Connect with us

Hi, what are you looking for?

Film

Trailer Baru “Dune” Tampilkan Peran Penting Setiap Tokoh

Dune
Dune (sumber twitter)

Terakhir diperbarui 5 Agustus, 2022

Jakarta, Layar.idDune merilis sebuah trailer panjang yang menceritakan kisah awal dan latar konflik dalam filmnya. Trailer ini adalah trailer terbaru yang dibagikan setelah trailer terakhirnya dibagikan bulan September sebelum terjadi perubahan jadwal lagi.

Dune akan tayang pertama kali di acara Venice Film Festival bulan September mendatang. Penayangan bioskop dan streaming di HBO Max akan dimulai pada 22 Oktober.

Ada banyak tokoh yang muncul dalam trailer ini. Zendaya sebagai Chani adalah tokoh pertama yang muncul dan menjelaskan Arrakis sebagai planet yang indah dan kaya akan rempah-rempah.

Ia adalah penduduk asli di sana, orang suku Fremen. Kemudian ia melanjutkan kisahnya yang menuduh para orang luar merusak planetnya. Planet Arrakis menjadi perebutan banyak kekuasaan karena ia satu-satunya tempat yang menghasil sejenis rempah-rempah yang penting untuk banyak orang.

Setelah itu adalah gambaran Paul Atreides (Timothy Chalamet) dan keluarga besar Atreides diutus raja untuk menyelesaikan konflik di Arrakis. Scene diikuti oleh gambaran konflik-konflik dan pertarungan yang terjadi di planet Arrakis.

Terlihat juga bagaimana Paul akhirnya melebur bersama orang-orang Fremen (terlihat dari matanya yang kemudian membiru seperti mereka).

Di sini, antagonis utama sekaligus musuh mereka adalah orang-orang keluarga Harkonnen. Pemimpin mereka adalah Baron Vladimir Harkonnen (Stellan Skarsgard), orang sangat serakah dan dikenal lewat alat jalan yang membuatnya terlihat melayang meski bisa berjalan sendiri.

Selain Zendaya, Timothy Chalamet, dan Stellan Skarsgard, masih ada banyak aktor lain yang terlihat. Rebecca Ferguson memerankan ibu Paul, Lady Jessica bersama Oscar Isaac sebagai ayahnya, Duke Leto Atreides. Jason Momoa memainkan tokoh Duncan Idaho.

Josh Brolin berperan sebagai Gurney Halleck, Stephen McKinley Henderson sebagai Thufir Hawat, dan Chang Chen sebagai Dr. Wellington Yueh. Di kubu antagonis sendiri ada Dave Bautista sebagai Glossu Rabban dan David Dastmalchian sebagai Piter de Vries.

Baca juga: Denis Villeneuve Rencanakan Trilogi untuk Dune

KETERANGAN LENGKAP PARA TOKOH DUNE

Karakter Paul Ayreides, Chani Kynes, dan Baron Harkonnen masing-masing mewakili Landsraad dari pemerintahan raja, suku asli Fremen yang menolak pendatang perusak, dan keluarga Harkonnen yang ingin menguasai Arrakis. Dan di belakang mereka, ada orang-orang yang mendukung dan membantu mereka.

Di keluarga Atreides, Duke Leto Atriders adalah kepala keluarga yang tugas dari raja untuk mendamaikan Planet Arrakis.

Istrinya, Lady Jessica adalah ibu dari Paul dan bagian dari kepercayaan Bene Gesserit. Mereka memiliki berbagai kemampuan, termasuk menentukan jenis kelamin bayi mereka, ahli bela diri, membaca pikiran, dan lain-lain.

Poster Karakter Dune (sumber: Twitter)

Duncan Idaho adalah seorang petarung pedang di keluarga Atrides sekaligus mentor bela diri Paul. Paul sangat memercayainya, terlihat dari ia menceritakan mimpinya ke Duncan. Duncan juga perwakilan Leto untuk orang-orang Fremen.

Gurney Halleck juga berada di bawah keluarga Atreides sebagai Warmaster dan komandan militer.

Doctor Yueh sendiri adalah sebuah mentat berteknologi tinggi mirip AI yang sangat ahli dalam pengobatan. Ia adalah dokter personal Duke Leto dan sangat dipercaya oleh Lady Jessica.

Thufir Hawat juga mentat keluarga Atreides, tetapi ia adalah kepala pembunuh. Ia juga yang mengajarkan politik dan kemampuan mata-mata untuk Paul.

Poster karakter Dune (sumber: JustJared)

Dari kelompok Fremen sendiri, ada Stilgar (Javier Bardem), kepala Sietch Tabr Fremen di sana. Ia diakui secara de facto sebagai pemimpin para Fremen.

Sharon Duncan-Brewster memainkan Liet Kynes yang juga bagian dari Fremen. Awalnya ia juga orang planet luar yang kemudian memulai keluarga di sini dan adalah ibu dari Chani. Sekarang ia berugas memantau transisi kekuasaan atas Arrakis dari keluarga Harkonnen ke keluarga Atreides.

Di pihak antagonis, Rabban atau lebih dikenal sebagai Glossu Rabban Harkonnen adalah keponakan Baron Harkonnen. Ia mendapat julukan “Beast” setelah membunuh ayahnya sendiri dan dikenal kejam serta rasa balas dendam yang kuat. Piter De Vries sendiri adalah mentat yang terkenal manipulatif dan agen keluarga Harkonnen.

 

sumber dan foto: berbagai sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.

Baca Juga

Berita Hiburan

Layar.id – Lama tidak terdengar, Zoe Kravits yang sudah malang melintang di industry Hollywood kini muncul dengan sebuah kejutan baru. Pasalnya, kini ia akan...

Film Barat

Layar.id – Minecraft adalah sebuah game bergenre adventure yang memiliki jutaan fans di seluruh dunia. Dalam game ini, pemain dapat menjelajahi dunia terbuka yang terbuat...

Jadwal Tayang

Layar.id –  Minecraft adalah sebuah game bergenre adventure yang memiliki jutaan fans di seluruh dunia. Dalam game ini, pemain dapat menjelajahi dunia terbuka yang...

Film

Layar.id – Minggu ini, Netflix rilis film yang masuk top 10. Dari film barat hingga film Indonesia berhasil menjadi film favorit pilihan penonton. Apa...

Exit mobile version