Connect with us

Hi, what are you looking for?

Berita Hiburan

Liam Hemsworth Bintangi Serial Terbaru “Dodge & Miles”

Liam Hermsworth Bintangi Serial Terbaru “Dodge & Miles”
Liam Hemsworth

Terakhir diperbarui 27 Agustus, 2023

USAI MENGUMUMKAN PERPISAHANNYA DENGAN MILEY CYRUS, LIAM HEMSWORTH BAKAL BINTANGI SERIAL “DODGE & MILES”.

Layar.id – Liam Hemsworth ditabrak taksi. Tapi ini bukan kejadian nyata, ini adalah adegan dalam syuting untuk serial televisi terbarunya, bertajuk Dodge & Miles. Serial ini akan menjadi proyek pertama usai perceraiannya dengan Miley Cyrus.

Aktor asal Australia itu kini tengah menjalani proses syuting serial televisi tersebut di Toronto, Kanada, sepanjang akhir pekan lalu.

Baca juga: “The Peanut Butter Falcon” Kisah Haru Remaja Down Syndrome

SYUTING

Liam Hermsworth Bintangi Serial Terbaru “Dodge & Miles”

Liam Hermsworth

Dari sejumlah foto yang tersebar, Hemsworth tampak mengenakan baju atasan lengan panjang berwarna abu yang dipadukan dengan celana panjang biru tua.

Dari satu foto yang sudah beredar, aktor berusia 29 tahun itu tampak terlibat dalam beberapa aksi yang cukup intens, salah satunya ia ditabrak oleh taksi putih dan diteriaki pengemudi.

Beberapa foto lain Hemsworth, yang memerankan tokoh bernama Dodge Maynard, melarikan diri setelah mendengar suara tembakan. Tampak luka memar dan darah di sela-sela tembakan.

Sementara itu, sehari sebelumnya bintang The Hunger Games itu terlihat berlarian melakukan adegan laga di tengah jalan raya.

Liam Hemsworth telah berada di Toronto sejak adegan pengambilan gambar akhir pekan lalu, yang bertempat di Michigan. Mereka akan melakukan syuting sampai 22 November 2019.

Baca juga: “Mr. Sunshine” Jawara di Asia Contents Awards 2019

PLOT CERITA

Liam Hermsworth Bintangi Serial Terbaru “Dodge & Miles”

Salah satu adegan dalam Dodge & Miles

Dodge & Miles dibuat dengan fokus pada Dodge yang digambarkan sebagai karakter putus asa yang harus merawat istrinya yang sedang hamil dan mengidap penyakit yang dapat merenggut nyawa.

Dodge menerima tawaran untuk berpartisipasi dalam permainan mematikan, di mana ia kemudian sadar bahwa ia bukanlah pemburunya, namun justru dialah yang jadi mangsa.

Baca juga: “Love For Sale 2” – Petualangan Arini Dengan Klien Barunya

PERPISAHAN

Liam Hermsworth Bintangi Serial Terbaru “Dodge & Miles”

Aktor Liam Hermsworth

Baca juga: “Guru-guru Gokil” – Debut Dian Sastro Sebagai Produser

Proyek terbaru Hemsworth ini diterimanya sesaat setelah beredar kabar tentang perpisahannya dengan Miley Cyrus yang dinikahinya selama kurang lebih 8 bulan.

Hemsworth mengajukan gugatan cerai pada 21 Agustus lalu, karena saat itu Cyrus tampak mengencani Kaitlynn Carter, usai mengumumkan perpisahannya beberapa waktu lalu.

Rupanya hubungan Cyrus dan Carter sendiri tak berlangsung lama. Kini, Cyrus mengonfirmasi kedekatannya dengan penyanyi muda Cody Simpson, yang dulu merupakan fan berat dan sahabatnya.

Well, buat kalian yang penasaran simak terus info terbaru serial ini di Layar.id

 

Sumber: berbagai sumber
Foto: berbagai sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.

Baca Juga

Aktor/ Aktris

Terakhir diperbarui 9 Juni, 2024 Layar.id – Di bulan April 2019, James C. Strouse akan menulis dan menyutradarai sebuah film yang sementara di beri...

Amazon Prime Video

Layar.id – Kalau saja ada film yang gambarkan kehidupan seorang aktor, mungkin film ini cocok sekali. Iya, Calm Before Storm merupakan film yang penuh dengan...

Aktor/ Aktris

Layar.id – Miller’s Girl (2024) sebuah karya terbaru sutradara dan penulis Jade Halley Bartlett akan rilis pada 26 Januari 2024 di Amerika Serikat.  Tak...

Aktor/ Aktris

Layar.id – Film Geng Sakau Vs Hantu Ting Tong merupakan film bergenre komedi horror asal Malaysia yang bisa menjadi salah satu rekomendasi film untuk...