesia.

Yayan Ruhiyan dan Cecep Arif Rahman

Mereka adalah Yayan Ruhian dan Cecep Arif Rahman yang mendapatkan satu scene penuh bertarung dengan Keanu Reeves. Unsur kedekatan akan sangat kental ketika mendengar mereka bercakap-cakap dalam Bahasa Indonesia. Tak kalah mengejutkan, scene tersebut diakhiri dengan Reeves yang tidak membunuh keduanya tetapi malah mengucapkan ‘Sampai Jumpa’.

Baca: Perkembangan Film Terbaru ‘Mortal Kombat’

Sumber: berbagai sumber

Foto: berbagai sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Film Animasi

Layar.id – Memasuki tahun 2024, dunia perfilman semakin dipenuhi dengan antusiasme karena rilis film blockbuster yang menjanjikan petualangan luar biasa. Salah satunya adalah cabang animasi....

Film

Layar.id – Mungkin sudah saatnya Ali Topan ini jadi sebuah film yang buat semua orang berpikir. Kalau semudah itu sebuah perlawanan terhadap tirani penguasa...

Film

Terakhir diperbarui 16 Februari, 2024 Layar.id – Film Kedua IMAJINARI ini kembali gunakan formula yang sama dengan Ngeri Ngeri Sedap tapi bumbu-nya itu lho...

Sinopsis

Layar.id – Jika kamu penggemar film barat genre laga dan fiksi ilmiah, segera tonton film The Matrix Resurrections. Ya, film yang gaet aktor papan...