Connect with us

Hi, what are you looking for?

Film

Michelle dan Barack Obama Tengah Memproduksi Film Terbaru dengan Netflix

Terakhir diperbarui 18 April, 2022

Layar.id  –  Berangkat dari kesuksesan film dokumenter bertajuk American Factory menggandeng piala Oscar, Michelle dan Barack Obama dikabarkan akan kembali menggarap film baru dengan Netflix.

MENGANGKAT KISAH SEPASANG KEKASIH DI MASA PERANG SAUDARA

Lewat rumah produksi mereka yakni Higher Ground, Michelle dan Barack Obama akan membuat film bertajuk Exit West. Film tersebut merupakan adaptasi dari novel dengan judul yang sama karya penulis asal Pakistan Mohsin Hamid.

Novel Exit West (2017) karya Mohsin Hamid

Pertama dipublikasikan pada tahun 2017, novel tersebut menceritakan kisah seorang tokoh bernama Saïd, seorang pria konservatif yang jatuh cinta dengan gadis bernama Nadia. Sosok Nadia sendiri digambarkan sebagai sosok wanita yang sangat mandiri. Kisah cinta keduanya terjadi ketika perang saudara melanda negara mereka.

Ketika ibu Saïd meninggal akibat peluru yang salah sasaran, baik Saïd maupun Nadia kemudian memutuskan untuk kabur dari negara mereka. Saïd dan Nadia kemudian bergabung bersama sekelompok imigran lainnya yang turut kabur dari zona perang.

Mereka pergi ke berbagai tempat, yakni pulau Mykonos di Yunani, kemudian London, Inggris hingga ke California, Amerika Serikat. Perjuangan mereka untuk bertahan hidup berpindah-pindah negara tidaklah mudah, di tiap tempat mereka diuji baik sebagai individu maupun pasangan.

SALAH SATU NOVEL FAVORIT BARACK OBAMA

Dilansir dalam laman Facebook milik mantan presiden Amerika tersebut, novel Exit West yang mengangkat isu politik ini masuk ke dalam jajaran novel favoritnya di tahun 2017.

TURUT MENARIK PERHATIAN RUSSO BROTHERS

Tidak hanya Michelle dan Barack Obama yang ingin mengadaptasi novel tersebut ke dalam film. Pada bulan Agustus 2017 silam, beberapa bulan setelah novel tersebut dirilis, Russo Brothers mendapat hak untuk mengadaptasinya, kemudian setelah tidak ada kepastian lebih lanjut terkait proyek film tersebut akhirnya proyek film Exit West menjadi proyek kerjasama antara Michelle dan Barack Obama lewat Higher Ground, Russo Brothers, serta Netflix.

Russo Brothers

Kemudian Morten Tyldum, sutradara film The Imitation Game turut digandeng untuk proyek tersebut, namun kemudian digantikan oleh Franco-Algerian Yann Demange. Sedangkan untuk jajaran produser eksekutif sendiri, aktor Riz Ahmed disebut-sebut akan mengisi posisi tersebut. Ia juga akan berperan sebagai tokoh Saïd dalam film.

Riz Ahmed

Film Exit West sendiri sudah memasuki proses produksi sejak musim semi tahun ini, meski demikian, belum ada informasi terbaru mengenai kapan film tersebut akan dirilis.

Isi dan foto: berbagai sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Film Barat

Layar.id – Netflix siap luncurkan film komedi keluarga meksiko, Down The Rabbit Hole, bulan Mei 2024. Film ini mengisahkan anak berusia 10 tahun, Tochtli...

TV Series

Layar.id – A Man in Full menjadi salah satu serial barat yang rilis di Netflix bulan Mei 2024. serial ini menceritakan tentang seorang pengusaha...

Film Jepang

Layar.id – City Hunter merupakan manga ciptaan Tsukasa Hojo yang menjadi bagian budaya populer dekade 80 hingga 90-an silam. Manga ini terjual lebih dari...

TV Series

Layar.id – Serial Anna Karenina sangat dinantikan tayangannya di tahun 2024 ini. Kabar baik, Netflix telah mengumumkan jadwal tayangnya. Serial ini tampilkan kisah cinta...