Layar.id – Woman of the Hour yang tayang perdana di Toronto International Film Festival (TIFF) 2023 ini menghadirkan aktor-aktor penuh bintang. Penasaran siapa saja? Simak informasinya berikut ini.
Woman of the Hour yang pertama kali ditayangkan di Toronto International Film Festival (TIFF) tahun 2023 lalu mendapat ulasan positif dari penonton dan akan ditayangkan di platform video streaming Netflix. Film ini akan disiarkan oleh Netflix di berbagai negara seperti Amerika Serikat, Prancis, Italia, Monaco, San Marino, Vatikan, Jepang, Korea Selatan dan Indonesia.
Plot “Woman of the Hour” didasarkan pada kisah nyata tentang seorang pembunuh berantai yang muncul di sebuah acara kencan membuat film ini patut dinantikan kehadirannya.
Ditaburi oleh aktor-aktor ternama membuat film ini menambah nilai plus di mata penonton. Penasaran siapa saja aktor yang terlibat dalam film Woman of the Hour? Simak di bawah ini!
Baca Lagi: Pemeran Dan Karakter She Came To Me, Film Barat Tebaru 2023
Pemeran Woman Of The Hour
1. Anna Kendrick (Cheryl Bradshaw)

Pemeran Woman Of The Hour, Ada Anna Kendrick
Dalam film Woman of the Hour, Anna Kendrick akan berperan sebagai Cheryl Bradshaw. Ceritanya Anna Kendric sendiri ikuti acara kencan buta ini. Namun tak menyangka kalau ia bisa bertemu dengan pelaku pembunuhan.
Lahir pada 9 Agustus 1985 di Portland, Maine, Amerika Serikat, Anna memulai debutnya di dunia entertainment pada tahun 1998. Debut perdana sebagai aktor adalah pemeran teater High Society sebagai Dinah Lord.
2. Daniel Zovatto (Rodney Alcala)

Pemeran Woman Of The Hour, Ada Anna Kendrick
Daniel Zovatto akan berperan sebagai Rodney Alcala. Sosoknya merupakan kunci dari film tersebut. Walaupun Daniel sendiri akan menjadi villain dalam film Woman of the Hour. Ia akan menjadi Rodney Alcala yang merupakan seorang pembunuh yang melakukan pembunuhan dengan cara memikat wanita dengan menyamar sebagai fotografer yang sedang mencari model.
Lahir di San Jose, Costa Rica pada 28 Juni 1991, ia memulai debut di dunia entertainment pada tahun 2012 dengan berperan sebagai Sebastian dalam film pendek berjudul The Return.
Selain itu, Ada juga beberapa aktor lainnya yang terlibat dalam film Woman of the Hour mulai dari Nicolette Robinson, Tony Hale, Kathryn Gallagher, dan Kelley Jakle.
Baca Lagi: Pemeran Film Jawan Rilis 7 September 2023: Shah Rukh Khan Hingga Deepika Padukone
Sumber: Berbagai sumber
Foto: Google
Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.