Connect with us

Hi, what are you looking for?

Film Barat

Jadwal Film Solo “Black Widow” Telah Diumumkan

Terakhir diperbarui 10 November, 2022

Layar.id  – Pengumuman tentang adanya film solo Black Widow sudah terdengar cukup lama. Sebagai salah satu pahlawan wanita Marvel, film ini merupakan salah satu film yang ditunggu banyak penggemar.

Baru-baru ini, studio mengumumkan jadwal rilis film yang masih dibintangi Scarlet Johansson tersebut. Black Widow akan memulai debut di layar pada 1 Mei 2020, sebagai film pembuka Marvel Fase 4.

Baca: “Ad Astra” Trailer 2: Brad Pitt Mencari Sang Ayah

Scarlet Johansson sebagai Black Widow

MARVEL FASE 4

Film solo Black Widow baru saja diumumkan di Comic-Con San Diego pada Minggu malam (21/7) waktu setempat. Dalam pengumuman tersebut, dikonfirmasi bahwa ada sembilan film MCU yang sedang dalam pengembangan.

Beberapa diantaranya adalah The Eternals, Shang-Chi and the Legend of Ten Rings, Doctor Strange in the Multiverse of Madness, Thor: Love and Thunder and Blade, dan termasuk Black Widow.

Sebelumnya telah beredar kabar bahwa proses produksi Black Widow telah berjalan di musim panas ini. Meski belum ada konfirmasi resmi terkait kebenaran berita tersebut, jadwal rilis yang jatuh pada tahun depan secara tak langsung menjadi konfirmasi.

Baca: Jimmi Simpson Bergabung dengan Russell Crowe dalam “Unhinged”

Florence Pugh

PEMERAN

Scarlett Johansson kembali sebagai Avenger dalam film solo Black Widow setelah sebelumnya sempat tampil di beberapa film MCU lainnya.

Dalam film mendatang, Johansson berdampingan dengan bintang Midsommar, Florence Pugh yang memerankan Yelena. Karakter ini merupakan saudara perempuan dari Natasha Romanoff alias Black Widow.

Ada pula bintang Stranger Things, David Harbour yang akan memerankan Alexi. Tak hanya itu, Anda juga akan melihat penampilan dari aktris My Favourite, Rachel Weisz, dan O T Fagbenie.

Pemeran Black Widow

Melihat pemeran yang terlibat, sudah dapat dibayangkan betapa serunya petualangan Black Widow yang nantinya disuguhkan dalam fitur tersebut.

Baca: Intip Tampilan “Hustlers” Dalam Trailer Pertama

TIMELINE

Film mendatang bergerak di bawah komando Cate Shortland, yang nantinya menampilkan pertarungan Black Widow melawan Taskmaster.

Taskmaster

Fitur ini akan mengambil latar waktu antara Captain America: Civil War dan Avengers: Infinity War. Jadi, buat Anda yang merasa kebingungan dengan timeline superhero Marvel, Anda harus melihatnya dengan teliti karena puzzle tersebut perlahan akan terungkap.

“Mereka sudah saling kenal untuk sementara waktu dan ada sejarah yang kompleks di sana,” kata Harbour kepada IGN. “Film ini terjadi tepat setelah Captain America: Civil War, dan karenanya, peristiwa-peristiwa itu menjadi faktor penentu.”

Sumber: berbagai sumber
Foto: berbagai sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.

Baca Juga

Jadwal Tayang

Terakhir diperbarui 18 Juli, 2024 Layar.id – Drama Thailand terbaru, The Rebound, akhirnya tayang pada 26 Juni 2024. Drama ini mengisahkan perjuangan Zen, seorang...

Jadwal Tayang

Terakhir diperbarui 3 Juli, 2024 Layar.id – House of the Dragon memasuki season ke dua dengan ketegangan yang lebih tinggi dari sebelumnya. Serial Prekuel...

Vidio

Terakhir diperbarui 3 Juli, 2024 Layar.id – Series Indonesia yang cukup populer bertajuk My Nerd Girl 3 akhirnya resmi tayang mulai tanggal 21 Juni...

Film Barat

Terakhir diperbarui 3 Juli, 2024 Layar.id – Serial drama superhero yang khas, The Boys kini sudah memasuki penayangan pada Season 4 di berbagai belahan...