Connect with us

Hi, what are you looking for?

Film

Ezra Miller Ingin The Flash Versi Dark

Layar.id – The Flash adalah karakter DC Comics yang versi live action-nya muncul dalam film Batman vs Superman: Dawn of Justice dan Justice League. Kemunculan karakter ini cukup menarik perhatian dan alasan ini pulalah yang membuat DC segera menggarap film solo The Flash.

Ezra Miller

Meski penggarapannya sudah lama digaungkan, film The Flash kini menunjukkan progress dengan memasuki tahap penulisan naskah. Menariknya aktor Ezra Miller akan berperan ganda, sebagai karakter utama, Flash, sekaligus penulis naskah.

CERITA

Sejak perkenalannya tersebut, Warner Bros telah mengambil franchise superhero DC The Flash ke arah yang lebih ringan dan menyenangkan. Studio mempekerjakan John Francis Daley dan Jonathan Goldstein untuk mengarahkan film ini agar senada dengan Aquaman dan Shazam. Belakangan diketahui bahwa Ezra Miller justru ingin menceritakan kisah yang lebih gelap karena merasa tidak sepaham dengan duo sutradara Daley dan Goldstein.

John Francis Daley dan Jonathan Goldstein

“Perkembangan telah meluap dari benturan visi kreatif. John Francis Daley dan Jonathan Goldstein, yang telah berada di proyek sejak Januari 2018 memiliki pendekatan yang ringan terhadap materi. Itu adalah jalur umum yang disukai oleh Warners, yang mencetak hit milyaran dolar lewat Aquaman dengan menempuh rute tontonan yang menyenangkan. Sekaligus melihat desas-desus yang kuat di Shazam!, yang memakai konsep ‘superheroics is fun’,” ujar Miller.

Sebagaimana diketahui, penampilan The Flash dalam film superhero DC sebelumnya digambarkan lucu dan konyol. Tentu saja keinginan Miller menampilan sosok Flash menjadi gelap dan suram dapat menimbulkan pertanyaan di benak penggemar.

The Flash

Terkait : Penggarapan Film The Flash : Flashpoint Masih Berlangsung

MILLER & MORRISON

Dalam upaya mendalami perannya, Ezra Miller memutuskan untuk menulis naskah sendiri di film The Flash. Miller dikabarkan menulis naskah bersama dengan penulis buku komik, Grant Morrison.

Satu-satunya hal menyenangkan dari kabar ini adalah keterlibatan Grant Morrison yang diharapkan mampu menyeimbangkan sisi gelap dan terang dalam film.

Grant Morrison

Hingga kini, baik DC maupun Warner Bros belum membocorkan arah dari film ini. Jika nantinya Miller dan Warner Bros tidak menemukan kesepakatan alur cerita, sang aktor dapat meninggalkan peran tersebut. Hal ini tentu saja menyisakan pertanyaan lanjutan, kira-kira siapakah kandidat pengganti Miller untuk peran The Flash?

Meski informasinya masih minim, setidaknya kita tahu bahwa The Flash sudah berada di jalur produksi. Nantikan terus info update selanjutnya.

Baca : The Best Of Enemies : Penggalan Sejarah Penghapusan Rasisme Sekolah

Sumber : berbagai sumber

Foto : berbagai sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Film Barat

Layar.id –  Telah lama dinantikan, kali ini M. Night Shyamalan kembali mengumumkan film terbaru nya yang akan rilis tahun ini. Film tersebut memiliki judul...

Film Animasi

Layar.id –  Minecraft adalah sebuah game bergenre adventure yang memiliki jutaan fans di seluruh dunia. Dalam game ini, pemain dapat menjelajahi dunia terbuka yang...

Film

Layar.id – Mungkin sudah saatnya Ali Topan ini jadi sebuah film yang buat semua orang berpikir. Kalau semudah itu sebuah perlawanan terhadap tirani penguasa...

Film

Terakhir diperbarui 16 Februari, 2024 Layar.id – Film Kedua IMAJINARI ini kembali gunakan formula yang sama dengan Ngeri Ngeri Sedap tapi bumbu-nya itu lho...