Connect with us

Hi, what are you looking for?

Film Asia

Siam Square: Legenda Horor Kursi Benang Merah

siam square

Siam Square menceritakan kisah teror yang mengintai dua pelajar yang menguji kebenaran mitos. Demi masuk universitas ternama, kedua pelajar ini membuktikan sebuah mitos yang disebut “Kursi Benang Merah”.

Thailand memang terkenal dengan film horornya yang mencekam. Kali ini, salah satu film horor terbaru yang telah rilis pada Mei 2017 silam, yakni Siam Square, akan jadi pilihan Layar untuk dibahas.

Siam Square sebenarnya merupakan nama daerah terkenal di Thailand. Daerah ini ibarat kota Shibuya-nya Negeri Gajah tersebut karena memiliki pusat perbelanjaan, toko swalayan, kafe populer dan restoran yang terkenal di kalangan anak muda. Namun hal tersebut berubah ketika malam hari datang.

Siam Square

Daerah ini juga memiliki banyak sekolah dan universitas. Namun belakangan, ujian masuk universitas semakin ketat persaingannya. Sebagian meyakini bahwa jika ingin lulus, para siswa harus menyembah roh jahat dengan mengikat benang merah ke kursi tertentu. Itu sebabnya legenda horor tersebut dinamakan “Kursi Benang Merah”.

“Sebagian meyakini bahwa jika ingin lulus, para siswa harus menyembah roh jahat dengan mengikat benang merah ke kursi tertentu. Itu sebabnya legenda horor tersebut dinamakan “Kursi Benang Merah”.”

Sekelompok remaja yang tidak percaya dengan legenda tersebut akhirnya berniat untuk menguji kebenarannya. Mereka kemudian menemukan “kursi benang merah” di salah satu sekolah dan melakukan ritual tanpa tahu kejadian menyeramkan akan menimpa mereka.

Pada saat bersamaan, roh seorang gadis datang kembali di tengah mereka. Salah satu dari remaja ini juga meninggal setelah melakukan ritual. Di sinilah mereka mencoba mencari tahu apa yang sebenarnya telah terjadi.

Film yang membalut drama dengan kisah horor ini disutradarai oleh Pairach Khumwahn yang juga telah sukses dengan film Mary is Happy Marry is Happy. Aktor dan aktris yang tampil di film ini di antaranya Peem Thanabodee, Oom Isya, Pleum Purin, Meimei Thanyawee, Best Natthasit, dan lain-lain.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Film Indonesia

Terakhir diperbarui 5 September, 2024 Layar.id – Sebenarnya memahami pasangan itu baik Suami atau istri dan pacar sendiri ada seni-nya. Terkadang memahami maunya mereka...

Netflix

Terakhir diperbarui 29 Agustus, 2024 Layar.id – Serial drama Korea berjudul The Frog telah rilis di platfrom Neflix sejak tanggal 23 Agustus 2024 lalu....

Film

Layar.id – Rumah produksi MD Pictures kembali dengan dobrakan film romance-religi terbaru. Film Azzamine akan tayang di seluruh bioskip Indonesia mulai tanggal 22 Agustus...

Film

Terakhir diperbarui 20 Agustus, 2024 Layar.id – Kali ini, industri horror layar lebar Indonesia akan kedatangan film dari lingkungan kampus. Sutradara Guntur Soeharjanto dan...