Connect with us

Hi, what are you looking for?

Film Indonesia

Berbalut Thriller dan Drama Misteri Web Series BRATA Layak Disimak

Berbalut Thriller dan Drama Misteri Web Series BRATA Layak Disimak

Terakhir diperbarui 10 Mei, 2022

BERBALUT THRILLER DAN DRAMA MISTERI TENTANG KISAH POLISI, MINI SERI BRATA TAYANG MELALUI LAYANAN ON DEMAND HOOQ. DIBINTANGI OLEH AKTOR OKA ANTARA DAN AKTRIS LAURA BASUKI, MINI SERI INI MENYUGUHKAN TONTONAN YANG CERDAS DAN JUJUR.

Jakarta, Layar.id –  Mini serial berjudul Brata tayang di sebuah layanan streaming konten film dan serial HOOQ. Layanan ini bekerjasama dengan layanan nonton streaming film, serial TV berbagai saluran lokal dan internasional Telkomsel MAXstream.

Serial ini diarahkan oleh novelis Eddri Sumitra atau lebih dikenal E.S. Ito yang sekaligus berperan sebagai penulis naskah. Dia mengungkap inspirasi tentang menguak realitas kelam kepolisian dalam melakukan investigasi.

“Pengalaman inspirasi dari kehidupan nyata, kriminalitas dan realitas yang biasa tidak diangkat ke layar bioskop kita,” kata E.S. Ito.

“Enggak ada yang smooth dengan urusan polisi. Ini adalah realitas yang kita angkat, ini terjadi di kehidupan nyata,” imbuh Ito.

Kisah Brata dikemas dalam 6 Episode dan tayang perdana 7 September 2018 di HOOQ dan MAXstream Telkomsel.

TENTANG SERIAL BRATA

Berbalut Thriller dan Drama Misteri Web Series BRATA Layak Disimak

Serial Brata berkisah tentang detektif dalam kepolisian, Brata (Oka Antara) yang selalu berhasil memecahkan kasus dengan teknik investigasi bengis.

Selain berbalut thriller dan misteri, susupan drama romansa yang menghadirkan sosok Vera (Laura Basuki) turut menjadi pelengkap manis serial ini.

Laura Basuki memerankan dokter forensik yang membantu pihak kepolisian dalam setiap investigasi.

Brata dikenal dengan metodenya yang tidak biasa dalam mengungkap suatu kasus.

Tangguh dan cerdas, Brata juga seorang yang penuh perhatian dengan daya ingat kuat sehingga Brata dengan metodenya berhasil memecahkan hampir semua kasus yang ditanganinya.

Namun ia masih memiliki masalah pribadi yang belum dapat ia temukan jawabannya, salah satunya adalah identitas dari ayahnya.

Serial ini sendiri diawali dengan keberhasilan Brata dalam menyelesaikan sebuah kasus penculikan dengan cara yang brutal dan tanpa ampun.

Brata ditugaskan untuk menangani kasus baru (sebuah mutilasi) dengan ditemukannya potongan-potongan tubuh di sebuah bangunan tua.

Hasil lab menunjukkan bahwa bagian tubuh berasal dari lima korban. Brata pun harus bekerja keras untuk menyelesaikan kasus ini.

BERTABUR BINTANG

Berbalut Thriller dan Drama Misteri Web Series BRATA Layak Disimak

Pengembangan cerita telah dilakukan sejak 2014 dan teaser sempat diluncurkan. Namun, untuk kesepakatan kerjasama karya rumah produksi Marawa bermodal Rp5 Miliar itu bersama HOOQ dan Telkomsel baru dilakukan tahun lalu.

Proyek serial ini dikerjakan dalam waktu sekitar 1-1,5 bulan. E.S. Ito dibantu sutradara Kuntz Agus dan Michael Pohorly.

Michael juga bergerak sebagai produser bersama Fauzan Zidni. Sedangkan untuk naskah, Ito dibantu oleh Syamsul Hadi.

Serial ini juga diperankan oleh aktor dan aktris yang sangat mumpuni di dunia akting.

Aktor Oka Antara dan aktris Laura Basuki akan beradu peran sebagai pemeran utama, bersama beberapa pemeran lain.

Di antaranya adalah Haydar Salishz, Rendy Kjaernett, Birgi Putri, Eduart Boang Manalu, Bisma Karisma, Ivanka Suwandi dan Yayu Unru.

Aktor kelahiran Jakarta, 37 tahun lalu itu mengungkapkan, “Ini film perdana saya untuk web series, khususnya di aplikasi smartphone. Film ini film action kriminal.”

ALASAN BRATA LAYAK DISIMAK

Berbalut Thriller dan Drama Misteri Web Series BRATA Layak Disimak

Karena serial Brata ini ditayangkan streaming, tentu saja para penggemar mini seri harus mengunduh aplikasi video streaming HOOQ terlebih dahulu.

Kalau sudah, barulah bisa menonton dan mengetahui mengapa serial Brata ini layak disimak. Mau tahu?

Meski ini hanyalah serial mini dan tayang di HOOQ, namun dibintangi oleh aktor dan aktris yang memang mumpuni di dunia seni peran, yaitu Oka Antara dan Laura Basuki.

Mengangkat realitas sepak terjang polisi dengan jujur. Karena kebanyakan penggambaran tokoh atau karakter dalam sinetron di Indonesia terlalu lebay, sehingga justru terkesan tidak natural dan jujur.

Nah, mini seri Brata ini menceritakan seorang polisi yang selalu sukses menyingkap tindak kejahatan sehingga dipuji, tapi juga sisi kelam yang bikin orang benci.

Sisi kelam disini adalah teknik investigasi polisi yang sarat akan kekerasan, supaya kasus lekas terungkap dan diselesaikan.

Mini seri ini apa adanya, sehingga ketika ada scene dokter forensik memeriksa mayat, atau luka dan darah dimana-mana ketika ada orang dimutilasi, akan tampak seperti itu. Ini juga menjadi alasan mengapa mini seri ini tidak ditayangkan di televisi.

Seram, rumit, penuh teka-teki, itulah gambaran mini seri Brata, yang bisa jadi keunikannya dapat menyamai SherlockHolmes. Who knows kan?

DITULIS OLEH PENGARANG BUKU FENOMENAL

Berbalut Thriller dan Drama Misteri Web Series BRATA Layak Disimak

Mini series Brata ditulis oleh E.S Ito alias Eddri Sumitra adalah penulis geek novel petualangan dan sejarah Indonesia.

Ia dikenal sebagai pengarang dari buku fenomenal Rahasia Meede (2007).  Buku itu mengisahkan terowongan rahasia yang diyakini bakal mengantarkan kita ke emas tersembunyi dari VOC di masa lampau.

Rahasia Meede adalah novel yang sarat akan pengetahuan sejarah.

Jadi, sudah tampak kalau novel Brata ini ditulis dengan melakukan riset yang mendalam. Ia juga pernah  misteri pembunuhan berantai di novel ini. E. S Ito juga pernah menjadi penulis dari film Republik Twitter (2012). Film yang menyindir realitas dunia maya ini merupakan film dengan alur dan dialog yang berkualitas.

HOOQ DAN TELKOMSEL MAXstream

Berbalut Thriller dan Drama Misteri Web Series BRATA Layak Disimak

HOOQ adalah layanan Video on Demand terbesar di Asia Tenggara, menghadirkan serial TV orisinal Indonesia pertama – Brata. Serial ini diproduksi bersama dengan perusahaan telekomunikasi terkemuka Indonesia, Telkomsel.

MAXstream merupakan aplikasi one stop video portal Telkomsel yang menghadirkan ribuan konten video premium berupa film, serial TV maupun siaran langsung olahraga dari berbagai saluran video on demand maupun TV lokal dan internasional.

Hal ini juga membuat MAXstream sebagai marketplace bagi seluruh mitra penyedia konten video Telkomsel,  yang salah satunya adalah HOOQ.

Nah.., apakah Brata dapat memecahkan kasus ini? Siapa pembunuh dalam kasus yang diselidikinya dan apa motif dibalik pembunuhan itu?

Simak saja serialnya hingga selesai hanya di layanan HOOQ. Selamat menyaksikan!

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Sinopsis

Layar.id – Sedang tayang di platform iQIYI, serial Tiongkok berjudul You’re My Dad akan menghilangkan rasa kantuk penonton lewat ceritanya yang lucu dan menarik....

Film

Layar.id – Mungkin sudah saatnya Ali Topan ini jadi sebuah film yang buat semua orang berpikir. Kalau semudah itu sebuah perlawanan terhadap tirani penguasa...

Film

Terakhir diperbarui 16 Februari, 2024 Layar.id – Film Kedua IMAJINARI ini kembali gunakan formula yang sama dengan Ngeri Ngeri Sedap tapi bumbu-nya itu lho...

Film

Terakhir diperbarui 16 Februari, 2024 Layar.id – Sebuah film horor yang sebenarnya bisa buat kalian semua tidak perlu takut lagi. Begitu juga dengan film...