Connect with us

Hi, what are you looking for?

Film Barat

7 Rekomendasi Film Hollywood tentang Kesehatan Mental yang Wajib Ditonton

Film Hollywood tentang kesehatan mental merupakan salah satu tema yang paling dicari. Betapa tidak, kian hari isu kesehatan mental seakan kian meningkat karena berbagai faktor. Bagi movie lovers, mempelajari karakter-karakter dengan permasalahan kesehatan mental melalui film tentu bisa jadi salah satu cara untuk meningkatkan kesadaran akan kesehatan mental. Apa saja rekomendasi film Hollywood tentang kesehatan mental yang wajib kamu tonton? Simak di sini bareng layar.id!

Silver Linings Playbook


Film drama romantis yang dibintangi oleh Bradley Cooper dan Jennifer Lawrence ini menceritakan tentang kehidupan dan perjuangan penyandang Bipolar yang cukup berat. Bradley Cooper dalam film Silver Linings Playbook memerankan tokoh Pat yang terdiagnosa mengalami bipolar disorder dan harus mendapatkan penanganan klinis yang ketat. Beruntung kemudian ia bertemu dengan Tiffany yang diperankan oleh Jennifer Lawrence, yang menemaninya dalam proses pengobatan untuk pulih.

Touched With Fire

Touched with Fire

Masih tentang gangguan bipolar, film drama yang dibintangi oleh Katie Holmes dan Luke Kirby ini menceritakan sebuah kisah cinta antar dua pasien gangguan bipolar di sebuah klinik kejiwaan. Lucu, seru dan romantis, kamu akan dibuat terharu melihat perjuangan para penyandang Bipolar untuk dapat hidup normal seperti kebanyakan orang.

Split

Split

Film yang disutradarai oleh M. Shyamalan ini meraih sukses besar berkat akting gemilang James McAvoy yang memerankan Kevin Wandell Crumb. Dikisahkan Kevin Wandell Crumb memiliki gangguan kepribadian ganda dan di dalam dirinya terdapat 24 alterego yang bisa muncul ketika ia merasa terancam dan perlu melindungi diri. Penuh teka teki dan sarat adegan mendebarkan, film ini sangat direkomendasikan untukmu yang menyukai genre thriller psikologi.

Black Swan

Black Swan

Film drama yang dibintangi oleh Natalie Portman ini bercerita tentang gangguan kepribadian ganda dan kompleksitas lain seperti depresi, bullimia dan kepribadian psikopat. Berlatarkan dunia seni tari balet, film Black Swan sangat wajib ditonton olehmu yang menyukai film drama dengan nuansa gelap dan misterius.

Joker (2019)


Film yang meraih sukses besar di tahun 2019 ini menceriakan tentang latar kehidupan penjahat terkenal di dunia fiksi, Joker, yang diceritakan bernama asli Arthur Fleck. Dibintangi oleh Joaquin Phoenix, film Joker sangat sukses membawa penonton ke dalam alur cerita yang tak hanya menegangkan namun juga mengharukan. Dalam film ini, Joker atau Arthur Fleck dikisahkan mengalami gangguan pseudobulbar atau ketidakmampuan mengontrol tawa dan rasa empati, depresi serta gejala-gejala schizoaffective disorder.

A Beautiful Mind

Berbicara tentang film Hollywood dengan tema kesehatan mental, rasanya tak lengkap jika kita tidak memasukkan film drama legendaris yang satu ini. Dirilis pada akhir tahun 90-an, Beautiful Mind yang dibintangi oleh aktor kawakan Russel Crowe ini menceritakan tentang penderita skizofrenia yang memiliki kecerdasan matematika di atas rata-rata. Tak hanya itu, film ini juga menyampaikan pesan penting bahwa cinta sejati akan selalu setia menemani dalam keadaan apapun.

A Star is Born

Film drama yang dibintangi oleh Bradley Cooper dan Lady Gaga ini sangat romantis dan mengharukan. Berkisah tentang seorang penderita depresi dan alkoholik, film ini dikemas dalam tema musik rock and roll dan romantisme sepasang kekasih yang mencoba melawan dunia berdua.

Nah, itulah 7 rekomendasi film Hollywood tentang kesehatan mental versi Layar.id. Mana yang paling membuatmu penasaran?

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Film Barat

Layar.id – Memasuki tahun 2024, ada sejumlah film Hollywood yang akan menghiasi layar lebar mulai dari Januari hingga Maret 2024. Apa saja deretan film-film...

Netflix

Layar.id – Lima film thriller ada di Netflix ini bisa menjadi solusi bagi para penggemar thriller. Mulai dari Mask Girl, Celebrity, The Good Bad...

Film

Layar.id – Society of the Snow merupakan judul film yang bergenre thriller, menceritakan tentang kecelakaan penerbangan dan perjuangan hidup oleh penumpang yang selamat. Seperti...

Film Barat

Layar.id – Para pecinta film tentunya tidak asing dengan film yang mengangkat kisah tentang dunia kedokteran. Tidak kalah menarik film-film dengan tema kedokteran pun...