Layar.id – Film Luther: The Fallen Sun adalah film thriller kriminal yang disutradarai oleh Jamie Payne dengan naskah yang ditulis Neil Cross. Film ini mulai ditayangkan pada hari Jumat, 10 Maret 2023 di Netflix.
Sebelumnya, film ini telah tayang perdana secara terbatas di bioskop pada tanggal 24 Februari 2023.
Luther: The Fallen Sun mengisahkan detektif polisi London yang berusaha menangkap seorang pembunuh berantai sadis di kota London.
Film ini dibintangi oleh Idris Elba yang memerankan detektif John Luther, sekaligus juga sebagai produser film.
Selain Idris Elba, film ini juga dibintangi oleh aktor dan aktris kenamaan seperti Cynthia Erivo, Dermot Crowley, dan Andy Serkis.
Sebelum menonton, simak sinopsis dan profil singkat para pemain Luther: The Fallen Sun berikut!
Sinopsis Luther: The Fallen Sun
Film ini menceritakan tentang detektif cerdas yang kehilangan reputasi, John Luther (Idris Elba), yang kabur dari penjara untuk mengejar seorang pembunuh berantai sadis yang meneror London.
Detektif Luther sedang mendekam di dalam penjara saat pembunuh berantai berkeliaran di kota London. Bukan karena kejahatan, melainkan karena suatu kesalahan yang mempermalukan dirinya.
Kemudian, serangkaian pembunuhan baru terjadi di London yang mirip dengan pembunuhan yang ditangani oleh Luther sebelum penangkapannya.
Luther akhirnya menyadari bahwa mungkin hanya dirinya satu-satunya orang yang dapat menangkap si pembunuh.
Sang detektif yang putus asa itu bertekad untuk menangkap pembunuh dan mengakhiri teror pembunuhan berantai tersebut.
Luther berhasil melarikan diri dari penjara dan sekarang ia berada di antara pengejaran si pembunuh dan kejaran polisi terhadap dirinya.
Selanjutnya seperti yang terlihat dari trailer film, Luther menggali lebih dalam kasus tersebut dan menemukan serangkaian peristiwa yang belum pernah terjadi sebelumnya terkait dengan kasus tersebut.
Baca juga: 11 Film Netflix Terbaru di Bulan Maret 2023
Pemeran Film Luther: The Fallen Sun
1. Idris Elba sebagai John Luther
Idris Elba adalah aktor Inggris kelahiran 6 September 1972. Dia merupakan alumni dari National Youth Theatre di London. Idris Elba dikenal berkat perannya sebagai Stringer Bell dalam serial HBO The Wire, Heimdall dalam film Marvel Thor dan Nelson Mandela dalam film biografi Mandela: Long Walk to Freedom.
2. Cynthia Erivo sebagai Odette Raine
Cynthia Erivo adalah seorang aktris, penyanyi, dan penulis lagu Inggris yang lahir pada tanggal 8 Januari 1987. Dia dikenal berkat peran dalam Widows (2018), Bad Times at the El Royale (2018) dan Harriet (2019). Cynthia telah menerima beberapa penghargaan, termasuk Daytime Emmy Award, dan Grammy Award.
3. Dermot Crowley sebagai Martin Schenk
4. Andy Serkis sebagai David Robey
5. Thomas Coombes sebagai Archie Woodward
6. Hattie Morahan sebagai Corinne Aldrich
7. Lauryn Ajufo sebagai Anya Raine
8. Vincent Regan sebagai Dennis McCabe
Pembuatan film berlangsung di London dan di Lite Studios di Brussels, Belgia. Luther: The Fallen Sun diproduksi oleh BBC Film dan Chernin Entertainment serta didistribusikan Netflix.
Film ini berdurasi 2 jam 10 menit atau 130 menit.
Dikutip dari IMDb, Luther: The Fallen Sun mendapatkan rating 7/10.
Pelayar dapat menonton Luther: The Fallen Sun di Netflix mulai tanggal 10 Maret 2023.
Link nonton Luther: The Fallen Sun
Selamat menyaksikan!
Sumber dan foto: Berbagai sumber
Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.