Connect with us

Hi, what are you looking for?

Film Asia

Sinopsis Please Smile, Ketika Cinta Buta Begitu Indah

Layar.id – Di bulan Oktober 2023, untuk kalian para pecinta drama dari Negeri Tirai Bambu, China, kalian pasti menunggu drama mini series yang satu ini. Drama mini series ini mulai tayang pada tanggal 25 Oktober 2023 sampai tanggal 3 November 2023. Waw!!! 10 hari berturut-turut kalian akan ditemani drama yang satu ini. Drama ini berjudul Please Smile atau judul yang lain yaitu Look At My Face.

Poster Resmi Drama China, Please Smile

Drama mini series Please Smile tayang setiap hari loh!! Setiap harinya akan tayang 2 episode langsung nih. Kita akan ditemani drama Please Smile ini selama 24 episode, mulai dari hari Senin sampai Minggu.

Please Smile atau Look At My Face merupakan Drama Mini-Series Romance dari China bergenre romance dan drama. Drama Please Smile dibintangi oleh beberapa aktor dan aktris muda asal Negara China seperti Daisy Li, Sheng Yi Chen, dan Li Yi Fan.

Bagaimana keseruan cerita dari mereka bertiga dalam drama mini-series China Please Smile?

Baca Juga: Inilah Sinopsis Film Tee-Yod Asal Thailand yang Menegangkan

Sinopsis Drama Mini Series China, Please Smile

Qi Miao yang diperankan oleh Daisy Li merupakan anak perempuan yang nakal. Di mata kedua orang tuanya, Qi Miao adalah anak yang tidak patuh terhadap orang tua. Tetapi, dalam sudut pandang teman-teman dan sahabatnya, Qi Miao dikenal sebagai seorang perempuan yang dapat dipercaya dan dapat diandalkan oleh teman-temannya. Dia senang dan suka membantu orang-orang di sekitarnya.

Qi Miao selalu melindungi dan membantu orang-orang yang membutuhkan, salah satunya adalah dia selalu melindung anak-anak perempuan yang pada malam hari sering digoda oleh para laki-laki yang ingin melakukan kejahatan kepada mereka.

Qi Miao juga tak segan-segan untuk membantu para karyawan yang mendapatkan perlakuan tidak adil dari para atasannya di tempat kerja. Dan pada saat itu, secara tidak sengaja Qi Miao bertemu dengan Tuan Zhou Ye (yang diperankan oleh Sheng Yi Chen).

Tuan Zhou Ye merupakan orang yang berpengaruh dan sangat dihormati karena kedudukannya. Tuan Zhou Ye bertemu dengan Qi Miao secara tidak sengaja dalam sebuah kecelakaan. Dalam pertemuannya dengan Qi Miao, Tuan Zhou Ye langsung tertarik dan menaruh hati ke Qi Miao.

Tuan Zhou Ye sangat tertarik dengan gadis yang tidak kenal takut bernama Qi Miao itu. Setelah banyak interaksi dengan Qi Miao, dan banyak terjadi kesalahpahaman di antara mereka berdua. Akhirnya, Tuan Zhou Ye dan Qi Miao secara bertahap mulai memiliki perasaan yang sama.

Qi Miao yang awalnya sangat menentang permintaan orang tuanya untuk menikah. Secara tiba-tiba, dia dilamar oleh kekasihnya, Tuan Zhou Ye, dengan cara yang romantis di lantai teratas sebuah gedung. Apakah Qi Miao yang awalnya menolak untuk menikah akhirnya menerima ajakan untuk menikah dari kekasihnya, Tuan Zhou Ye?

Jangan lupa untuk menyaksikan perjalanan dan kisah cinta dari Qi Miao dan Tuan Zhou Ye dalam drama mini series Please Me!! Dan apakah akan ada orang ketiga dalam hubungan mereka?

 

Sumber berita : Berbagai SumberS

Sumber gambar : My Drama List (MDL)

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.

Baca Juga

Drama China

Layar.id – Drama china semakin menarik untuk menjadi pilihan penonton dan membuatnya banyak orang mencari aplikasi gratis untuk menontonnya. Cerita, karakter, dan visualnya yang...

Film

Layar.id – Drama Cina terbaru, The Tale of Rose, bakal tayang di We TV. Ya, kisah romansa seorang wanita yang terlahir dari keluarga terpelajar...

Drama China

Layar.id – Bakal tayang tanggal 22 April mendatang, drama China Will Love in Spring menjadi drama yang pantang untuk kamu lewatkan. Apalagi drama ini...

Drama China

Layar.id – Hana Lin dan Pan Yi Hong akan beradu peran dalam drama China bergenre wuxia yang telah tayang pada 18 Januari 2024 di...