Connect with us

Hi, what are you looking for?

Film Barat

Ini Dia Daftar Film Yang Paling Dinanti Pada Tahun 2018 (Bagian 4)

daftar film yang paling dinanti pada tahun 2018

Terakhir diperbarui 16 April, 2022

Tahap tulisan ke-4 dari lima bagian tentang film-film yang paling dinantikan di tahun 2018 akan dibahas hari ini. Yuk simak lagi ulasannya!

Jakarta, Layar.id – Selama tiga hari terakhir ini, kami tim Layar.id sudah memberikan ringkasan bagian 1, 2 dan 3 dari 40 daftar film yang paling dinanti pada tahun 2018 ini. Untuk kali ini kami akan memberikan ulasan ringkas untuk bagian ke-4nya dari list film-film tersebut. Berikut ulasan ringkasnya;

16. READY PLAYER ONE

Film Ready Player One yang bertema Sci-Fi merupakan debut besar penulis Ernest Cline. Inti ceritanya adalah tentang perburuan harta karun dalam dunia maya yang memberikan hiburan dari kenyataan Bumi yang suram pada tahun 2045. Terdapat nama aktor Tye Sheridan, Olivia Cooke, Ben Mendelsohn dan Simon Pegg yang masuk dalam daftar pemerannya.

15. ALITA: BATTLE ANGEL

Kesuksesan film pertama yang diadaptasi dari manga dan anime populer, Alita, ini telah mendorong rumah produksi untuk membuat sekuelnya. Kali ini film kedua Alita akan diarahkan oleh sutradara Robert Rodriguez. Aktris Maze Runner, Roza Salazar akan memerankan Alita, sang pahlawan cyborg. Film ini menjanjikan cerita fantasi yang seru dan menari. Jadi, film ini layak masuk daftar film yang paling dinanti pada tahun 2018 ini.

14. CHRIS MORRIS MOVIE

Ternyata Chris Morris, sosok dari Brassed Eye ini telah syuting film keduanya. Ya, komedian berkulit hitam yang keluar lewat Four Lions pada tahun 2010 akan merilis cerita keduanya. Film ini sendiri telah syuting pada musim panas 2017. Ada aktris Anna Kendrick dalam daftar film komedian ini. Tentang judul dan tanggal rilis film kedua dari Chris Morris masih belum dipastikan. Rumah produksi hanya menjanjikan bahwa film komedian Inggris terkenal ini akan hadir pada tahun 2018.

13. JURASSIC WORLD: FALLEN KINGDOM

Kurang suksesnya film Jurassic Park/World edisi 2 dan 3 sebelumnya, masih mendorong rumah produksi untuk membuat film lanjutan namun dengan ide cerita yang lebih menyegarkan dan menghibur. Setidaknya, Jurassic World: Fallen Kingdom ini menawarkan wilayah dan tema yang benar-benar baru. Sutradara J A Bayona, yang terakhir bertanggung jawab atas film A Monster Calls ini akan mengarahkan film serta ada penulis Colin Trevorrow dan Derek Connolly. Terdapat nama aktor Chris Pine dan Bryce Dallas Howard yang memimpin daftar pemerannya. Jeff Goldblum kembali berperan sebagai Ian Malcolm alam film yang rencananya bakal hadir di bioskop pada bulan Juni 2018 nanti.

12. THE PREDATOR

Film Predator yang satu ini nampaknya akan menjanjikan karena ditangani oleh sutradara Shane Black dan penulis naskah Fred Dekker, yang mana mereka berdua adalah dua sahabat baik dan berpengalaman dalam membuat sebuah film. Ada aktor Boyd Holbrook dan Olivia Munn memimpin daftar pemeran dari film yang mengisahkan tentang tentara bayaran yang memburu sekelompok pemburu asing yang haus darah dalam melintasi pinggiran kota Amerika. Film ini dijanjikan akan rilis pada Natal 2018 dan pastinya layak masuk daftar film yang paling dinanti pada tahun 2018 ini.

11. THE MAN WHO KILLED DON QUIXOTE

Setelah mengalami barbagai masalah dalam produksinya, film yang dipimpin Gill Gilliam ini akan terlaksana dan bisa hadir pada tahun 2018 nanti. Film yang bertema fantasi ini akan dibintangi oleh Adam Driver dan sederet aktor tenar lainnya. Ini merupakan semacam sekuel dari kisah novel klasik Cervantes, The Man Who Tilled Don Quixote yang terkenal.

10. DEADPOOL 2

Ini merupakan kisah sekuel dari sosok Deadwater yang tengil namun memiliki jiwa kepahlawanan. Dan aktor Ryan Reynolds mengulangi peran itu kembali. Namun untuk sutradara, kali ini dilimpahkan kepada John Wick. Sementara David Leitch serta Rhett Reese dan Paul Wernick masih menjadi penulis naskahnya untuk sekuel ini. Ada nama Morena Baccarin, T J Miller, Brianna Hildebrand, Josh Brolin dan Jack Kesy yang ikut tampil di film ini. Melihat kesuksesan film pertamanya, sekuel ini tentunya layak untuk ditonton, terutama segi komedinya. So, tak usah heran bila film ini masuk daftar film yang paling dinanti pada tahun 2018 ini.

9. DRAGGED ACROSS CONCRETE

Karena ditangani oleh S Craig Zahler yang sukses lewat Bone Tomahawk dan Brawl In Cell Block 99-nya, film ini terlihat menjanjikan dan bakal menarik jutaan penonton. Film Dragged Across Concrete ini menyatukannya kembali aktor Vince Vaughn dan Jennifer Carpenter serta Mel Gibson. Film ini bercerita tentang kebrutalan polisi, yang disertai dengan sisipan cerita kejenakaan petugas polisi lama (Mel Gibson) dan pasangannya yang lebih muda (Vince Vaughn).

Itulah ulasan ringkas bagian 4 dari bahasan tentang daftar film yang paling dinanti pada tahun 2018. So, nantikan bagian akhirnya ya guys! (Edit/Claudia)

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.

Baca Juga

Film Indonesia

Terakhir diperbarui 5 September, 2024 Layar.id – Sebenarnya memahami pasangan itu baik Suami atau istri dan pacar sendiri ada seni-nya. Terkadang memahami maunya mereka...

Netflix

Terakhir diperbarui 29 Agustus, 2024 Layar.id – Serial drama Korea berjudul The Frog telah rilis di platfrom Neflix sejak tanggal 23 Agustus 2024 lalu....

Film

Layar.id – Rumah produksi MD Pictures kembali dengan dobrakan film romance-religi terbaru. Film Azzamine akan tayang di seluruh bioskip Indonesia mulai tanggal 22 Agustus...

Film

Terakhir diperbarui 20 Agustus, 2024 Layar.id – Kali ini, industri horror layar lebar Indonesia akan kedatangan film dari lingkungan kampus. Sutradara Guntur Soeharjanto dan...