Connect with us

Hi, what are you looking for?

Film

Twentieth Century Fox Mulai Garap Sekuel MURDER ON THE ORIENT EXPRESS

Twentieth Century Fox Mulai Garap Sekuel MURDER ON THE ORIENT EXPRESS

SUTRADARA SEKALIGUS PEMERAN HERCULE POIROT DALAM MURDER ON THE ORIENT EXPRESS SUDAH TAK SABAR INGIN MENGGARAP SEKUELNYA. IALAH KENNETH BRANAGH YANG BERSIAP MEMBUAT SEKUEL TERSEBUT.

Jakarta, Layar.id – Sekuel Murder on the Orient Express saat ini kabarnya sudah mulai disiapkan. Fox akan kembali mengadaptasi cerita Agatha Christie, Death on the Nile.

Seperti yang sudah banyak diketahui publik, Hercule Poirot dihidupkan kembali oleh Twentieth Century Fox lewat Murder on the Orient Express. Film yang dibintangi Johnny Depp itu didasarkan pada novel Agatha Christie.

The Hollywood Reporter memberitakan, Fox bersiap mengembangkan misteri Hercule Poirot berikutnya yang berjudul Death on the Nile, meski di Amerika Serikat sana, film itu masih tayang.

Kabarnya, skenarionya kembali akan digarap oleh pengadaptasi yang sama untuk Orient Express, yakni Michael Green. Untuk aktor yang akan membintangi pemenang Oscar yaitu Kenneth Branagh juga akan kembali membintangi sekuel film ini.

Ia bukan hanya menjadi sutradara di Orient Express, melainkan juga berperan sebagai Poirot itu sendiri. Nantinya, jika kembali bergabung, ia juga akan duduk di bangku yang sama.

ADAPTASI DEATH ON THE NILE

Twentieth Century Fox Mulai Garap Sekuel MURDER ON THE ORIENT EXPRESS

Novel yang akan diadaptasi untuk sekuel Orient Express adalah Death on the Nile, yang merupakan terbitan 1937.

Dalam cerita itu, sang detektif dikisahkan sedang dalam masa berlibur di Mesir. Ia lalu terlibat dalam percintaan segitiga yang berujung pada pembunuhan. Kabarnya, cerita itu disebut-sebut sebagai salah satu cerita karya Agatha Christie yang paling populer.

Seperti halnya Orient Express, cerita dalam Death on the Nile juga sudah pernah difilmkan. Jika Orient Express muncul pertama kali di bioskop pada tahun 1970. Maka, Death on the Nile ada di bioskop delapan tahun setelah itu, yaitu pada tahun 1978.

Pada saat itu, aktor dan aktris yang terlibat membintangi adalah Bette Davis, Mia Farrow, Maggie Smith, Angela Lansbury, dan David Niven.

Baca juga : Resensi Film Murder on the Orient Express: Terjadi Pembunuhan, Siapa Pelakunya?

SUKSES TAYANG

Film Orienxt Express saat ini masih tayang di Amerika Serikat.

Namun kabarnya, sejauh ini Orient Express sudah meraup US$55 juta atau sekitar 743 miliar rupiah di wilayah domestik AS. Di dunia, film itu sudah meraup hampir US$150 juta atau setara dengan 2 triliun rupiah.

Film yang diproduseri Branagh, Ridley Scott, Mark Gordon, Simon Kinberg, Judy Hofflund, dan Michael Schaefer ini belum diketahui secara pasti, kapan akan tayang di Indonesia.

Fox juga belum menyebutkan siapa saja yang secara pasti akan bergabung untuk proyek Death on the Nile.

JADWAL RILIS SEKUEL MURDER ON THE ORIENT EXPRESS

Twentieth Century Fox Mulai Garap Sekuel MURDER ON THE ORIENT EXPRESS

Meskipun belum diketahui secara pasti pihak yang akan ikut bergabung dalam proyek penggarapan sekuel Orient Express, namun Fox sudah mengumumkan jadwal rilisnya.

Yang jelas, petualangan detektif handal, Hercule Poirot akan terus berlanjut.

Produsen 20th Century Fox telah menetapkan jadwal rilis Murder On The Orient Express, Death On The Nile pada tanggal 20 Desember 2019. Itu artinya, Death On The Nile akan menghadapi saingan film-film seperti Star Wars: Episode IX dan sebuah film musikal, Wicked.

Sebelumnya mereka berencana untuk merilis film ini pada tanggal 8 November.

PENULIS NASKAH SEKUEL

Naskah sekuel berjudul Death on the Nile tersebut akan dikerjakan oleh Michael Green. Ia adalah penulis naskah untuk beberapa proyek film, diantaranya Logan, Blade Runner 2049,  dan American Gods. Tentu saja ia juga yang menggarap skrip Murder on the Orient Express.

Namun hingga saat ini, beritanya masih belum pasti mengenai keterlibatan Kenneth Branagh sebagai sutradara. Meskipun demikian ia dilaporkan akan kembali berperan sebagai Hercule Poirot.

Seperti kita ketahui, selain menjadi sutradara Murder on the Orient Express, Branagh juga memerankan Hercule Poirot.

PARA PEMERAN MURDER ON THE ORIENT EXPRESS

Twentieth Century Fox Mulai Garap Sekuel MURDER ON THE ORIENT EXPRESS

Sukses dengan Murder on the Orient Express (2017), Kenneth Branagh akan kembali beraksi dalam sekuel film ini. Film ini kembali mengadaptasi novel karya Agatha Christie. Kali ini, yang diangkat adalah Death on the Nile.

Deretan bintang  yang memeriahkan film Murder on the Orient Express (2017), adalah Penelope Cruz berperan sebagai Pilar Estravados, Willem Dafoe sebagai Gerhard Hardman.

Judi Dench memerankan Princess Dragomiroff, Johnny Depp berperan sebagai Ratchett, Josh Gad tampil sebagai Hector MacQueen, Derek Jacobi adalah Edward Masterman.

Leslie Odom Jr.  berperan sebagai Dr. Arbuthnot, Michelle Pfeiffer memerankan Mrs. Hubbard, dan Daisy Ridley berperan sebagai Mary Debenham.

Baca juga: BURNING Film Korea Layak Simak Rekomendasi Toronto International Film Festival 2018

DIRENCANAKAN SEJAK DESEMBER TAHUN LALU

Twentieth Century Fox Mulai Garap Sekuel MURDER ON THE ORIENT EXPRESS

Dalam wawancara bersama Associated Press pada Desember tahun lalu, Branagh sudah menyinggung soal rencananya untuk mengadaptasi Death on the Nile. Bahkan, tidak menutup kemungkinan untuk menggarap film-film lanjutannya dan menciptakan semesta Poirot dalam layar lebar.

Sepertinya Branagh sangat bersemangat mewujudkan ambisinya. Ia pun mengungkapkan bahwa proyek sekuel Murder on the Orient Express bakal segera memasuki proses syuting. Rencananya, Death on the Nile bakal mulai syuting pada musim semi tahun depan di London, Inggris.

Baru-baru ini, Branagh baru saja selesai menggarap film Artemis Fowl di bawah naungan Disney. Film ini sendiri bakal dirilis pada Agustus 2019. Bisa dibilang, dia memang sudah siap banget untuk segera memulai rangkaian proses syuting Death on the Nile.

Agar hasilnya maksimal, Branagh berharap bisa dipertemukan kembali dengan sinematografer Haris Zambarloukos yang sempat bekerja sama di film Thor (2011). Kemudian di film Jack Ryan: Shadow Recruit (2014), Cinderella (2015), dan Artemis Fowl (2019).

Selain sinematografer yang dipilih, ia juga ingin menyatukan kembali sebagian besar kru yang terlibat dalam Murder on the Orient Express.

Wah.., wah.., nampaknya Branagh sangat antusias untuk segera mewujudkan lanjutan kisah Hercule Poirot sang detektif berkumis ya?

Bagaimana hasil akhirnya nanti, doakan saja agar semua berjalan sukses.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Sinopsis

Layar.id – Bagi kamu pecinta film komedi horror, film berjudul Geng Sakau Vs Hantu Ting Tong bisa menjadi salah satu rekomendasi untuk kamu tonton...

Aktor/ Aktris

Layar.id – Film Geng Sakau Vs Hantu Ting Tong merupakan film bergenre komedi horror asal Malaysia yang bisa menjadi salah satu rekomendasi film untuk...

Amazon Prime Video

Layar.id – Kabar gembira bagi kamu yang suka dengan serial Action, karena sebuah platform streaming online, Prime Video mengumumkan bahwa akan menayangkan beberapa serial...

Aktor/ Aktris

Layar.id – Wayang Puaka merupakan sebuah film bergendre Horror asal Malaysia yang disutradarai serta ditulis oleh Zulkarnain Azhar dan Peter Toyat. Film karya Multimedia...