Layar.id – Berbicara tentang drama Thailand memang tidak akan pernah ada habisnya, karena drama Thailand selalu menyuguhkan cerita menarik.
Seperti halnya drama Thailand terbaru berjudul Pit Babe yang akan tayang mulai 17 November 2023 di iQiYi.
Menurut informasi dari My Drama List, drama ini akan berjumlah 14 episode serta tayang setiap hari Jumat.
Drama Pit Babe, merupakan drama hasil adaptasi novel dengan judul yang sama yaitu Pit Babe karangan dari A Little Bixth.
Peter Nopachai Jayanama menjadi sutradara untuk drama yang bergenre komedi, action, dan romantis ini.
Menariknya lagi, sejumlah bintang muda turut bermain dalam drama ini, seperti Pavel Naret Promphaopun, Pooh Krittin Kitjaruwannakul, Nut Supanut Lourhaphanich, dan lain sebagainya.
Baca Juga: Sinopsis Ferry The Series Season 1
Lalu gimana sinopsis dari film drama Thailand ini? Daripada penasaran, yuk simak uraian sinopsisnya di bawah ini.
Sinopsis Drama Pit Babe
Drama ini menceritakan tentang seorang pria bernama Babe yang saat ini berprofesi sebagai pebalap papan atas yang tidak tertandingi.
Babe sangat tergila-gila dengan dunia balap sehingga ia bekerja keras menjadi pebalap terbaik dan hal tersebut berhasil ia wujudkan.
Ia menjalin hubungan dengan seorang pria bernama Charlie yang merupakan seorang kutu buku, namun ia ingin bergabung menjadi tim pebalap.
Hubungan antara Pit dan Charlie sudah berlangsung sekian lama, namun hubungan cinta mereka menjadi rumit seiring berjalannya waktu.
Charlie benar-benar ingin bergabung dengan tim balap karena dia baru menyadari bahwa dunia balap merupakan dunia yang keren bagi dirinya.
Charlie mengajukan keinginannya untuk bergabung menjadi tim balap kepada Babe, awalnya Babe agak heran mengapa tiba-tiba kekasihnya itu ingin bergabung.
Baca Juga: Pemeran Film Rustin, Ada Chris Rock
Akhirnya, Babe menyetujui keinginan Charlie untuk bergabung menjadi tim pebalap namun Babe mengajukan satu perssyaratan untuknya.
Babe mengajukan syarat pada Charlie apabila ia ingin bergabung, maka ia harus menjadi budaknya yang melayaninya apapun termasuk soal percintaan.
Bagi Charlie ini merupakan tawaran aneh dan tidak biasa, karena pasalnya dia tidak pernah bekerja untuk melayani seseorang termasuk kekasihnya sendiri.
Mereka berdua telah menjalani hubungan yang cukup lama, namun sebenarnya Charlie ada maksud tidak baik kepada Babe.
Suatu ketika Babe mulai kehilangan perasaan pada Charlie, karena ia merasa Charlie tidak bisa menjadi kekasih yang ia harapkan.
Mereka berdua selalu saja bertengkar walaupun hanya masalah kecil. Sejak awal berhubungan, Charlie mempunyai niat menghancurkan Babe.
Akankah hubungan mereka dapat berjalan mulus kembali di tengah berbagai rintangan yang ada? Atau justru mereka berjalan masing-masing karena harus menyudahi hubungan?
Temukan jawabannya dalam drama Thailand Pit Babe.
Sumber: Dari berbagai sumber
Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.