Connect with us

Hi, what are you looking for?

TV Series

Arrow Season 6 Episode 11: Cayden Beraksi Dengan Mesin Ciptaannya!

Terakhir diperbarui 22 Februari, 2023

Hal yang paling ditakutkan oleh Oliver Queen pun terjadi. James Cayden mulai beraksi dengan senjata rahasianya untuk bisa menguasai kota. Lalu apa yang akan dilakukan Oliver aka Green Arrow untuk menggagalkannya?

Jakarta, Layar.id – Oliver Queen aka Green Arrow telah kembali ke layar kaca. Tayangan serial Arrow musim ke-6 telah kembali hadir mulai Kamis (18/1) malam kemarin lewat episode ‘Divided’ di The CW. Dan kini kami akan memberikan update terbarunya, yakni tentang bocoran atau preview serial Arrow season 6 episode 11 yang bakal ditayangkan pada hari Kamis pekan depan. Yuk , langsung diintip saja update untuk preview salah satu serial superhero unggulan The CW ini!

Trailer

Berikut ini video trailer untuk preview serial Arrow season 6 episode 11 yang diberi judul, ‘We Fall’;

Dari cuplikan singkat di atas, terlihat jelas bahwa akan ada peristiwa besar yang harus dihadapi oleh Oliver dan tim kecilnya. Ya, James Cayden mulai beraksi memulai rencana jahatnya dalam menguasai kota yang dipimpin Oliver, yang masih selaku walikota sekaligus pahlawan rahasia kotanya, Green Arrow.

Foto

Dan berikut ini beberapa foto yang dirilis The CW dalam mempromosikan tayangan Arrow season 6 episode 11 yang akan datang pada pekan depan;

Dari tampilan foto-foto diatas terlihat jelas bahwa Green Arrow nampak berusaha menyelamatkan kotanya dari senjata ciptaan James Cayden yang bisa memusnahkan apapun yang ada di kota.


Sinopsis

James Cayden (Michael Emerson) memulai perjalanan aksinya dengan meluncurkan rencananya untuk mengendalikan setiap aspek kota. Terlepas dari lingkup rencana Cayden, Oliver (Stephen Amell) bertekad untuk menggagalkannya hanya dengan Tim Asli Arrow. Kali ini ia tak meminta bantuan Rene (Rick Gonzalez), Dinah (Juliana Harkavy), atau Curtis (Echo Kellum). Tapi keadaan menjadi rumit saat William (Jack Moore) terancam mati akibat ulah mesin karya ciptaan Cayden. Tak diduga, datang pertolongan untuk bisa membantu Green Arrow dan tim kecilnya.

Lalu bagaimana aksi Green Arrow dkk selanjutnya untuk bisa melumpuhkan Cayden sekaligus menyelamatkan William dan warga kota lainnya? Untuk mengetahui jawabannya, saksikan saja sendiri tayangan serial Arrow season 6 episode 11 ini pada Kamis malam pekan depan dan tentunya hanya di The CW!

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.

Baca Juga

Berita Hiburan

Terakhir diperbarui 11 November, 2021 Jakarta, Layar.id – Tak hanya populer di negeri asalnya, karena drama Korea ini diduga juga akan meraih popularitas berikutnya...

TV

Jakarta, Layar.id – Pilot project terbaru CW bertajuk, Powerpuff kehilangan salah satu pahlawannya. Merilis EW – mereka mengonfirmasi bahwa Chloe Bennet telah keluar dari...

TV

Terakhir diperbarui 3 Juli, 2022 THE CW TELAH MENEMUKAN PARA PEMERAN POWERPUFF GIRLS MEREKA. Jakarta, Layar.id – Chloe Bennet (Agents of S.H.I.E.L.D.), Dove Cameron...

TV Series

Terakhir diperbarui 2 Mei, 2022 PADA HARI KAMIS 19 NOVEMBER 2020 LALU, SERIAL “SUPERNATURAL” DARI THE CW YANG PALING LAMA TAYANG TELAH MENYELESAIKAN PERTUNJUKANNYA...