Connect with us

Hi, what are you looking for?

Video

[Trailer] Jungle: Tersesat di Tengah Keganasan Hutan Amazon

jungle

Memulai sebuah petualangan ke alam liar bersama teman-teman memang menjadi hal yang menyenangkan sekaligus menantang. Jungle akan mengisahkan petualangan seorang backpacker yang berujung malapetaka.

Trailer pertama untuk film yang dibintangi oleh Dniel Radcliffe berjudul Jungle telah meluncur. Film ini diangkat berdasarkan kisah nyata dari seorang petualang bernama Yossi Ghinsberg. Jalan ceritanya akan mengambil  kisah perjuangan Yossi Ghinsberg dalam bertahan dari keganasan hutan hujan Amazon.

“Film ini diangkat berdasarkan kisah nyata dari seorang petualang bernama Yossi Ghinsberg.”

Radcliffe sendiri akan berperan sebagai Ghinsberg dan membintangi film ini bersama dengan Alex Russell, Joel Jackson dan Thomas Kretschmann.

jungle

Bagian awal dari trailer memperlihatkan persiapan dari Ghinsberg untuk memulai petualangan barunya. “Mari kita pergi ke hutan bersama dengan orang-orang asing,” tukas Ghinsberg. Mereka kemudian memulai perjalanannya di sana, namun pada akhirnya malah tersesat di hutan hujan Amazon.

Trailer kemudian memperlihatkan perjuangan Ghinsberg saat berjuang di tempat yang secara brutal membungkusnya dengan keganasan hutan tersebut.

jungle

Pada awal tahun 1980-an, seorang backpacker asal Israel berusia 22 tahun, Yossi Ghinsberg (Daniel Radcliffe) dan dua temannya, Marcus Stamn seorang guru asal Swiss juga Kevin Gale seorang fotografer asal Amerika, berangkat dari kota Bolivia La Paz untuk perjalanan yang aka menjadi petualangan seumur hidup.

Ialah Karl Ruprechter seorang ekspatriat Austria yang memimpin jalan menuju Amazon yang belum terpetakan. Ia bahkan bertemu dengan Ghinsberg dan kawan-kawannya hanya beberapa hari sebelum perjalanan dimulai. Ruprechter bahkan meyakinkan mereka dengan mengaku telah akrab dengan wilayah Amazon.

jungle

Sayang, perjalanan mereka yang semula penuh semangat berubah menjadi mimpi buruk. Mereka tersesat di tengah-tengah hutan hujan Amazon dengan kemungkinan besar tidak dapat kembali pulang.

Disutradarai oleh Greg McLean, kepala produksi The Belko Experiment, Jungle akan tayang perdana di Melbourne International Film Festival pada 3 Agustus mendatang.

https://youtu.be/NcoBDgJ3ZBw

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Film

Layar.id – Mungkin sudah saatnya Ali Topan ini jadi sebuah film yang buat semua orang berpikir. Kalau semudah itu sebuah perlawanan terhadap tirani penguasa...

Film

Terakhir diperbarui 16 Februari, 2024 Layar.id – Film Kedua IMAJINARI ini kembali gunakan formula yang sama dengan Ngeri Ngeri Sedap tapi bumbu-nya itu lho...

Film

Terakhir diperbarui 16 Februari, 2024 Layar.id – Sebuah film horor yang sebenarnya bisa buat kalian semua tidak perlu takut lagi. Begitu juga dengan film...

Film

Terakhir diperbarui 16 Februari, 2024 Layar.id- Kalau The Beekeeper adalah film One Man Action 2024, mungkin bisa kita nobatkan sekarang ini. Pasalnya yang main...