Connect with us

Hi, what are you looking for?

Film

Pemeran Drama Korea EVILLIVE. Dibintangi Tiga Aktor Hebat.

Pemeran EVILLIVE
Pemeran EVILLIVE

Layar.id – Pada 9 Agustus 2023, para penggemar drakor secara resmi menerima kabar yang menarik. Pasalnya, tiga aktor hebat akan bergabung dalam drama kriminal noir EVILLIVE. Sebelumnya, secara singkat noir merupakan sub-genre dari drama kriminal yang menekankan pada sisnisme, pesisme, dan fatalisme. Siapa saja pemeran EVILLIVE ini?

Drama kriminal noir yang sangat dinantikan ini, diumumkan akan segera tayang pada bulan Oktober mendatang, dengan jaringan penayangan di Genie TV, Genie TV Mobile, dan ENA.

“EVILLIVE” akan mengisahkan kisah yang menegangkan tentang pertemuan antara seorang pengacara miskin dan seorang penjahat kejam, yang secara paradoks mengubah pengacara itu menjadi penjahat elit.

Lantas, siapa sajakah aktor hebat yang akan berperan dalam drama ini. Simak selengkapnya!

Baca juga: Pemeran New World Of Desire, Film Korea Terbaru

Deretan Pemeran EVILLIVE

Shin Ha Kyun sebagai Han Dong Soo

Han Dong Soo adalah seorang pengacara yang hidup dalam keterbatasan ekonomi.

Ia memutuskan untuk mengambil resiko besar dengan mengajukan permohonan, untuk mengunjungi narapidana yang belum pernah ia temui sebelumnya.

Keputusannya ini terkait dengan kasus yang akan ia tangani.

Namun, karena keinginan yang terpendam, ia akhirnya masuk ke dalam dunia kejahatan.

Tokoh Han Dong Soo akan diperankan oleh Shin Ha Kyun, seorang aktor Korea Selatan yang memulai debut pertamanya pada tahun 1998.

Namun namanya pertama kali dikenal saat membintangi serial film Joint Security Area (2000).

Ha Kyun juga telah berperan dalam sejumlah film dan drama korea, selain film ini ia juga baru kembali setelah membintangi drama fiksi ilmiah Yonder (2022)

Kim Young Kwang sebagai Seo Do Young

Seo Do Young merupakan seorang mantan pemain bisbol, yang kini dikenal sebagai orang kedua dalam sebuah geng kriminal.

Walaupun memiliki wajah tampan, kepribadiannya sangat kejam dan tidak terduga, membuatnya menjadi sosok yang menakutkan.

See Do Young akan diperankan oleh Kim Young Kwan, aktor Korea Selatan yang lahir di Incheon.

Kim Young Kwan memulai karir di dunia hiburan sebagai model dan telah menjadi model dari berbagai desainer ternama.

Kemudian ia memulai karir beraktingnya dalam film The Wordl That They Live In (2008)

Pada tahun ini selain membintangi EVILLIVE, ia pun akan membintangi dua drama lain yakni Mission 2: Possible dan Trigger sebagai pemeran utama.

Shin Jae Ha sebagai Han Beom Jae

Han Beom Jae adalah saudara tiri Han Dong Soo, ia seorang pekerja di sebuah toko komputer.

Beom Jae seringkali memberikan klien kepada sang kakak, dalam kasus hukum yang harus ditangani.

Namun sikap kakaknya mulai berubah, ia tidak menyangka perubahan saudaranya tersebut akibat klien yang ia kenalkan.

Han Beom Jae diperankan oleh Shin Jae Ha, ia merupakan aktor Korea Selatan yang memulai debut aktingnya dalam film Set Me Free (2014).

Selain film ini, beberapa bulan lalu ia juga telah membintangi drama Taxi Driver Season 2 sebagai On Ha Joon.

Itulah deretan pemeran EVILLIVE, drama Korea bertema kriminal noir.

Sumber : Mydramalist

Foto: berbagai sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.

Baca Juga

Entertainment

Layar.id – Profil pemain drama korea Trigger (2025). Dunia perfilman korea selatan kali ini sedang di minati oleh banyak masyarakat. Mulai dari film dan...

Viu Indonesia

Terakhir diperbarui 15 April, 2023 Layar.id – Taxi Driver season 2 adalah drama Korea SBS yang disutradarai oleh Lee Dan. Drama yang mengadaptasi webtoon...

Viu Indonesia

Terakhir diperbarui 14 April, 2023 Layar.id – Drama Korea Taxi Driver 2 episode 14 akan ditayangkan pada hari ini, Sabtu (07/04/2023) di SBS pukul 22.00...

Viu Indonesia

Terakhir diperbarui 8 April, 2023 Layar.id – Drama Korea Taxi Driver season 2 adalah sekuel garapan SBS yang disutradarai oleh Lee Dan. Drama yang...

Exit mobile version