Connect with us

Hi, what are you looking for?

Netflix

Horor Trailer Pertama Resident Evil: Welcome to Raccoon City

Resident Evil: Welcome to Raccoon City

Terakhir diperbarui 23 Juni, 2023

Layar.id – Para penyuka film dikejutkan dengan trailer Resident Evil: Welcome to Raccoon City yang hadir penuh zombie dan membawa kesan horor.

Trailer yang dikemas dengan telur Paskah untuk penggemar game sehingga terlihat sebagai cara yang bagus dalam memulai seri film dengan kembali ke awal tempat seri

BEDAH TRAILER RESIDENT EVIL: WELCOME TO RACCOON CITY

Keunikan dari trailer pertama Resident Evil: Welcome to Raccoon City karena terasa lebih sejalan dengan awal seri video game Capcom dibandingkan dengan film adaptasinya. Ketika kita menonton, rasanya membawa kita  kembali ke 30 September 1998, di Raccoon City. 

Hal ini ditunjukkan dengan sekilas lokasi ikonik dari dua game pertama. Mansion game pertama dan Departemen Kepolisian Raccoon.

Selain itu, film ini sepertinya memadukan cerita dari dua game pertama, dengan adanya Claire Redfield (Kaya Scodelario) dan Chris Redfield (Robbie Amell) saling berdampingan. Kemudian Jill Valentine (Hannah John-Kamen), dan Leon S. Kennedy (Avan Jogia)

Pengemasan trailer disesuaikan dengan referensi ke game aslinya, mulai dari penampilan Lisa Trevor (Marins Mazepa), licker yang jatuh tepat di depan Claire, dan pengungkapan mengejutkan dari zombie pertama yang dilihat pemain dalam game.

Kisah di dalamnya terlihat dalam beberapa bagian cerita, dari penciptaan virus yang membuat zombifikasi seluruh kota, William Birkin ( Neal McDonough ) dan eksperimennya, dan si kembar Ashford.

Sesuatu hal penting yang tidak terlupakan adalah versi slow-down dari lagu pop “What’s Up” milik 4 Non Blondes.

Film ini ditulis dan disutradarai oleh Johannes Roberts , yang pernah menyutradarai The Strangers: Prey at Night (2018) . Resident Evil  dibintangi oleh Tom Hopper (Albert Wesker), Lily Gao (Ada Wong), dan Donal Logue (Chief Brian Irons).

Baca juga: Leon Lawan Zombie di Clip Baru Resident Evil: Infinite Darkness

TAHUN PENTING RESIDENT EVIL

Karakter ikonik Resident Evil

Karakter dari 2 game (sumber: Upstation Asia)

Tahun 2021 menjadi ruang untuk penggemar Resident Evil . Awal tahun sudah rilis game terbaru Resident Evil Village.

Kemudian, serial animasi Resident Evil: Infinite Darkness Netflix pada bulan Juli.

Hingga kemunculan Resident Evil: Welcome to Raccoon City di layar lebar sebagai reboot dari franchise survival horror ini.

Jika dilihat pada posternya, gambar tidak terlalu terbuka dalam hal zombie, set piece, dan Raccoon City. Namun, mereka memberikan gambaran sekilas tentang karakter para pemainnya.

Pemeran hadir dengan penampilan Kaya Scodelario sebagai versi live-action baru dari Claire Redfield, serta Avan Jogia sebagai Leon S. Kennedy, Hannah John-Kamen sebagai Jill Valentine yang baru, Nathan Dales sebagai Brad Vickers, dan Tom Hopper sebagai Albert Wesker.

Resident Evil: Welcome to Racoon City poster

Poster (sumber: collider)

Baca juga: Top 10 Film Zombie Korea Yang Wajib Ditonton

Namun, pengungkapan yang paling menarik adalah gambar menggoda Lisa Trevor (Marina Mazepa), seorang gadis dalam cerita video game Resident Evil ‘yang diculik oleh para ilmuwan Umbrella.

Meski dia selamat dari beberapa mutasi, namun menjadi monster yang sangat berbahaya. Penggambaran salah satu penjahat paling ikonik dalam waralaba dengan karakter yang nampak agak terlalu jauh untuk layar lebar.

Reboot ini fokus pada dua seri video game pertama dengan cerita para penyintas yang mencoba keluar dari Raccoon City setelah wabah zombie T-virus pertama.  Meninggalkan kisah yang diceritakan dalam seri film Milla Jovovich pada 2016.

Rencananya, Netflix akan memproduksi serial live-action, tetapi belum mendapatkan tanggal tayang perdana.

Sedangkan Resident Evil: Welcome to Raccoon City hadir di bioskop pada 24 November. (Prs/Eve)

 

Sumber dan foto: berbagai sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Film Barat

Layar.id – Film Shirley genre biografi, drama, dan history ini hadir dengan kisah kehidupan dan karir seorang wanita berkulit hitam, Shirley Chisholm. Ia menjadi...

Film

Layar.id – Segera merapat! Neflix rilis TV Show yang berhasil masuk top 10 untuk minggu ini di bulan Februari 2024. Salah satu yang menjadi...

Netflix

Layar.id – Minggu ini, Netflix rilis film yang masuk top 10. Dari film barat hingga film Indonesia berhasil menjadi film favorit pilihan penonton. Apa...

Film

Layar.id – Netflix telah merilis film dan series yang sudah sangat lama penonton nantikan tayangannya di Februari 2024 ini. Untuk itu jangan sampai lewatkan...