Connect with us

Hi, what are you looking for?

Berita Hiburan

Bintang Game of Throne Berkemungkinan Mewarisi Peran Daniel Craig Sebagai Agent 007

Terakhir diperbarui 7 Juli, 2022

Layar.id – Telah lama dilaporkan bahwa James Bond berikutnya yang menggantikan tugas Daniel Craig yang sudah lama berperan sebagai Agent 007, bisa jadi aktor berdarah Skotlandia, Richard Madden. Madden mungkin paling dikenal karena perannya didalam serial Game of Thrones, di mana ia berperan Robb Stark, Raja yang mulia namun terkutuk di Utara.

Beberapa bulan terakhir banyak kabar bagus yang tersebar terkait dengan seri Bond dan yang terbaru yaitu Bond 25 yang akan dijadwalkan menjadi film kelima dan terakhir Daniel Craig berperan sebagai mata-mata. Pada bulan September lalu , Cary Fukunaga (True Detective, Maniac) diturunkan menjadi sutradara untuk Bond 25. Disaat yang bersamaan tersebar rumor yang mengisyaratkan bahwa mantan pameran Superman, Henry Cavill bakal mewarisi Bond dari Craig setelah Bond 25. Dan awal bulan ini, produser film Bond, Barbara Broccoli menegaskan bahwa ond akan terus diperankan oleh karakter pria – jadi ada prospek tentang seorang wanita yang mengambil peran sang Agent ini tampaknya sekedar khayalan belaka.

Hari ini, ada rumor lain yang beredar: The Sun melaporkan bahwa Broccoli, produser Bond bersiap-siap untuk membawa Madden sebagai penerus Craig. Menurut The Sun, dari sebuah sumber yang mengungkapkan bahwa “Tidak hanya dia (Richard Madden) yang berada di peringkat atas dalam daftar Barbara, tetapi Barbara juga sedang mempersiapkan diri untuk menawarkan peran itu.” Ini masih sebatas rumor jadi masih belum ada kepastian yang jelas. Tidak ada bukti konkret tentang potensi dari rumor ini dan dari sejauh ini Bond menghasilkan rumor yang tidak bisa dijadikan kedalam realitas.

Baca Juga – Fukunaga Bertugas Mengarahkan Film Agent 007 Ke 25

Madden cukup sibuk sejak berperan sebagai Rob Stark didalam serial HBO, Game of Thrones. Dia telah memainkan Cosimo de ‘Medici dalam drama sejarah Medici: Masters of Florence, serta Leo West didalam film romantic comedy Netflix, Ibiza; dan kemudian dia akan memainkan peran manajer musik John Reid dalam film biografi dari Elton John yang berjudul Rocketman. Tapi kabar yang paling terkait langsung dengan minat dalam casting Madden sebagai Bond adalah penampilannya didalam drama BBC Bodyguard, di mana ia berperan sebagai Sersan David Budd, seorang veteran perang dan pengawal seorang pejabat Kabinet Inggris. Acara ini diambil oleh Netflix untuk dirilis di luar Inggris dan Irlandia, dan dijadwalkan untuk tayang perdana di dalam Netflix pada tanggal 24 Oktober.

Hal bagus untuk dilakukan pada titik ini adalah dengan mengabaikan rumor ini – mengapa kita harus bersemangat jika nanti kita mesti harus dikecewakan ketika rumor lain muncul dikemudian hari ? Tapi itu cukup bagus bagi Madden yang telah tampil sangat menawan seperti Robb Stark di Game of Thrones dan Prince in Cinderella untuk terus mengemban peran sebagai James Bond. Tetapi aktor lain yang dilaporkan untuk mengembankan peran Bond ini termasuk Idris Elba, Tom Hardy, Cavill, dan, sekarang, Madden. Ini merupakan harapan bahwa Bond terus membuat kemajuan, terlepas dari siapa pun yang akan membintanginya.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.

Baca Juga

Entertainment

Layar.id – Dalam dunia perfilman, seringkali kita menyaksikan karakter-karakter yang telah menjadi ikon muncul dalam berbagai adaptasi, baik itu dari novel, serial televisi, maupun...

Film Barat

Layar.id – Aktor ternama, Daniel Craig secara resmi telah mengakhiri perjalanannya sebagai pemeran James Bond di dalam film No Time to Die. Diketahui, bahwa...

Sinopsis

Layar.id – Citadel merupakan serial tentang agen mata-mata yang akan di rilis secara ekslusif oleh Prime Video pada hari tanggal 28 April 2023 mendatang. Serial ini...

Film

Jakarta, Layar.id – Bagi Pelayar penggemar kisah misteri, pasti sudah tak asing dengan sekuel Knives Out (2019), Glass Onion. Membawa cerita penuh teka-teki bersama...