Connect with us

Hi, what are you looking for?

Aktor/ Aktris

Sinopsis Film The Whistleblower, Kisah Nyata Polisi Wanita Ungkap Borok PBB

Film The Whistleblower
Sinopsis Film The Whistleblower

Layar.id – Film The Whistleblower adalah film kisah nyata tentang polisi wanita ungkap borok PBB. Penasaran seperti apa kisah nyata polisi wanita tersebut? Simak sinopsis filmnya di bawah ini.

Sebuah film yang berasal dari kisah nyata memiliki tantangan sendiri bagi penulis skenario, sutradara, dan kru lainnya. Seperti pada film The Whistleblower tentang polisi wanita mengalami peristiwa yang mempertaruhkan nyawanya untuk mengungkapkan borok PPB.

Film The Whistleblower disutradarai oleh Larysa Kondracki, sekaligus penulis skenario yang bekerja sama dengan Eilis Kirwan. Sementara itu, Christina Piovesan, Amy Kaufman, Kathryn Bigelow, dan Colin Vaines adalah produser film ini.

Larysa Kondracki mengungkapkan film The Whistleblower terinspirasi dari kisah Kathryn Bolkovac, seorang petugas polisi Nebraska yang direkrut sebagai penjaga perdamaian Perserikatan Bangsa-Bangsa(PBB) di DynCorp International, Bonsania dan Herzegobia, saat perang pada tahun 1999. Kathryn Bolkovac menemukan kasus perdagangan manusia di lingkungan tempatnya bekerja.

Saat Kathryn Bolkovac menemukan kasus perdagangan manusia, perjuangannya untuk mengungkapkan kasus tersebut tidak berjalan mulus. Namun, ia tidak berhenti begitu saja. Ia membongkar kasus itu ke sebuah acara BBC News dan memenangkan gugatan terhadap DynCorp.

Lalu seperti apa perjalanan Kthryn Bolkovac mengungkapkan kasus perdagangan manusia itu? Berikut sinopsis The Whistleblower selengkapnya di bawah ini.

Sinopsis Film The Whistleblower

The Whistleblower

Sinopsis The Whistleblower/Sumber Foto: imbdb

Film The Whistleblower berdasarkan peristiwa terungkapnya kasus perdagangan manusia yang dilakukan oleh beberapa angota PBB tahun 19999. Suatu hari, Rachel Weisz berperan sebagai Kathryn Bolkovac, seorang polisi wanita menerima tawaran bekerja sebagai penjaga keamanan PBB di Bosnia. Kathryn terpaksa menerima pekerjaan sebagai penjaga keamanan PBB karena alasan ekonomi.

Namun, ketika Ktyhryn mulai bekerja sebagai penjaga keamanan PBB, mulai menemukan ada keganjalan. Ia mulai mengusutnya dan menemukan kasus perdagangan manusia yaitu menjual wanita di bawah umur. Ia tidak bisa diam begitu saja dan memutuskan untuk mengungkap kasus tersebut.

Hari demi hari, Kthryn mulai menemukan fakta kasus perdagangan manusia. Fakta mengejutkan membuat ia benar-benar terpukul. Ternyata pelaku perdagangan manusia itu dilakukan oleh orang-orang yang berada dilingkungan pekerjaannya yaitu anggota PBB. Ia berpikir seharusnya PBB melindungi rakyatnya bukan menjerumuskan ke dunia hitam.

Akhirnya Kthryn memutuskan mengumpulkan bukti agar berhasil membuka kedok anggota PPB yang seharusnya bertugas melindungi korban. Tidak mudah rencananya untuk mengungkapkan borok PBB. Tapi ia memang harus menghentikannya agar tidak ada korban lagi.

Namun, Kthryn mulai mendapatkan tekanan dan mereka berusaha menghalangi jalannya untuk mengungkapkan borok PBB. Saat ketahuan oleh pelaku perdagangan manusia, ia dipecat dan diusir dari negara tersebut. Tapi ia berpikir masih ada jalan untuk menghentikan borok PBB tersebut. Akhirnya, ia memberanikan diri menceritakan kasus tersebut ke BCC News.

Apakah Kthryn berhasil mengungkap borok PBB? Atau sebaliknya nyawanya terancam? Segera nonton film The Whistleblower sekarang juga.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Film Barat

Layar.id – Terinspirasi dari kisah nyata, film The Burial 2023 segera tayang di Prime Video bulan Oktober 2023. Jadi segera simak sinopsis film The...

Film Barat

Layar.id – Mengangkat sebuah kisah nyata ke dalam film salah satu yang paling menarik untuk daftar tontonan saat lagi putus asa. Apalagi kisah nyata...

Film Barat

Layar.id – Bisa pergi ke luar angkasa adalah mimpi terbesar banyak orang. Berhasil keluar angkasa merupakan kebanggaan yang luar biasa. Seperti kisah dalam film...

Sinopsis

Terakhir diperbarui 21 September, 2022 Jakarta, Layar.id – Constantine merupakan film horor Amerika Serikat yang dirilis pada 18 Februari 2005 yang disutradarai oleh Francis...