Last updated on 20 September, 2022
Jakarta, layar.id – One Week Friends adalah film China yang hadir pada 18 Juni 2022 dengan menghadirkan genre psikologis, romantis, kehidupan, dan pemuda.
Film One Week Friends kini bisa Anda saksikan melalui WeTV, tayang pada 13 September 2022 yang durasinya 106 menit.
Kabarnya bahwa film ini telah viral di media sosial dan tentunya ini membuat Anda yang akan menontonnya dibuat penasaran mengenai alur ceritanya.
Untuk pemeran utama film One Week Friends adalah Zhao Jin Mai yang sebelumnya membintang drama With You (2020), The Blessed Girl (2021), dan Brilliant Girls (2021).
Ada Lin Yi yang pernah membintangi drama Love Scenery (2021) dan Put Your Head on My Shoulder (2021). Ada Shen Yue yang pernah terlibat untuk drama Use for My Talent (2021) dan Be Yourself (2021).
Terakhir, ada Wang Jia Hui yang tampaknya ini adalah penampilan perdananya dalam membintangi film. Nah, Anda tidak boleh melewatkan sinopsisnya yang ada di bawah ini.
Baca juga: Sinopsis Film Reclaim: Perjuangan Ye Lan Xin Dalam Mengurus Rumah Tangganya
SINOPSIS ONE WEEK FRIENDS 2022
Mengisahkan tentang siswi yang bernama Lin Xiang Zhi yang menderita amnesia yang aneh.
Keanehannya mengenai ingatannya tentang teman-temannya yang hanya bertahan selama seminggu, karenanya dia pun memilih untuk menyendiri.
Pada suatu hari, ada kedatangan murid baru bernama Xu You Shu. Xu You Shu yang mengetahui apa yang sedang dialami oleh Lin Xiang Zhi berusaha dengan gigih untuk bisa membuatnya tidak menyendiri lagi dan berani terbuka kepada teman-temannya.
Keduanya pun bertekad untuk menghadapi masa lalu bersama dan menemukan kebenaran dalam ingatannya serta bisa saling mendukung dalam meraih masa depan.
Pemeran One Week Friends 2022
Zhao Jin Mai sebagai Lin Xiang Zhi
Shen Yue sebagai Song Xiao Nan
Lin Yi sebagai Xu You Shu
Wang Jia Hui sebagai Jiang Wu
Zhang Lei
Zhang Chen Xiao sebagai Xu Yi
Fan Shi Ran sebagai Xu Jie
Film One Week Friends mengadaptasi cerita dari manga dengan judul yang sama karya Matcha Hazuki. Sebelumnya kisah dalam manga tersebut telah diangkat dalam adaptasi Jepang, One Week Friends pada 2017.
Berdasarkan pantauan tim Layar.id, banyak pengguna di Mydramalist yang merekomendasikan film ini, ceritanya cukup berbeda dengan versi Jepang-nya, karena terdapat plot twist. Penasaran?! (Isl/Crs)
Sumber: Berbagai Sumber
Foto: MyDramaList
Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.
