Connect with us

Hi, what are you looking for?

Film

Film Work To Do Di Putar Di BIFF 2023, Berikut Sinopsisnya

Film Work To Do
Cover Film Work To Do

Layar.id – Kali ini Layar.id akan membahas Sinopsis Film Work To Do. Merupakan film Korea terbaru yang di rilis pada tanggal 8 Oktober 2023.

Film ini merupakan karya dari Sutradara Park Hong Jun, dan diproduksi oleh Production House Myung Films.

Film Work To Do di bintangi oleh aktor Jang Sung Bum dan memerankan karakter utama yaitu Jun Hee.

Durasi film ini adalah 1 jam 43 menit, dengan Rate penonton usia remaja di atas 13 tahun.

Film Work To Do

Pemain film Work To Do yang hadir di konferensi pers BIFF 2023

Bertepatan dengan tanggal rilisnya, Film Work To Do juga mendapatkan kehormatan untuk bisa tayang di ajang perfilman tingkat internasional, yang di lakukan di Korea, yaitu Busan Internasional Film Festival (BIFF).

Film ini di putar di BIFF 2023 ke 28 yang di adakan di kota Busan Korea Selatan, dari tanggal 8,9,10,11 Oktober 2023.

Lalu seperti apa Sinopsis dari Film ini, berikut ulasannya :

Sinopsis

Film Work To Do

Cover Film Work To Do

Menceritakan tentang pria bernama Jun Hee yang di perankan oleh Jang Sung Bum.

Dia adalah seorang pekerja yang menjabat sebagai manajer asosiasi di sebuah perusahaan industri berat kecil dan menengah, di salah satu provinsi yang ada di Korea Selatan.

Jun Hee sudah empat tahun bekerja di perusahaan itu dan menjabat di posisi tersebut.

Suatu ketika ia di pindah tugaskan ke departemen sumber daya manusia, Jun Hee langsung di tugaskan membuat daftar orang-orang yang akan di berhentikan karena restrukturisasi.

Meskipun dia hanya melakukan pekerjaan yang di tugaskan kepadanya secara profesional.

Namun, keterlibatannya dalam pekerjaan barunya ini, semakin membuatnya merasa rendah hati dan malu pada dirinya sendiri.

Ia merasa tidak enak karena harus mengorbankan teman-temannya sendiri untuk di PHK karena kebijakan dari perusahaan.

Konflik antar karyawan yang akan mengalami PHK pun tak terhindarkan. Banyak yang protes dengan kebijakan perusahaan tersebut.

Film Work To Do

Salah satu adegan di Film Work To Do

Para buruh atau karyawan yang masuk daftar PHK pun mulai mengalami stress, karena memikirkan kelangsungan hidup keluarga mereka.

Jun Hee sendiri tidak bisa berbuat banyak, karena itu sudah keputusan perusahaan. Ia juga merasa dilema dengan apa yang sedang terjadi di perusahaan tempat ia bekerja itu.

Di sisi lain film ini sangatlah relate dengan kehidupan sehari-hari. Konflik yang di sajikan dalam film ini begitu nyata seperti keseharian para buruh.

Film ini di rasa cocok untuk di tonton bersama keluarga. Selain Jang Sung Bum  aktor lain yang berperan dalam film ini adalah Kim Young Woong.

Dia sebelumnya pernah membintangi Love My Scent dan juga ada Seo Suk Gyu yang pernah sukses bersama film berjudul emergency declaration.

Trailer Film Work To Do ini sudah bisa di saksikan di kanal YouTube Busan Internasional Film Festival.

Hingga saat ini belum ada konfirmasi kapan secara resmi Film Work To Do ini akan rilis dan tayang di termasuk di bioskop-bioskop di Indonesia.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.

Baca Juga

Film

Layar.id – Tahun ini, sederet film dan serial Indonesia bakal tayang di Busan International Film Festival 2023. Tercatat ada 12 film Indonesia yang masuk...