Connect with us

Hi, what are you looking for?

Film Barat

Deretan Film Andrew Garfield Keren yang Wajib Ditonton

andrew garfield

Terakhir diperbarui 27 Maret, 2022

Jakarta, Layar.id – Kehadiran Andrew Garfield sebagai salah satu aktor yang memerankan karakter Peter Parker atau superhero Spider-Man dalam seri Amazing Spider-Man menjadi sorotan banyak orang.

Diceritakan kehidupan Peter Parker berubah setelah dia digigit laba-laba sehingga dia mendapatkan kekuatan super luar biasa yang membuatnya menjadi superhero pembasmi kejahatan. 

Dari peran itulah karir Andrew Garfield semakin melejiit dan dikenal oleh publik. Selain itu, dia sudah memerankan berbagai film dan menunjukkan kemampuan akting yang tidak perlu diragukan.

Prestasinya dalam dunia perfilman adalah peraih nominasi Aktor Terbaik dalam ajang Academy Award dalam perannya di film Hacksaw Ridge, yang tak kalah keren dari Spider-Man

Film Menarik yang Diperankan oleh Andrew Garfield

The Social Network (2010) 

Sebuah perjalanan seorang mahasiswa bernama Mark Zuckerberg diperankan oleh Zesse Elenberg saat  membuat aplikasi jejaring sosial yang mungkin kita gunakan bernama Facebook.

Dalam film ini, Andrew Garfield berperan sebagai Eduardo Saverin, sahabat dan investor Mark yang membantu dalam memaksimalkan aplikasi Facebook.

Baca juga: Andrew Garfield dan Edgar-Jones Bintangi Under the Banner of Heaven

Silence (2016)

Karya film dengan sutradara Martin Scorsese bukan hanya dibintangi oleh Andrew Garfield, tetapi ada berbagai bintang Hollywood seperti Adam Driver dan Liam Neeson. Film ini bercerita tentang dua pendeta muda yaitu Rodrigue yang diperankan Andrew Garfield dan Garupe yang diperankan Adam Driver.

Mereka sedang dalam misi pencarian mentor di Jepang yang dikabarkan meninggalkan agama Khatolik. Hanya saja, misi yang mereka dilakukan ditemukan berbagai hambatan dari menghadapi penolakan masyarakat Jepang dan aparat. Pasalnya, di masa itu Dinasti Edo menghukum dan membunuh orang yang tidak menganut agama Buddha.

Hacksaw Ridge (2016)

Suasana tegang mungkin ditemukan dalam film ini. Filmnya berpusat pada kisah tentang seorang dokter tentara berkebangsaan Amerika Serikat bernama Desmond T. Doss yang diperankan Andrew Garfield. Dia terlibat pertempuran di Okinawa pada Perang Dunia II. Sampai suatu ketika, Desmond berhasil mengevakuasi 75 orang tentara sendirian bahkan tak ada satu pun peluru yang  ia tembakkan.

Baca juga: Alasan Kenapa Andrew Garfield digantikan oleh Tom Holland dalam Spider-Man

Breathe (2017)

Film yang memberikan sisi haru tentang Robin Candevish yang diperakan oleh Andrew Garfield sebagai seorang pria muda yang berbahagia. Robin berhasil menikahi wanita impiannya yang diperankan oleh Clairey Foy. Mereka pindah ke Kenya karena pekerjaannya sebagai pialang teh ada di sana.

Hanya saja beberapa bulan kemudian, Robin terserang polio sehingga ia lumpuh dari leher ke bawah. Tentu saja, film ini penuh makna dan bukan hanya mengajarkan arti dari kesetiaan, tetapi juga semangat memperjuangkan hak-hak penyandang disabilitas.

Under the Silver Lake (2018)

Salah satu genre film thriller konspirasi komedi hitam neo-noir Amerika Serikat di tahun 2018 yang disutradarai David Robert Mitchell. Film ini berlatar di Los Angeles yang menceritakan seorang pemuda (diperankan oleh Andrew Garfield) sedang  melakukan penyelidikan untuk mencari tetangganya yang hilang secara tiba-tiba (pemerannya adalah Riley Keough). Setelah ditelusuri ternyata ditemukan konspirasi berskala besar sehingga sulit dipahami dan berbahaya.

Mainstream (2020) 

Sesuai dengan namanya, tentu ini bukan film biasa. Karya yang dibintangi oleh Maya Hawke sebagai Frankie, wanita muda yang memimpikan ketenaran di internet saat bertemu Link yang diperankan Andrew Garfield dengan sensasi YouTube-nya yang karismatik.

Keduanya membuat video di platform bersama-sama yang kemudian cepat menjadi viral. Saluran acara internet mereka juga diubah menjadi acara permainan televisi pada arus utama. Namun, tak lama kemudian, sisi gelap dari selebritis yang baru mereka ditemukan sehingga mengancam dan menghancurkan keduanya. (Prs/Eve)

 

Sumber dan foto: berbagai sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi layar.id.

Baca Juga

Berita Hiburan

Layar.id – Andrew Garfield mengungkapkan keinginan untuk hiatus dari dunia akting. Menjalani proses syuting setiap hari, bahkan terkadang berbulan-bulan di lokasi syuting, serta mengikuti...

Film Barat

Terakhir diperbarui 18 April, 2022 Jakarta, Layar.id – Hacksaw Ridge merupakan film biografi yang dirilis pada 4 November 2016 dengan disutradarai Mel Gibson dan...

Film

Terakhir diperbarui 10 Juni, 2022 ANDREW GARFIELD DAN DAISY EDGAR-JONES BERGABUNG DALAM SERI BARU FX DAN HULU “UNDER THE BANNER OF HEAVEN”. Jakarta, Layar.id...

Film

Terakhir diperbarui 15 Mei, 2022 SELAIN 2 FILM BARU SPIDER-MAN, SUDAH ADA 11 FILM SPIDER-MAN YANG DIPUTAR DI LAYAR LEBAR. Jakarta, Layar.id – Spider-Man...

Exit mobile version