Connect with us

Hi, what are you looking for?

Film Barat

Mantap, Dalam 4 Hari Saja Film Black Panther Raup 235 Juta USD

Black Panther

Terakhir diperbarui 20 April, 2022

Sesuai ekspektasi, film Black Panther langsung bisa melejit ke tangga box office, terutama di Amerika Serikat dan Inggris. Bahkan bisa mendominasi box office dunia. Lalu sejak meluncur pertama kali, berapa kira-kira yang didapatnya ya?

Jakarta, Layar.id – Dominasi film Black Panther di box office terus meningkat sejak pertama kali mendarat di bioskop dunia, terutama di Amerika Serikat dan Inggris. Dihari pertama ditayangkan di bioskop, film aksi komedi fiksi ilmiah ini telah mampu memperoleh pendapatan sekitar 60,1 juta USD. Ini merupakan pendapatan box office terbesar kedua sepanjang masa di belakang 60,5 juta USD yang sukses dihasilkan oleh film Star Wars: Force Awakens yang dibuat pada tanggal 20 Desember 2015 lalu. Dan pendapatan itu masih terus meningkat di hari dua dan ketiganya serta keempatnya di tangga box office.

Catatan Total 4 Hari Pendapatan Box Office

Ya, di hari ketiga Black Panther kini mencapai sekitar 201,8 juta USD dan itu masih merupakan pembukaan tertinggi kelima sepanjang masa dan pembukaan tertinggi kedua untuk sebuah film Marvel di belakang Marvel’s The Avengers, yang menghasilkan 207,4 juta USD pada tahun 2012 lalu. Ini juga merupakan pembukaan tiga hari pertama terbesar dan terbesar sepanjang masa di bulan Februari, hingga posisi film Deadpool tahun 2016 lalu pun tergeser olehnya. Maka tak heran, bila kini film Black Panther diproyeksikan untuk total pembukaan empat hari sebesar 235 juta USD.

Dan proyeksi itupun tercapai pada hari ini dan catatan raupan itu mampu melampaui total empat hari dari film The Avengers (226,3 juta USD) dan Jurassic World (234 juta USD) serta membuat Black Panther menjadi tempat pembukaan empat hari terbesar ketiga sepanjang masa. Naamun sayangnya, raihan Black Panther ini masih tertinggal di belakang film Star Wars: The Last Jedi yang mampu meraih total pendapatan 241,6 juta USD dalam 4 hari pembukaannya di bioskop  dan film Star Wars: Force Awakens di posisi kedua dengan angka 288 juta USD.

Meskipun begitu, film yang dibintangi oleh aktor Chadwick Boseman dan beberapa aktor tenar lainnya ini masih dinilai sesuai dengan ekspetasi sebelumnya oleh para kritikus film. Maka tak heran, bila film besutan Marvel Studios ini bisa kesuksesan dalam pendapatan total box officenya, yang masuk dalam lima besar pendapatan terbanyak dalam waktu 4 hari saja untuk sebuah film fantasi ilmiah yang penuh aksi ini. Di Indonesia, film ini sudah mendarat di bioskop-bioskop seluruh Tanah Air, terutama di kota-kota besar. Nah, bagi yang belum menontonnya, segera saja menuju bioskop untuk menyaksikan keseruan film ini!

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Aktor/ Aktris

Layar.id – Ryan Gosling kabarnya akan bergabung dengan Marvel Cinematic Universe atau MCU dalam film Fantastic Four. Fase Lima MCU akan dimulai bulan Februari dengan...

Berita Hiburan

Layar.id – Ayo Edebiri, aktris dari serial televisi The Bear bergabung dengan proyek Marvel Studios, Thunderbolts. Ayo Edebiri memberitahukan kepada Deadline jika dia akan bergabung...

Film Barat

Layar.id – Ant-Man and the Wasp: Quantumania mungkin akan mengungkap petunjuk rahasia di film Avengers: Age of Ultron (2015). Sekuel dari Ant-Man ini akan memulai...

Aktor/ Aktris

Layar.id – Aktor Korea Park Seo Joon telah diatur untuk membintangi The Marvels fitur Marvel Studios mendatang. Pengumuman tersebut datang dari sebuah pameran konten...