Connect with us

Hi, what are you looking for?

Film Indonesia

Nominasi Pemeran Utama Wanita Terbaik Piala Citra FFI 2023

Nominasi Pemeran Utama Wanita Terbaik FFI 2023

Layar.Id – Sederet Aktris ternama Masuk menjadi Nominasi Pemeran Utama Wanita Terbaik Piala Citra FFI 2023. Pengumuman Nominasinya baru saja di publikasikan pada hari Sabtu 14 Oktober 2023.

Pembacaan nominasi Festival Film Indonesia (FFI 2023) di laksanakan di Museum Nasional Jakarta.

Siaran persnya di lakukan secara streaming melalui zoom dan juga kanal YouTube festival film indonesia.

Berikut daftar Nominasi Pemeran Utama Wanita Terbaik Piala Citra FFI 2023.

1. ASHA SMARA DARRA – SARA

Asha Smara Darra adalah nama lain dari desainer kondang Oscar Lawalata. Dia merubah namanya setelah memutuskan untuk merubah identitasnya menjadi seorang Transpuan atau transgender.

Kini Oscar Lawalata atau Asha Smara Darra telah resmi secara hukum memiliki genre perempuan.

Setelah proses panjang perjalanan transformasi hidupnya, Asha Smara Darra di percaya untuk membintangi sebuah film yang berjudul “SARA”. 

Film SARA merupakan karya dari sutradara Ismail Basbeth, film ini di garap oleh rumah produksi Bosan Berisik Lab, Ruang Basbeth Bercerita, dan Visionari Capital Film Fund.

Film SARA juga di bintangi oleh aktris-aktris ternama seperti Christine Hakim, Mian Tiara, dan Jajang C. Noer.

Dalam film SARA, Asha Smara Darra memerankan karakter sebagai tokoh utama yakni Sara. 

Latar belakang film ini kurang lebih hampir sama dengan kehidupan yang di jalani Asha Smara Darra.

Menceritakan tentang bagaimana Sara berusaha menjalani kehidupan barunya sebagai seorang transpuan.

Sara melanjutkan kehidupannya dan mencari cara bagaimana ia harus berhadapan dengan orang tuanya yang yang ingatan nya sudah mulai menghilang.

Selain itu yang membanggakannya lagi, Film ini tayang perdana pada 6 Oktober 2023, di Busan Internasional Film Festival 2023 (BIFF).

2. AURORA RIBERO – LIKE & SHARE

Aktris muda kelahiran 18 mei 2004 ini memiliki nama lengkap Jennifer Aurora Ribero dan lebih di kenal dengan nama Aurora Ribero.

Gadis cantik yang berusia 19 tahun ini, baru memulai debutnya di dunia seni peran di tahun 2017, saat membintangi film Susah signal.

Saat ini ia berhasil masuk kedalam Nominasi Pemeran Utama Wanita Terbaik FFI 2023, dalam perannya sebagai Lisa di film Like and Share.

Film Like and Share sendiri merupakan salah satu film yang banyak mendapat nominasi di FFI 2023 ini.

Dalam film ini Aurora Ribero memerankan karakter sebagai gadis remaja berusia 17 tahun bernama Lisa yang memiliki sahabat bernama Sarah.

Lisa merupakan seorang anak yang tinggal dan di besarkan oleh seorang ibu single parent yang banyak menuntut dan mengatur kehidupan nya, sehingga membuat Lisa merasa tertekan.

Lisa yang sedang mengalami pubertas ini mulai kecanduan pornografi, yang membuatnya memiliki ketertarikan dengan sesama jenis.

Film Like and Share ini sudah rilis sejak 8 Desember 2022, dan tak hanya itu, film. Ini juga tayang di Festival Film Internasional Rotterdam dan Red Lotus Asian Film Festival

3. JAJANG C. NOER – ONDE MANDE!

Nama Jajang C. Noer memang sudah tidak asing lagi di dunia seni peran. Ia merupakan akses senior yang sudah malam melintang di dunia perfilman puluhan tahun.

Di tahun 2023 ini Ia kembali mendapat sebuah kehormatan karena berhasil masuk menjadi nominasi pemeran utama wanita terbaik dalam Piala Citra FFI 2023.

Dia bersaing dengan para aktris-aktris muda yang usianya jauh di bawahnya. Jajang C. Noer berhasil masuk jadi nominasi tersebut lewat perannya sebagai Ni Ta di film Onde Mande.

Film Onde Mande merupakan karya dari sutradara Paul Agusta yang diproduksi oleh Visinema Pictures, dan bekerja sama dengan Gandrvng Films dan Visionari Capital.

Karakter Ni Ta merupakan sosok seorang ibu yang memiliki warung atau lapau di Desa Sigiran, Sumatra Barat. Ni Ta memiliki seorang putri bernama Si Mar, yang diperankan Shenina Cinnamon.

Jajang C. Noer mengaku sangat kesulitan memerankan karakter Ni Ta karena harus menghafal dialog minang secara fasih.

Secara Film Onde Mande ini sendiri mengisahkan tentang seorang pensiunan guru bernama Angku Wan (Musra Dahrizal), sesepuh desa Sigiran di tepi Danau Maninjau, Kabupaten Agam, Sumatera Barat.

Angku Wan memenangkan undian hadiah uang tunai sebesar 2 Miliar dari perusahaan sabun.

Keesokan harinya, saat Da Am (Jose Rizal Manua) suami dari Ni Ta (Jajang C Noer) menjemput Angku Wan di rumahnya, untuk pergi ke kota Padang mendatangi perusahaan sabut tersebut.

Da Am justru menemukan seniornya itu telah wafat. Kemudian Da Am berusaha menelpon perusahaan tersebut dan mengaku sebagai Angku Wan, agar hadiah tersebut tidak hangus.

Ni Ta dan Da Am melakukan hal tersebut bukan karena serakah ingin menguasai uang itu.

Tapi lantaran ingin mewujudkan amanah Angku Wan yang ingin menggunakan uang tersebut untuk pembangunan desa dan juga kesejahteraan warga.

4. LAURA BASUKI – SLEEP CALL

Laura Basuki juga merupakan seorang Aktris yang kemampuan Aktingnya tidak usah di ragukan lagi.

Kali ini ia berhasil masuk menjadi salah satu nominasi pemeran utama wanita terbaik FFI 2023, lewat perannya di film Sleep Call.

Dalam film ini ia memerankan karakter Dina seroang mantan pramugari yang sedang menghadapi masalah karena terlilit utang pinjol.

Di tengah masalah hidup yang menjeratnya, Dia terasing dari kehidupan sosialnya termasuk lingkungan tempat kerjanya.

Dina merasa kesepian, dia lalu mencari pelarian dan dekat dengan seorang pria yang di temuinya melalui aplikasi kencan. Kemudian ia berkenalan dengan sosok pria yang bernama Rama (Bio One).

Ia menjalani hubungan spesial dengan Rama, kehidupannya pun berubah menjadi lebih ceria.

Namun keduanya tidak pernah saling bertemu dan hanya berkomunikasi melalui telepon hingga keduanya sama-sama tertidur atau yang lebih familiar dengan istilah Sleep Call.

Film Sleep Call merupakan karya dari sutradara Fajar Nugros dan di produksi oleh rumah produksi IDN Picture.

Selain itu, film ini juga mendapatkan kesempatan untuk tayang di ajang Busan Internasional Film Festival 2023, di Korea Selatan, yang di selenggarakan pada 6 Oktober 2023 lalu.

5. SHA INE FEBRIYANTI – BUDI PEKERTI

Sha Ine Febriyanti atau yang lebih familiar dengan nama Ine Febriyanti. Merupakan artis kelahiran 18 Februari 1976. Ia mengawali karir di tahun 1992 sebagai Model.

Ine Febriyanti berhasil masuk menjadi salah satu Nominasi Pemeran Utama Wanita Terbaik Piala Citra FFI 2023 ini,  lewat perannya di film Budi Pekerti.

Film Budi Pekerti sendiri merupakan film yang paling banyak mendapatkan nominasi di FFI 2023 ini.

Dalam film ini, Ine Febriyanti memerankan tokoh utama sebagai Bu Prani, yang merupakan seorang guru BK di salah satu sekolah.

Ia memiliki kepribadian yang tegas dan disiplin. Bu Prani memiliki metode tersendiri dalam cara mengajar.

Cara mendidik yang ia terapkan  terbilang unik dan bijaksana. Dia lebih suka mengajak muridnya semacam refleksi untuk terus belajar tentang kehidupan.

Suatu ketika ia terlibat sebuah konflik di pasar yang membuat namanya menjadi viral di media sosial.

Bu Prani mendapat Cyber bullying, termasuk dari para orang tua murid di sekolah tempatnya mengajar.

Di sisi lain, film Budi Pekerti memang belum rilis di bioskop di Indonesia, namun film karya sutradara Wregas Bhanuteja ini, justru telah banyak di putar di berbagai festival film di tingkat internasional.

Seperti Toronto International Film Festival (TIFF) 2023, dan Busan Internasional Film Festival (BIFF) 2023.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.

Baca Juga

Film Indonesia

Layar.id – Membicarakan film Indonesia memang tidak akan pernah ada habisnya karena tema ini akan selalu jadi tema yang menarik. Tak hanya jalan ceritanya...

Aktor/ Aktris

Layar.id – Bicara soal pemeran Film Sehidup Semati sendiri memang sudah tidak asing dengan kedua pemeran ini. Mungkin film ini secara perdana akan tayang...

Aktor/ Aktris

Layar.id – Sha Ine Febriyanti menjadi pusat perhatian setelah berhasil memenangkan Piala Citra pertamanya. Aktris ini mendapatkan penghargaan sebagai Pemeran Utama Perempuan Terbaik di...

Film Indonesia

Layar.id – Film Indonesia genre romantis selalu sukses menarik perhatian penonton baik dari cerita maupun pemainnya. Kali ini ada film romantis yang cocok sekali...

Exit mobile version