Connect with us

Hi, what are you looking for?

Film Barat

Resensi Film Maze Runner: The Death Cure, Efek Keren Bukanlah Segalanya

Maze Runner: The Death Cure

Tahun ini, Maze Runner kembali mengeluarkan film terbaru mereka yang berjudul Maze Runner: The Death Cure. Ini merupakan film ke-3 dari seri film Maze Runner. Lalu akankah semua perjuangan akan terhenti di film The Death Cure ini?

Jakarta, Layar.id – Setelah mengeluarkan film pertamanya, The Maze Runner (2014) dan film keduanya Maze Runner: The Scorch Trials (2015), 2018 akhirnya menjadi tahun yang menjadi akhir penantian para penggemar untuk melihat lanjutan trilogi film ini. Film yang digadang-gadang menjadi akhir dari trilogi film Maze Runner membuat para penggemar penasaran, bagaimana nasib Thomas (Dylan O’Brien) dan para survivor selanjutnya, terlebih setelah Minho (Ki Hong Lee) tertangkap oleh WICKED.

Alur Cerita

Setelah Minho tertangkap dan akan dijadikan kelinci percobaan oleh kelompok WCKD, Thomas, Brenda (Rosa Salazar), Newt (Thomas Brodie-Sangster) dan lainnya segera beraksi. Kali ini mereka berusaha sekuat tenaga untuk menyelamatkan para survivor termasuk Minho. Aksi demi aksi terstruktur mereka lakukan hingga misi mereka berhasil tercapai. Sayang, Minho yang mereka cari-cari malah tak ada di dalam gerbong kereta yang berhasil mereka curi dari WCKD.

Kesetia kawanan Thomas membuat dirinya enggan menyerah untuk menyelamatkan Minho. Setelah rencana penyelamatannya sempat ditolak mentah-mentah, ia akhirnya tetap memaksakan diri berangkat menuju Kota Terakhir di mana WCKD bermukim. Namun ternyata ia tak sendirian, Newt dan Frypan (Dexter Darden) ikut bersamanya untuk mencari dan menyelamatkan Minho.

Ketiganyapun memulai perjalanan mereka, nyawa mereka sempat terancam ketika terjebak dalam suatu terowongan penuh zombie-zombie yang siap memangsa mereka. Untung ada Brenda dan Jorge (Giancarlo Esposito) yang segera datang menyelamatkan ketiganya. Namun itu masih merupakan awal perjuangan mereka. Ada tantangan yang lebih menakutkan dari itu semua, tembok tinggi yang dibangun WCKD, mungkinkah mereka menembusnya?

Ulasan Film

Maze Runner: The Death Cure sudah menyajikan aksi penuh ketegangan bahkan di menit awal film berlangsung. Kita akan diseret melihat Thomas dan kawan-kawan yang secara terstruktur melakukan aksi penyelamatan. Efek-efek yang diberikan sepanjang film juga mendukung, memanjakan mata pemirsa yang menontonnya.

Maze Runner: The Death Cure

Sayang, durasi film yang terlalu lama yaitu sekitar 2 jam 22 menit membuat beberapa part terasa membosankan. Terlebih alur cerita yang digarap oleh sutradara Wes Ball dan ditulis oleh T.S. Nowlin terasa begitu klise. Aksi heroik melawan ancaman musuh besar juga misi menemukan obat mutakhir yang dapat menyembuhkan virus mematikan, hmm.. rasa-rasanya sudah pernah ditemukan di kisah lain.

Belum lagi, tidak dijelaskan apa maksud dan tujuan dari sekelompok masyarakat terpinggirkan yang bukan hanya menghancurkan WCKD, namun juga menghancurkan seisi kota seolah membumi hanguskan umat manusia yang tersisa. Terlebih di akhir cerita tetaplah sang jagoan Thomas bertahan hidup setelah melewati berbagai rintangan.

Maze Runner: The Death Cure

Meski tetap saja ada beberapa adegan yang juga menyentuh seperti bagaimana kuatnya persahabatan antara Thomas dan para survivor lainnya. Juga bagaimana Teresa, yang sudah berkhianat namun akhirnya berjuang menyelamatkan Thomas agar ia tetap hidup. Hal ini bisa menjadi poin plus di film The Death Cure ini.

Overall, kami memberikan nilai 6,5 / 10 untuk film Maze Runner: The Death Cure ini. Sedikit bocoran, akan ada seseorang yang tak terduga-duga muncul di pertengahan film dan membantu aksi penyelamatan Minho, siapakah dia? Temukan jawabannya di bioskop-bioskop kesayangan! ?

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Film

Layar.id – Mungkin sudah saatnya Ali Topan ini jadi sebuah film yang buat semua orang berpikir. Kalau semudah itu sebuah perlawanan terhadap tirani penguasa...

Film

Terakhir diperbarui 16 Februari, 2024 Layar.id – Film Kedua IMAJINARI ini kembali gunakan formula yang sama dengan Ngeri Ngeri Sedap tapi bumbu-nya itu lho...

Film

Terakhir diperbarui 16 Februari, 2024 Layar.id – Sebuah film horor yang sebenarnya bisa buat kalian semua tidak perlu takut lagi. Begitu juga dengan film...

Film

Terakhir diperbarui 16 Februari, 2024 Layar.id- Kalau The Beekeeper adalah film One Man Action 2024, mungkin bisa kita nobatkan sekarang ini. Pasalnya yang main...