Connect with us

Hi, what are you looking for?

Film Barat

Ini Dia Daftar Film Yang Paling Dinanti Pada Tahun 2018 (Bagian 1)

daftar film yang paling dinanti pada tahun 2018

Terakhir diperbarui 22 April, 2022

Deadpool 2! The Predator! Aquaman! Black Panther! Itulah beberapa judul film yang paling ditunggu-tunggu tahun depan. Intip yuk, mungkin ada film favorit kamu masuk ke daftar film yang paling dinanti di tahun 2018!

Jakarta, Layar.id – Tahun 2017 banyak menghadirkan film-film berkualitas dan memang sangat membuat puas para penontonnya. Namun tahun depan, diprediksi akan lebih banyak film-film berkualitas yang bisa jadi akan menguasai chart box office. So, buat kamu yang penasaran, kami telah menyusun daftar film yang paling dinanti pada tahun 2018. Ada sekitar 40 film yang masuk dalam list kami di sini, karena itulah kami membaginya menjadi 5 bagian. Langsung disimak yuk guys list filmnya, berikut ini:

40. Venom

Sony akhirnya meluncurkan koleksi film Spider-Mannya di tahun 2018 mendatang. Yang pertama adalah Venom, dengan menggaet aktor Tom Hardy yang duduk sebagai pemeran utamanya. Lalu ada nama Ruben Fleischer, yang masih terkenal dengan film garapannya yang berjudul Zombieland.

39. Wreck-It Ralph 2: Ralph Breaks The Internet

Kesuksesan Wreck-It Ralph yang pertama, membuat pihak Disney berinisiatif memproduksi sekuelnya. Dengan tim kreatif yang sama, film sekuel Ralph ini menjanjikan konsep cerita yang lebih menarik. Dan ada nama Rich Moore, yang memenangkan Oscar untuk film Zootropolis-nya yang bakal menjadi sutradara bersama Phil Johnston. Ini tentunya membuat film ini masuk dalam daftar film yang paling dinanti pada tahun 2018.

38. Halloween

Ini film Halloween lainnya? Ya, film reboot ini adalah sekuel langsung dari film orisinal 1978. Dan aktor Jamie Lee Curtis bahkan akan mengulangi perannya sebagai Laurie Strode, karakter yang ditakdirkan untuk hidup dalam bayang-bayang Michael Myers, sang pembunuh bertopeng yang tampaknya ada di mana-mana. Untuk posisi sutradara dan penulis skenario, ada nama David Gordon Green, yang mana dia sukses menghadirkan drama-drama berkualitas, seperti George Washington, All The Real Girls dan Joe. Tentunya film Halloween besutan David ini layak untuk masuk dalam daftar film yang paling dinanti pada tahun 2018 oleh para pencinta film di dunia.

37. Aquaman

Ini adalah film spin-off dari salah satu anggota Justice League, Aquaman. Aktor Jason Momoa yang telah sukses memerankan manusia air di film Justice League akan menjadi sosok utama dalam petualangannya melawan para musuh. Nama Jason Momoa dan sang sutradara James Wan yang tergabung galam film produksi Warner Bros cukup menjanjikan dan bahkan diprediksi mampu mengikuti kesuksesan film Wonder Woman.

36. A Wrinkle In Time

Ini merupakan sebuah proyek yang menjanjikan bagi penulis/sutradara Frozen, Jennifer Lee, dia mengadaptasi novel Madeleine L’Englethe, dengan mengarahkan Ava DuVernay. Disney telah memompa anggaran sembilan angka ke dalam produksi film ini, dengan pemeran berprofil tinggi, termasuk Oprah Winfrey, Reese Witherspoon, Mindy Kaling, Chris Pine dan Gugu Mbatha-Raw.

35. The Purge: The Island

Film The Purge 2 tetap menjadi sorotan, walau masih ada banyak ruang dalam premis horor-dystopian karya James DeMonaco, di mana misteri kejahatan ditangguhkan selama 12 jam sehingga tampak mengerikan setiap tahunnya. Entri keempat ini akan berlangsung sebelum film lainnya, dan akan memberi gambaran bagaimana Purge menjadi salah satu acara budaya besar Amerika, seperti Black Friday.

Selain DeMonaco yang menulis filmnya, ada nama Gerard McMurray yang duduk di kursi sutradara. Jadi, dengan plot yang ada di Staten Island dan cerita horor yang jauh menarik tentunya membuat film ini layak masuk daftar film yang paling dinanti pada tahun 2018 nanti.

34. Fighting With My Family

Stephen Merchant telah menghabiskan sebagian besar tahun ini untuk menggabungkan film pertamanya sebagai direktur solo. Kini, ia sedang menangani film Fighting With My Family, di mana ia turut menulis naskahnya, dan menarik pemeran asal Inggris yang berbakat, Nick Frost (Merchant ). Selain itu, ada nama Dwayne Johnson, Lena Headey dan Vince Vaughn dalam film ini. Film ini sendiri berkisah tentang mantan pegulat, yang berkeliling negeri bermain di tempat-tempat kecil. Sementara itu, anak-anaknya bermimpi untuk bergabung dengan WWE. Sangat menarik bukan?

33. Tomb Raider

Dua film Tomb Raider terakhir telah dilupakan, dan kini zamannya, adaptasi videogame-to-movie. Tapi Roar Uthaug, direktur asal Norwegia berupaya untuk mewujudkannya sosok Lara Croft dalam petualangannya. Sang sutradara film The Wave tersebut, seakan menjanjikan bahwa Alicia Vikander, seorang aktris yang memerankan sosok Lara Croft dengan tampilan yang meyakinkan sehingga adegan petarungannya akan terasa epik nantinya selayak di video game yang canggih.

Demikian bagian pertama artikel bahasan tentang daftar film yang paling dinanti pada tahun 2018. So, nantikan lanjutannya besok, guys! (Edit/Claudia)

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.

Baca Juga

Film

Layar.id – Apakah sudah pernah menonton fil Jurassic Park? Nah, film ini melanjutkan kisah yang dimulai dalam film – film sebelumnya. Film tersebut menggabungkan...

Sinopsis

Terakhir diperbarui 17 Mei, 2024 Layar.id – Keanu Reeves kembali menjadi sang pembunuh bayaran dalam John Wick 4 yang remsi tayang di Indonesia mulai...

Film Barat

Layar.id – film Fantastic Beasts: The Secrets of Dumbledore akhirnya tayang di bioskop Indonesia. Dari kisah tersebut, melanjutkan dua seri sebelumnya yaitu Gantastic Beasts:...

Film

Terakhir diperbarui 15 Mei, 2024 Layar.id – Film ini terjun ke dalam pengalaman mimpi buruk seorang paranormal depresi yang bernama Alley Oates (Deborah Rose),...

Exit mobile version