Connect with us

Hi, what are you looking for?

Gosip Artis

Brooklyn Beckham dan Chloe Moretz Balikan?

Brooklyn Beckham

Cinta Lama Bersemi Kembali, nampaknya ungkapan inilah yang paling cocok untuk dilibatkan dengan pasangan Brooklyn Beckham dengan Chloe Moretz. Setelah sempat putus, kini mereka dikabarkan kembali balikan, benar nggak yah?

Muncul kabar Brooklyn Beckham balikan dengan aktris Chloe Moretz. Sebelumnya Brooklyn sempat dirumorkan menjalin hubungan dengan Madison Beer. Namun nampaknya anak dari pasangan David dan Victoria Beckham ini belum bisa move on dari Chloe Moretz.

“Seorang sumber mengatakan kepada The Sun, bahwa Brooklyn belum lama ini menghadiri sebuah pesta bersama yang digelar di Los Angeles.”

“Brooklyn dan Chloe datang bersama. Chloe kala itu berbicara bersama tamu lainnya tentang bagaimana ceritanya mereka kembali bersama. Dia jauh lebih terbuka dibanding Brooklyn. Tapi sepertinya mereka sudah nyaman,” ungkap sumber yang tak mau disebutkan namanya, yang juga menghadiri pesta tersebut.

Brooklyn saat ini juga sudah kembali mem-follow akun pemain film If I Stay itu, dan begitu juga sebaliknya. Sebelumnya, setelah putus mereka saling unfollow satu sama lain. Ini memperkuat kabar jika mereka benar-benar kembali menjalin hubungan.

Belum bisa dipastikan kebenaran kabar mereka balikan, karena hingga saat ini Brooklyn dan Chloe belum memberikan konfirmasi. Foto-foto keduanya saat berpesta pun belum beredar.

Jika benar mereka balikan, ini bukan untuk pertama kalinya, sebelumnya mereka sempat balikan pada tahu lalu. Brooklyn dan Chloe pertama kali berpacaran pada tahun 2014 dan mengakhiri hubungan mereka setahun kemudian.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Film

Terakhir diperbarui 27 November, 2023 Layar.Id – Bagi pecinta film bergenre romantis, Film 172 Days bisa jadi list yang wajib di tonton. Untuk itu...

Film Indonesia

Terakhir diperbarui 27 November, 2023 Layar.Id – Bagi penikmat lawakan dari Grup legendaris Srimulat, Layar.Id kali ini akan mengajak kalian semua bernostalgia dengan “Review...

Film

Terakhir diperbarui 27 November, 2023 Layar.id – Sebuah film terkadang menceritakan soal kisah fiktif. Terkadang kalau bercerita tentang getirnya hidup saat ini bisa ada...

Film

Terakhir diperbarui 27 Oktober, 2023 Layar.id – Buat semua orang, restu orang tua itu penting sebelum menuju ke jenjang pernikahan. Tapi, kalau restu dari...