Connect with us

Hi, what are you looking for?

Film

Sinopsis dan Review The Wandering Earth, Cinematography Kelas Dunia!

The Wandering Earth
The Wandering Earth. Sumber: Netflix.

Layar.id – Berkisah mengenai perjuangan menyelamatkan Bumi, review The Wandering Earth menilai bahwa cinematography-nya sudah kelas dunia!

Para penggemar kisah fantasi mengenai astrologi pasti tidak asing dengan film satu ini. Bukan hanya memiliki kualitas cerita yang luar biasa, industri film China kini menggetarkan dunia dengan cinematography yang menakjubkan. Film bergenre science fiction satu ini rilis pada 5 Februari 2019.

Memikat perhatian masyarakat dengan kembalinya film berkonsep tata surya, The Wandering Earth menghabiskan biaya produksi yang tidak sedikit. Tentunya, hal ini terlihat dari kualitas CGI, special effects, dan juga pemeran kelas atas yang ada dalam film satu ini. Mengundang aktor tampan berusia muda, Qu Chuxiao, menjadi daya tarik tersendiri dari film ini.

Mengalami sukses besar dengan seri pertama, film ini kembali dengan seri keduanya pada Februari 2023. Datang dengan seri lanjutan yang lebih spektakuler, sobat pelayar wajib terlebih dahulu menonton The Wandering Earth I! Simak sinopsis dan review The Wandering Earth di bawah ini!

Baca juga: Sinopsis Drama China Under The Microscope

Sinopsis The Wandering Earth (2019)

The Wandering Earth I 2019

Sinopsis The Wandering Earth I 2019. Sumber: Netflix.

Pada mulanya, film ini bercerita mengenai manusia yang berusaha menyelamatkan diri dari bahaya matahari yang semakin ganas. Untuk bertahan hidup, manusia berencana untuk menjauhkan Bumi dari Matahari. Hal tersebut mengakibatkan Bumi tertutup oleh es sehingga manusia kembali mengalami kesulitan.

Kemudian, penelitian menemukan mesin yang dapat menunjang kehidupan manusia untuk bersembunyi di bawah tanah. Mesin lain pun turut dikembangkan untuk mendorong Bumi bergerak menjauhi matahari. Namun, hal ini menimbulkan masalah baru. Bumi ternyata bergerak mendekati Jupiter yang memiliki gaya gravitasi yang sangat kuat. Hal ini berimbas pada gempa besar yang memporak porandakan Bumi.

Akhirnya, stasiun luar angkasa harus turun tangan untuk berupaya menyelamatkan Bumi. Setelah gagal mencoba menembakkan tenaga fusi ke Jupiter agar Bumi dapat bergerak menjauh, karakter heroik muncul. Orang tersebut adalah Liu Peiqiang yang mengorbankan nyawanya dengan masuk ke dalam pesawat dan pergi menuju titik tembak. Dengan ledakan dari tembakan tersebut, Bumi dapat bergerak menjauhi Jupiter.

Selain kisah petualangan menyelamatkan bumi yang sangat menarik, film ini juga membuat haru dengan taburan isu keluarga yang membuat sobat pelayar akan mengalami berbagai macam perasaan ketika menontonnya. Mulai dari rasa hangat, sedih, takut dan perasaan lainnya akan meliputi penonton dengan ceritanya yang epic.

Review: Cinematography Kelas Dunia!

Cinematography The Wandering Earth I 2019.

Cinematography The Wandering Earth I 2019. Sumber: Netflix.

Bertabur skill editing yang sangat hebat, film ini benar-benar memanjakan mata siapapun yang menontonnya. Cukup menggemparkan industri perfilman China, mahakarya ini memiliki cinematography yang bersanding dengan industri film hollywood! Hal ini merupakan usaha besar dari Michael Liu dan tim untuk membawa perfilman Asia mendunia.

Mulai dari penggambaran bumi, api, salju, berbagai teknologi canggih serta kendaraan yang mungkin tidak pernah terlihat di dunia nyata, semuanya tersaji dengan sangat baik dan memukau. Terkenal dengan film action, kini China mulai menekuni CGI yang membuat perfilman mereka semakin menyerupai kelas dunia.

The Wandering Earth memang merupakan adaptasi dari sebuah novel, namun hal tersebut tidak menghalangi film ini menerima respon yang sangat positif dari masyarakat. Adaptasi dan tiruan dari berbagai mahakarya terbilang sangat berhasil karena terpadu secara lembut. Ide cerita yang sebenernya tidak orisinil kembali terkemas dengan fresh oleh Frant Gwo.

Untuk menampilkan kualitas gambar dan suara yang bersanding dengan bioskop, film satu ini rilis di platform Netflix. Sobat pelayar wajib menonton seri pertama dan kedua dari mahakarya satu ini!

Sumber: Netflix

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Film Asia

Layar.id – Love Will Tear Us Apart merupakan film romantis dari Negeri Panda, rilis pada 20 Mei 2021 yang kisah harunya masih bisa dinikmati...

Film Asia

Jakarta, Layar.id – The Wandering Earth 2 saat ini  masih dalam proses syuting yang sudah dimulai sejak Oktober lalu. Wu Jing, salah satu aktor...

Film

Terakhir diperbarui 15 Maret, 2022 Jakarta, Layar.id – Bloody Romance 媚者无疆 adalah drama China yang diadaptasi dari sebuah novel yang ditulis oleh Ban Ming...