Connect with us

Hi, what are you looking for?

TV

Marvel Bagikan Tanggal Rilis dan Foto Pertama Hawkeye Disney+

Foto resmi pertama Hawkeye (sumber twitter @marvelstudios)

Terakhir diperbarui 16 September, 2021

SERI “HAWKEYE” DI DISNEY+ AKHIRNYA DAPAT TANGGAL TAYANGNYA LENGKAP DENGAN GAMBAR RESMI PERTAMA DI TWITTER RESMI MARVEL.

Jakarta, Layar.id – Marvel akhirnya membagikan tanggal tayang untuk seri Hawkeye di Disney+ kemarin (29/07). Informasi ini dibagikan lewat Twitter @MarvelStudios bersama dengan foto resmi pertamanya. Film personal pertama Hawkeye ini akan melanjutkan deretan film Marvel di Disney+ setelah seri animasi What If…? selesai.

Marvel menuliskan bahwa Hawkeye akan tayang mulai hari Rabu, 24 November mendatang. Bersama dengan pengumuman ini adalah foto resmi pertamanya yang menampilkan Jeremy Renner dan Hailee Steinfeld berdiri berhadapan. Jeremy Renner adalah pemeran Clint Barton alias Hawkeye, sedangkan Hailee Steinfeld yang memegang panah di foto adalah Kate Bishop, penerus Hawkeye.

[Kate] berusia 22 tahun dan dia adalah penggemar berat Hawkeye,” Kata Renner kepada EW. “Dia memiliki sifat yang sangat menyebalkan tetapi juga sama menariknya, karena dia adalah penggemar Hawkeye. Hubungan tumbuh dari situ, tetapi masalah terbesar untuk Clint (Hawkeye) adalah Kate Bishop dan sejumlah masalah yang ia bawa dalam hidupnya.

Baca juga: Serial TV Hawkeye Telah Menyelesaikan Syutingnya!

Selain mereka berdua, ada juga aktor Vera Farmiga, Fra Fee, Tony Dalton, Zach McClarnon, dan Alaqua Cox yang akan tampil dalam film ini. Selain itu, Florence Pugh juga akan bergabung memainkan peran Yelena Boleva dari Black Widow. Anjing golden retriever bernama Jolt juga akan tanpil sebagai Lucky the Pizza Dog yang disukai para penggemar. Seri ini diproduksi oleh Kevin Feige, Trinh Tran, dan Jonathan Igla. Rhys Thomas dan Bert& Bertie bertugas untuk menyutradarai episode.

KARAKTER KATE BISHOP

Ilustrasi komik Kate Bishop dan Clint Barton (sumber twitter)

Kate Bishop pertama kali diciptakan oleh Allan Heinberg dan Jim Cheung dan muncul pada tahun 2000-an di komik Young Avengers. Saat itu, Clint (terlihat) mati dan Kate mewarisi jubah Hawkeye untuk meneruskannya. Namun selanjutnya Clint berhasil sembuh dan mereka berdua bertarung bersama. Dalam komik solo Hawkeye karangan Matt Fraction dan David Aja (2012-2015) adalah kisah duo Hawkeye yang berbeda gender dan generasi mengajari satu sama lain tentang pertarungan dan hidup sambil merawat seekor anjing.

Sama seperti Clint dalam komik, Renner juga menjadi mentor Haileen dalam proses syuting MCU. “Itu selalu menjadi peran saya. Di luar akting maupun di dalamnya, saya melindunginya dan memberinya CliffsNotes tentang bagaimana hal berlansung dalam proses pembuatan film: Green screen, hidup superhero, semua hal itu,” kata Renner dikutip EW. “Saya hanya ingin melindunginya, karena ada banyak hal fisik. Dia adalah aktris yang hebat, orang yang hebat, dan saya tidak sabar melihat semua hal keren yang bisa ia lakukan.”

Baca juga: Tonton Opening Scene “Jungle Cruise” dari The Rock!

RETETAN FILM MARVEL

logo Hawkeye

Sebelum Hawkeye tayang bulan November mendatang, para penggemar Marvel bisa menonton seri animasi What If…? terlebih dahulu. Seri animasi yang menceritakan kisah bayangan alternatif para pahlawan Marvel ini akan mulai tayang pada 11 Agustus di Disney+. Film ini disebut akan tayang selama 10 minggu hingga 13 Oktober.

Selain Hawkeye dan What If…?, Marvel juga menyiapkan satu seri lagi untuk Disney+ tahun ini. Ms. Marvel disebut akan tayang di akhir 2021. Kamala Khan akan tampil sebagai superhero berdarah Muslim Pakistan pertama di Marvel Cinematic Universe. Selain itu, Marvel juga menyiapkan film layar lebar Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings tanggal 3 September, Eternals tanggal 5 November, dan Spider-Man: No Way Home tanggal 17 Desember.

 

Sumber dan foto: berbagai sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Film Animasi

Layar.id – Memasuki tahun 2024, dunia perfilman semakin dipenuhi dengan antusiasme karena rilis film blockbuster yang menjanjikan petualangan luar biasa. Salah satunya adalah cabang animasi....

Film Barat

Layar.id – Pecinta film barat pasti tahu, artis yang selalu menarik setiap perannya, Vera Farmiga. Benar sekali, kali ini ia kembali mencuri perhatian lewat...

Jadwal Tayang

Layar.id – Fans Marvel pasti sudah menunggu lama ini. Kemanakah film Marvel mereka akan tayang? Karena ada banyak jadwal tayang MCU yang akan segera...

Entertainment

Layar.id – Korea Selatan telah menjadi pusat industri hiburan yang berkembang pesat di dunia, terutama dalam industri film. Selain aktor dan aktris Korea yang...