Connect with us

Hi, what are you looking for?

Film Barat

Rekomendasi 5 Film Musikal Hanya di Netflix

film musikal netflix
Netflix Musical

Terakhir diperbarui 7 Mei, 2022

Layar.id – Netflix menampilkan beragam genre film mulai dari film musikal, keluarga, dewasa, hingga semua umur. Baik itu romcom, komedi, horor dan action. Tapi diantara itu semua ada beberapa film sempurna bagi mereka yang ingin melihat orang-orang bernyanyi dan menari.

Musik adalah bahasa universal, dan ketika dikombinasikan dengan media visual, hasilnya akan menjadi sangat istimewa. Musikal adalah salah satu genre film yang sangat dinantikan setiap tahun dan akan memberikan kesenangan tersendiri.

Untungnya Netflix telah memproduksi beberapa film musikal original yang sudah dirangkum sebagai rekomendasi 5 film musikal Netflix cocok ditonton di akhir pekan.

Baca juga: Daftar Tayangan Teraru di Netflix April 2022

The Prom

The Prom

The Prom

Disutradarai oleh Ryan Murphy, The Prom menciptakan kisah musikal Broadway ke Netflix dengan para bintang. Ketika pertunjukan Broadway dibatalkan, para aktor Dee Dee Allen (Meryl Streep) dan Barry (James Cordon) memutuskan untuk melakukan sesuatu yang menyelamatkan citra mereka.

Ketika bertemu dengan seorang gadis bernama Emma (Jo Ellen Pellman) yang tidak diizinkan ke prom karena dia gay, dan mereka berusaha membantunya bersama dengan aktor lain (termasuk Nicole Kidman dan Andrew Rannells).

Dibintangi: Meryl Streep, James Corden, Nicole Kidman, Keegan-Michael Key, Andrew Rannells, Ariana DeBose, Kerry Washington, Jo Ellen Pellman.

The Get Down

The Get Down

The Get Down

Berlatar tahun 1970-an di Bronx, The Get Down menceritakan kisah kebangkitan ‘MC Books’ aka Zeke Figuero (Justice Smith), seorang penyair muda dan bintang hip-hop pemula.

Dia bekerja sama dengan calon DJ Shaolin Fantastic (Shameik Moore) dan teman-temannya untuk membentuk group rap ‘The Get Down Brothers’. Nada-nada segar dan orisinal membuat film ini terasa penuh warna dan megah.

Dibintangi: Justice Smith, Shameik Moore, Herizen F. Guardiola, Skylan Brooks, Tremaine Brown Jr., Jaden Smith, Yahya Abdul-Mateen II, Jimmy Smits, Giancarlo Esposito

Baca juga: Daftar Film dan Serial Netflix Bulan Mei 2022

Jingle Jangle

Jingle Jangle

Jingle Jangle

Merupakan film natal, Jingle Jangle dapat dinikmati sepanjang tahun, terutama bagi mereka yang suka akan lagu dan tariannya. Dalam gaya mendongeng Journey memberi tahu cucu-cucunya tentang waktu yang dia habiskan bersama kakeknya saat masih kecil.

Film musikal ini sangat ideal untuk semua umur dan menunjukkan banyak nostalgia bersama dengan Phylicia Rashad dan Forest Whitaker

Dibintangi: Forest Whitaker, Keegan-Michael Key, Hugh Bonneville, Anika Noni Rose, Madalen Mills, Phylicia Rashad, Ricky Martin, Justin Cornwell, Sharon Rose, Lisa Davina Phillip, Kieron Dyer.

Tick Tick Boom - Film Musikal Netflix

Tick Tick Boom

Tick, Tick… Boom!

Film yang ditulis oleh Jonathan Larson dan dibuat sebagai musik otobiografi. Andrew Garfield hadir sebagai peran utama, Tick, Tick… Boom! menceritakan tentang upaya Larson dalam menulis musik Rent yang sukses. Saat itu ia memiliki banyak tekanan, mulai dari pacar, teman, dan kehidupan secara umum.

Film Tick, Tick… Boom! dirilis Netflix pada tahun 2021.

Dibintangi: Andrew Garfield, Alexandra Shipp, Vaness Hudgens, Robid de Jesús, Joshua Henry, Bradley Whitford, Tariq Trotter, Judith Light

A Week Away

A Week Away

A Week Away

Mengikuti kisah Will, remaja bermasalah yang menghadiri perkemahan musim panas selama seminggu setelah diberi pilihan untuk melakukannya atau masuk penjara. A week Away menampilkan musim populer dari penulis lagu Kristen, serta beberapa lagu asli.

Film ini memenangkan penghargaan Dove Award untuk Film Inspirational Tahun ini.

Dibintangi: Kevin Quinn, Bailee Madison, Jahbril Cook, Kat Conner Sterling, Sherri Shepherd, David Koechner, Iain Tucker, Amy Grant.

 

Sumber: Collider, MovieWeb

Foto: Berbagai Sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

TV Series

Layar.id – A Man in Full menjadi salah satu serial barat yang rilis di Netflix bulan Mei 2024. serial ini menceritakan tentang seorang pengusaha...

Film Jepang

Layar.id – City Hunter merupakan manga ciptaan Tsukasa Hojo yang menjadi bagian budaya populer dekade 80 hingga 90-an silam. Manga ini terjual lebih dari...

TV Series

Layar.id – Serial Anna Karenina sangat dinantikan tayangannya di tahun 2024 ini. Kabar baik, Netflix telah mengumumkan jadwal tayangnya. Serial ini tampilkan kisah cinta...

TV Series

Layar.id – Serial anime antologi, The Grimm Variations, mengisahkan sisi gelap hasrat manusia. Netflix telah mengumumkan serial anime ini akan tayang mulai 17 April...