Connect with us

Hi, what are you looking for?

Film Barat

Ini Dia Daftar Film Yang Paling Dinanti Pada Tahun 2018 (Bagian 3)

daftar film yang paling dinanti pada tahun 2018

Terakhir diperbarui 19 April, 2022

Kini bagian 3 untuk daftar film yang paling dinanti pada tahun 2018 telah kami himpun pada hari ini. Langsung disimak saja yuk ulasannya…

Jakarta, Layar.id – Kami sudah memberikan ringkasan 16 film dari 40 film yang masuk dalam daftar film yang paling dinanti pada tahun 2018 yang kami tulis kemarin. Kini kami akan memberikan ulasan untuk bagian ke-3nya dari list film-film tersebut. Berikut ini ulasannya;

24. ISLE OF DOGS

Ini merupakan film animasi yang diperkirakan memiliki kualitas cerita dan tampilan gambar bergerak yang bagus dan tinggi. Film animasi ini mengisahkan tentang petualangan usaha seorang anak laki-laki untuk mendapatkan anjing peliharaannya kembali. Film ini sendiri sudah cukup menarik dengan binatng-bintang tenar yang menyuarakannya. Ya, ada suara dari aktor-aktor Bryan Cranston, Jeff Goldblum, F Murray Abraham dan Bill Murray di antara suara-suara yang ada di film animasi ini.

23. MARY POPPINS RETURNS

Disney pada akhirnya menjajaki novel karya P L Travers ‘Mary Poppins’ ke dalam sebuah film. Dan film ini merupakan sekuel dari salah satu film yang paling dinantikan. Ada aktris cantik, Emily Blunt yang berperan Marry. Ia mengambil alih perannya dari Julie Andrews. Dan Rob Marshall yang mengarahkan film ini. Dick Van Dyke dan Julie Walters juga akan tampil di film yang rencananya bakal rilis bulan Desember 2018.

22. MISSION: IMPOSSIBLE 6

Meskipun terasa basi, nyatanya  film Mission: Impossible tetap sangat ditunggu untuk ditonton setiap rilisnya. Dan kali ini Tom Cruise akan kembali bersama dengan Ilsa Faust dalam petualangannya yang baru. Sementara Christopher McQuarrie akan menulis dan menyutradarai film Mission: Impossible yang keenam ini. Bagi yang kangen dengan aksi Tom Cruise, rindu kalian tentunya akan terobati lewat film ini.

21. PACIFIC RIM: UPRISING

Produser Guillermo del Toro mengarahkan sekuel robot-versus-monster ini. Sekuel ini mengikuti generasi baru pejuang monster, yang dipimpin oleh John Boyega sebagai Jake Pentakosta – anak dari Idol Elba yang membatalkan pembacaan Yohanes – yang menjadi ancaman baru terhadap kemanusiaan. Dari apa yang telah kita lihat sejauh ini, Pemberontakan seakan memiliki semangat yang sama lebih besar dari pada kehidupan dalam film ini.

20. MARY AND THE WITCH’S FLOWER

Pada tahun 2015, beberapa animator, di antaranya produser Yoshiaki Nishimura, meninggalkan Studio Ghibli untuk mendirikan perusahaan mereka sendiri, Studio Ponoc. Dan film Mary And The Witch’s Flower adalah debutnya. Kisahnya masih berdasarkan The Little Broomstick karya Mary Stewart dan film ini disutradarai oleh Hiromasa Yonebayashi, yang sebelumnya sukses menghadirkan film animasi Arietty dan When Marnie are There selama beberapa tahun terakhir di Ghibli. Ada aktor Kate Winslet dan Jim Broadbent loh yang mengisi suaranya…

19. X-MEN: THE NEW MUTANTS

Deadpool dan Logan membuktikan ke 20th Century Fox bahwa ada emas yang mendorong ke arah sudut pandang orang dewasa yang lebih dewasa di alam semesta Marvel, dan studio itu tampak seolah-olah menempa wilayah tema horor dengan menghadirkan film X-Men: The New Mutants. Disutradarai oleh Josh Boone dan dibintangi oleh Anya Taylor, film ini menawarkan aksi lima pemuda yang baru saja sadar akan kekuatan mutan mereka dan kekuatan mengerikanlah yang harus mereka hadapi dalam prosesnya.

18. SOLO: A STAR WARS STORY

Dengan pengalaman Ron Howard sebagai sutradaranya, film ini terlihat menjanjikan. Film lebih jauh menceritakan lanjutan Han Solo: The Younger Years. Aktor veteran Harrison Ford, Donald Glover dan Woody Harrelson dipastikan menghiasi film ini. So, film ini tentunya layak masuk dalam daftar film yang paling dinanti pada tahun 2018 ini.

17. BOY ERASED

Boy Erased mungkin menjadi salah satu film yang akan terlewatkan dari pengamatan banyak orang. Ini adalah film kedua besutan sutradara Joel Edgerton. Filmnya yang pertama, The Gift, adalah salah satu film thriller terbaik dalam beberapa tahun terakhir. Film barunya, Boy Erased, diadaptasi dari novel karya Garrard Conley, yang mana menceritakan kisah mengerikan seorang putra pendeta Baptis, yang dipaksa ikut serta dalam program konversi gay yang didukung pihak gereja. Ada aktor Russell Crowe, Nicole Kidman dan Xavier Dolan dalam film ini.

Demikianlah deretan film dari daftar film yang paling dinanti pada tahun 2018 bagian ke-3. Sabar dalam menantikan kelanjutannya ya, Pelayar! (Edit/Claudia)

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Film Barat

Layar.id – Petualangan luar angkasa merupakan tema yang sering diangkat dalam berbagai film dengan banyak genre. Salah satu yang terbaru ialah Alien Romulus, sebuah...

Film

Sinopsis Mission: Impossible – Dead Reckoning Part 1 adalah film garapan Amerika Serikat yang akan ditayangkan di bioskop AS pada 12 Juli 2023 (sebelumnya...

Sinopsis

Layar.id – Bagi para sinefil kagetan, David Fincher adalah sosok sesembahan bersama film-film rilisan Criterion. Mereka memuja Se7en, Zodiac, Fight Club hingga Mank bagaikan...

Entertainment

Jakarta, Layar.id – Kabar menarik datang dari aktor senior Tom Cruise, yang akan menjadi warga sipil pertama yang melakukan perjalanan luar angkasa. Ini merupakan...