Connect with us

Hi, what are you looking for?

Netflix

Pencipta ‘Unorthodox’ Anna Winger Buat Kontrak Dengan Netflix

Anna Winger garap Transatlantic
Anna Winger

Terakhir diperbarui 30 Oktober, 2021

Jakarta, Layar.id – Produser Amerika berbasis di Berlin, Anna Winger dan perusahaan produksinya Airlift Productions akan mengembangkan serial drama internasional baru untuk raksasa streaming Netflix.

Proyek pertama dalam kesepakatan itu, saat ini diketahui memasuki tahap pra-produksi.

Serial drama yang akan dibuat ini berlatar krisis pengungsi 1940 di Marseilles, Prancis. Ceritanya terinspirasi oleh petualangan nyata Komite Penyelamatan Darurat dan novel Julie Orringer tahun 2019, The Flight Portfolio.

Serial ini tak dibuat sendirian oleh Winger yang berkolaborasi dengan Daniel Hendler. Bahkan debelum menggarap serial ini, Winger juga bekerja dengan tim Netflix di Inggris dalam serial orisinal kontemporer yang berlatar pedesaan Inggris, Unorthodox.

Baca juga: Perdana, Netflix Tayangkan Serial Asli Rusia Anna K!

SERI ORISINAL

Unorthodox

Unorthodox

Unorthodox merupakan serial Jerman-Amerika yang mengisahkan tentang seorang wanita ultra-ortodoks dari Williamsburg yang melarikan diri ke Berlin.

Bukan sembarang miniseri, Unorthodox berhasil mendapatkan pujian dari para kritikus film, dan dinominasikan untuk beberapa penghargaan seperti Emmy, Bafta, dan Golden Globe.

Nama Anna Winger dikenal public di Eropa untuk serial drama politik Deutschland yang semula ditayangkan di Amazon, yakni RTL Deutschland 83, Deutschland 86, dan Deutschland 89, yang ia tulis bersama suaminya Joerg Winger.

Bersamaan dengan berita kemitraan Netflix, Airlift menambahkan Camille McCurry sebagai mitra. Winger juga bekerja dengan tim Netflix, Anne Mensah di Inggris dalam menggarap serial orisinal kontemporer yang berlatar pedesaan Inggris.

Baca juga : Segera Hadir Di Netflix, “Unorthodox” Sajikan Drama Israel Tak Biasa

GENERASI BERBAKAT

Unorthodox movie

Unorthodox movie

Berbasis di Berlin, Airlift bekerja dengan para penulis dari seluruh dunia pada proyek-proyek di Eropa, Afrika, dan Inggris.

Tak hanya itu, bahkan Winger juga akan bekerja sama dengan inisiatif Grow Creative Netflix untuk membantu membina generasi berbakat berikutnya di Eropa.

Winger mengatakan bahwa Berlin adalah persimpangan jalan bagi seniman internasional.

Sebagai orang Amerika yang tinggal dan bekerja di negara yang jauh dari Hollywood, ia merasa pekerjaannya berakar kuat dalam percakapan lokal.

Ia pun mendirikan Airlift sebagai payung untuk kolaborasi yang dihasilkan. Ia juga senang bahwa Netflix memberi koneksi langsung ke pemirsa global. Kemitraan yang terjalin adalah kesempatan untuk membangun pengalaman Unorthodox sekaligus menghidupkan proyek-proyek ambisius.

Diketahui proyek pertama untuk kemitraan dengan Netflix ini berjudul Transatlantic (judul sementara).

Rachel Eggebeen, Direktur Seri Asli Netflix juga mengatakan senang bekerjasama dengan Anna. Bahkan Netflix semakin tahu bakat unik Winger setelah menyaksikan keajaibannya dalam menggarap serial Unorthodox – yang diharapkan menjadi hit global yang mendebarkan.

Kombinasi visi kreatif Anna dan diharapkan Netflix dapat memberikan penawaran drama Eropa yang sempurna.

Mereka berharap dapat bekerja sama dengan Anna dan tim di Airlift Productions untuk membawa serial itu ke Jerman dan dunia. Well.., kita tunggu ya? (Eli/Eve)

 

Sumber dan foto : dari berbagai sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Film Jepang

Layar.id – City Hunter merupakan manga ciptaan Tsukasa Hojo yang menjadi bagian budaya populer dekade 80 hingga 90-an silam. Manga ini terjual lebih dari...

TV Series

Layar.id – Serial Anna Karenina sangat dinantikan tayangannya di tahun 2024 ini. Kabar baik, Netflix telah mengumumkan jadwal tayangnya. Serial ini tampilkan kisah cinta...

TV Series

Layar.id – Serial anime antologi, The Grimm Variations, mengisahkan sisi gelap hasrat manusia. Netflix telah mengumumkan serial anime ini akan tayang mulai 17 April...

Netflix

Layar.id – Film Shirley genre biografi, drama, dan history ini hadir dengan kisah kehidupan dan karir seorang wanita berkulit hitam, Shirley Chisholm. Ia menjadi...