Connect with us

Hi, what are you looking for?

Drama Korea

Song Joong Ki dan Kim Ji Won Berpasangan Dalam Arthdal Chronicles

pemeran arthdal chronicles
Pemeran drama Korea Arthdal Chronicles

Terakhir diperbarui 22 November, 2022

Layar.id Song Joong Ki yang juga lama tak terlihat setelah resmi menikah dengan Song Hye Kyo, akan segera kembali menunjukkan kemampuan aktingnya dalam serial drama terbaru berjudul Arthdal Chronicles. Digarap oleh sutradara Kim Won Suk.

Dalam drama terbarunya ini, Song Jong Ki akan beradu akting dengan Kim Ji Won.

Menyusul kembalinya Song Hye Kyo lewat serial drama terbaru berjudul Boyfriend, Song Jong Ki pun memberi konfirmasi kepastiannya akan berperan sebagai pemeran utama dalam Arthdal Chronicles.

Selain itu, Kim Ji Won juga menyatakan bahwa ia akan ikut berperan dalam serial drama ini sebagai lawan main Song Joong Ki. Sebelumnya, Song Jong Ki dan Kim Ji Won sudah pernah bekerja sama dalam serial drama dengan rating tinggi, Descendant of The Sun.

Menyusul juga nama-nama besar lainnya yang akan ikut berperan dalam serial drama ini termasuk diantaranya Jang Dong Gun dan Kim Ok Bin. Jang Dong Gun terkenal lewat drama Suits dan Kim Ok Bin melejit lewat drama The Villainess.

Drama ini akan disutradarai oleh Kim Won Seok yang sebelumnya juga menyutradari serial drama seperti Misaeng, Signal dan My Mister.

Sedangkan naskah drama ini ditulis oleh Kim Young Hyun dan Park Sang Yeon yang juga merupakan penulis naskah dari serial drama seperti Tree With Deep Roots dan Six Flying Dragons dan Queen Seon Duk.

Baca juga: Arthdal Chronicles, Sajian Drama Korea Fantasi Zaman Kuno

Song Joong Ki dan Kim Ji Won

Song Joong Ki dan Kim Ji Won

Alur Cerita Arthdal Chronicles Yang Tidak Biasa

Drama Arthdal Chronicles ini akan menggunakan setting di masa lalu dengan genre drama fantasy. Alur cerita dari drama ini akan banyak berputar dalam konflik, keharmonisan dan cinta di sebuah negara fiksi. Asadal merupakan ibu kota dari Gojoseon, kerajaan Korea pertama yang dipimpin oleh Raja Dangun. Menurut legenda, Raja Dangun merupakan anak dari Dewa Hwanung dan seorang wanita beruang

Song Jong Ki akan memerankan pemeran utama yang bernama Eun Sum. Eun Sum ini adalah seorang pemuda dengan kekuatan khusus disebut bintang biru yang dapat membawa bencana. Saat masih kecil ia terjebak dalam sebuah bahaya namun berhasil diselamatkan oleh ibunya. Ia kembali ke Arthdal setelah dewasa saat negeri itu berada dalam bahaya.

Sedangkan Kim Ji Won, lawan main Song Joong Ki, akan memerankan karakter bernama Tan Ya. Sama seperti Eun Sum, Tan Ya juga memiliki kekuatan bintang biru. Setelah melewati banyak tantangan dan kesulitan, nama Tan Ya sangat dihormati di Arthdal. Ta Yan merupakan cinta pertama dari Eun Sum.

Selain itu juga ada Jang Dong Gun yang akan berperan sebagai Ta Gon. Ta Gon adalah seorang pahlawan yang membawa kemenangan bagi tanah kelahirannya.

Baca juga: Be Ready! Ada Song Joong Ki Di K-Drama Asadal Chronicles

Jang Dong Gun dan Kim Ok Bin

Jang Dong Gun dan Kim Ok Bin

Segera Tayang Di Awal Tahun 2019

Buat kamu yang sudah lama menunggu-nunggu kembalinya Song Joong Ki ke layar kaca, kalian harus bersabar sedikit lagi. Faktanya, berdasarkan yang dilansir oleh pihak produksi, serial drama fantasi Arthdal Chronicles ini baru akan tayang di awal 2019.

Hal ini dikarenakan rumah produksi mereka memutuskan untuk menyelesaikan syuting terlebih dahulu sebelum nantinya tayang di tvN.

Banyak orang penasaran, serial drama seperti apakah yang akan diambil Song Joong Ki untuk meneruskan kesuksesan serial drama terakhirnya, Descendant of The Sun.

Selain itu, Kim Ji Won yang terkenal lewat serial drama Fight For My Way juga membuat fans sangat tidak sabar untuk menyaksikan serial drama fantasi terbaru ini. Karena pada tahun ini, Kim Ji Won hanya terlihat dalam film Detective K: Secret of The Living Dead dan menjadi cameo dalam serial drama Netflix Mr. Sunshine.

Sebelum ini, Kim Ji Won sempat dikabarkan akan berperan dalam serial drama See You Again bersama Lee Jong Suk. Namun sayangnya drama ini diumumkan batal dibuat pada bulan Mei lalu.

Nah, bagaimana menurut kalian, drama ini cukup menarik dan patut ditunggu kan? Apalagi dengan deretan pemain papan atas yang aktingnya sudah tidak perlu diragukan lagi.

 

Sumber: Berbagai sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Film

Layar.id – Mungkin sudah saatnya Ali Topan ini jadi sebuah film yang buat semua orang berpikir. Kalau semudah itu sebuah perlawanan terhadap tirani penguasa...

Film

Terakhir diperbarui 16 Februari, 2024 Layar.id – Film Kedua IMAJINARI ini kembali gunakan formula yang sama dengan Ngeri Ngeri Sedap tapi bumbu-nya itu lho...

Drama Korea

Layar.id – Setelah sukses membintangi The Penthouse dan Pandora: Beneath the Paradise, Lee Ji Ah akan kembali membintangi drama terbaru berjudul Queen of Divorce....

Film

Terakhir diperbarui 16 Februari, 2024 Layar.id – Sebuah film horor yang sebenarnya bisa buat kalian semua tidak perlu takut lagi. Begitu juga dengan film...